Daftar Benda Selain Pistol untuk Proteksi Diri Sehari-hari

19 Mar 2018 16:00 4349 Hits 0 Comments
Kita tak perlu jadi pribadi yang parnoan. Ada banyak cara agar aman di manapun berada.

Tak seperti pistol yang butuh izin khusus, kita tak perlu waswas membawa benda-benda ini kemana saja. Tidak ada satupun orang di dunia ini yang ingin menjadi korban kejahatan. Tapi sayangnya kita tidak bisa menebak apa yang akan terjadi di lingkungan sekitar. Terkadang kota besar yang tampak indah menyimpan sisi gelap menyeramkan, apalagi ketika siang telah berganti malam.

Lalu apa kita harus menghentikan segala aktivitas luar ruangan agar terhindar dari kejahatan? Tidak perlu kok. Kita tak perlu jadi pribadi yang parnoan. Ada banyak cara agar aman di manapun berada. Misalnya, bekali diri dengan kemampuan dasar beladiri. Atau jadilah pribadi yang lebih waspada dalam berbagai situasi. Kita pun bisa lengkapi diri dengan sejumlah perlengkapan proteksi. Tapi bukan senjata api, karena perizinannya masih susah didapati.

Berbicara senjata memang bukan semata-mata tentang senjata tajam maupun senjata api. Hukum negara kita masih melarang penggunaan sajam dan senpi secara bebas di kalangan orang awam. Namun untungnya, ada benda-benda lain yang legal digunakan untuk proteksi diri. Jadi, tak perlulah Anda bela-belain bawa pistol kemana-mana agar merasa lebih aman.
 

Stun Gun

Sejak lama stun gun telah diandalkan banyak orang sebagai salah satu alat proteksi diri karena tidak memerlukan kemampuan khusus saat digunakan. Ukurannya yang kecil membuatnya mudah dibawa kemana-mana. Meski kecil, sengatan listrik yang dihasilkannya cukup memadai untuk memberi efek kejut pada mereka yang akan membahayakan kita. Benda yang disebut juga sebagai taser ini pun kini relatif mudah didapat di berbagai toko online.

Pepper Spray

Pepper spray adalah salah satu benda favorit perempuan di Amerika Serikat untuk proteksi diri. Benda ini memberi efek kejut dan perih yang cukup telak ketika disemprotkan ke area mata. Kita bisa menaruh pepper spray di tas, dompet, atau bahkan saku celana karena ukurannya cukup mini. Namun, pepper spray tidak boleh ditaruh sembarangan, khususnya di tempat-tempat yang mudah dijangkau anak kecil.

Tactical Pen

Tactical pen mungkin tergolong belum populer di Indonesia. Benda ini cukup “mematikan” meski hanya berbentuk pulpen. Dilansir dari iPrice Trend, ujung lancip pada tactical pen dapat dipakai untuk menusuk daging, sementara ujung tumpulnya dapat memecah benda keras seperti kaca. Tactical pen tertentu juga dibekali fitur tambahan seperti senter, laser dan pembuka kunci. Kurang multifungsi apa lagi?

Tactical Flashlightâ

Senter tipe taktikal ini umumnya digunakan orang militer dan kepolisian. Namun, orang awam seperti kita tidak dilarang menggunakannya, kok! Tactical flashlight memancarkan cahaya yang jauh lebih terang dibandingkan senter biasa. Sengatan cahaya menyilaukan itu dapat membuat buta sementara mata orang jahat yang menyerang kita. Selain itu, kerasnya material tactical flashlight dapat dipakai sebagai senjata beladiri memukul mundur musuh.

Tags

About The Author

Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel