Sayangnya, saya tidak sempat berkeliling seluruh kebun raya. Semula, saya pengen naik mobil wisata, pengen nyoba mobil golf. Tarifnya Rp25 ribu per orang. Mobil ini akan membawa kita keliling seluruh area Kebun Raya Bogor seluas 87 hektare. Tapi mungkin karena agak kesorean, sudah close. “Maaf, sudah tutup. Ini baterai mobilnya juga sudah mau habis,†kata salah satu sopir mobil golf. Selain memakai mobil, keliling kebun raya juga bisa sewa sepeda. Tarifnya Rp15 ribu per jam.Â
Tak dapat sewaan kendaraan, saya terus berkeliling. Menikmati aneka jenis tanaman kebun raya. Sore itu, mungkin baru sekitar puluhan yang bisa saya lihat dari 12 ribuan jenis koleksi tanaman di sana. Dalam hati saya berjanji; ingin kembali ke sana lagi.
Kini, setiap akhir pekan, setidaknya ada 10 ribu pengunjung kebun raya. Selain sebagai tempat wisata, Kebun Raya Bogor juga menjadi pusat pendidikan lingkungan, penelitian dan konservasi.