Baru beberapa hari yang lalu saya baru saja kembali dari negeri yang terkenal dengan gajah putih-nya itu. Ya, Thailand merupakan tempat wisata yang termasuk salah satu negara di ASEAN. Untuk pergi ke Thailand, karena tidak perlu visa, maka saya menjadikan Bangkok menjadi tempat liburan bersama teman-teman saya. Nah, kali ini saya akan mengulas beberapa tempat yang harus kalian kunjungi saat kalian berada di Bangkok, Thailand.
Â
Â
1. Grand Palace
Merupakan tempat kerajaaan dimana raja tinggal. Kompleks di Grand Palace dekat dengan Wat Pho, dan Wat Arun yang merupakan tempat wisata juga. Pemandangan rumah raja yang sangat cantik dan juga memiliki suasana Buddha menjadikan Grand Palace sebagai salah satu tempat untuk berfoto yang terkenal di Thailand. Dengan 500 Bath atau sekitar Rp200 ribu rupiah per orang bisa masuk kedalam istana tersebut. Akan tetapi, bila tidak ingin membayar bisa berfoto di luar saja. Selain sebagai kediaman raja, Grand Palace juga berfungsi sebagai tempat upacara-upacara resmi dilaksanakan.
Â
Â
2. Chatucak Weekend Market
Salah satu market yang harus dikunjungi saat di Bangkok,Chatucak. Juga dikenal dengan nama JJ Market ini, memiliki lebih dari 8000 kios yang menjual berbagai macam hal yaitu: peralatan berkebun, makanan, perabotan rumah tangga, pakaian, ornamen-ornamen penghias rumah,dll. Market yang hanya buka setiap sabtu dan minggu ini menyediakan hal tersebut dengan harga yang sangat-sangat murah. Untuk itu saya sarankan untuk membawa uang lebih disini karena harga yang ditawarkan sangat-sangat terjangkau dan barang-barang yang dijual membuat siapapun ingin membeli semuanya. Oiya untuk informasi pasar ini tutup pada pukul 18.00 waktu setempat.
Â
Â
3. Khaosan Road
Saat malam, kemungkinan Khaosan Road di Bangkok menyediakan kuliner yang menyegarkan lidah dan membawa rasa senang kepada perut anda. Banyaknya warung makanan yang menjual beragam makanan aneh seperti: kalajengking,belalang,larva-larva serangga,laba-laba,dll. Untuk yang tidak ingin mencoba hal yang baru ada juga gerai-gerai yang banyak di Indonesia seperti Mcdonalds atau Burger King juga ada di sini. Khaosan Road juga menyediakan hiburan malam seperti bar-bar yang banyak di pinggir jalan. Jalan ini menjadi simbol bersatunya budaya barat dan juga budaya timur dengan kuliner dan lain sebagainya.
Â
Makanan yang Harus Dicoba di Thailand
Â
Nah setelah ke tempat-tempat yang sudah saya rekomendasikan tadi, kita akan lihat beberapa makanan lokal yang ada di Thailand yang harus kalian cicipi dan rasakan.
Â
1. Pad Thai
Salah satu Mie yang ada di Thailand. Bentuknya mirip dengan mie biasa yang ada di Indonesia, tetapi lebih tipis dan lebih panjang. Rasanya mirip dengan kwetiau. Bisa ditemukan di warung-warung pinggir jalan hingga ke restoran di mall. Terdapat banyak variasi seperti ditambah ayam, telur, dan lain sebagainya.
Â
2. Tom Yum Kung
Menu seafood ini merupakan sup yang rasanya sangat menyegarkan dan mampu mengagetkan reseptor rasa yang ada di lidah ini. Mungkin, untuk beberapa orang Indonesia rasa dari Tom Yum ini sangat aneh, tetapi rasa tersebut harus dicoba setidaknya sekali dalam hidup kita. Di Thailand bentuk makanan ini tidak hanya sup saja, sebagian besar olahan seafood seperti cumi akan dibumbui Tom Yum.