Nah, bagi para calon penulis, mulailah menulis sekarang juga. Jangan nunggu nanti atau besok. Beberapa kawan-kawan saya kini juga sering bikin buku keroyokan. Mereka berkolaborasi, menerbitkan buku secara self publishing (penerbitan mandiri). Dengan kolaborasi, kita bisa saling share ide dengan teman-teman dan mendiskusikannya bersama dalam proses penulisan.
Tak perlu cetak banyak-banyak, sesuaikan dengan ukuran marketing lokal yang yakin dapat dijangkau untuk membeli buku Anda bersama teman-teman. Karena itu, ajak teman-teman "senasib-seperjuangan"Â berkolaborasi dan terbitkan buku secara bersama.Â
Ada cara yang lain yang menarik dan patut dicoba. Dalam menulis buku, bisa menggandeng penulis senior yang sudah memiliki jam terbang tinggi. Cara seperti ini bisa dengan cepat membantu “menaikkan kelas" Anda sebagai penulis pemula.Â
Teringat sebuah kalimat mutiara dari Sthepen King; “menulis adalah mencipta. Dalam suatu penciptaan, seseorang tidak hanya mengerahkan seluruh pengetahuan, daya dan kemampuannya saja, tapi ia sertaka seluruh jiwa dan nafas hidupnyaâ€Â
Ya, menjadi penulis memang tak cukup sekedar pandai merangkai kata-kata semata. Profesi ini menuntut kita menggabungkan niat, bakat, dan kemauan untuk bekerja keras tanpa henti dalam mengembangkan diri.