Spesifikasi Honda RC213V yang Ditunggangi Marc Marquez Musim 2017

15 Mar 2017 14:13 18715 Hits 0 Comments
Penasaran bagaimana Spesifikasi Motor yang ditunggangi Marc Marquez pada ajang MotoGP 2017 ? ini lah ulasan spesifikasi motornya.

Dilansir dari situs resmi HRC, tidak ada banyak perubahan komponen pada motor tunggangan Marc Marquez maupun Dani Pedrosa pada musim 2017 ini. Masih menggunakan tipe mesin dan sasis yang sama yang dipakai pada musim 2016. Konsep dasar pada RC213V 2017 ini masih melanjutkan konsep yang dikembangkan sejak RC213V dikenalkan pada tahun 2012.

Berikut Spesifikasi RC213V

Panjang keseluruhan 2,052 mm (80.8 in)
Lebar keseluruhan 645 mm (25.4 in)
Tinggi keseluruhan 1,110 mm (43.7 in)
Jarak antar roda 1,435 mm (56.5 in)
Jarak terendah 115 mm (4.5 in)
Berat Lebih dari 160 kg (346 lb)
Tipe mesin Berpendingin cairan, 4-tak, DOHC 4 Valve, V-4
Isi silinder 1,000 cc (61 cu in)
Daya maksimum Hingga 180 kW (242 hp)
Kapasitas bahan bakar 22 liter
Rangka Aluminum Twin-spar
Diameter Roda Depan 17 in
Diameter Roda Belakang 17 in
Suspensi Depan Telescopic Fork
Suspensi Belakang Pro-link
 

Sasis

Untuk tahun 2017, sasis RC213V telah dimodifikasi pada bagian keseimbangan kekakuan (rigidity balance) dan di desain untuk mencapai kecocokkan yang maksimal antara kenyamaan saat menikung dan kesetabilan saat di trek lurus. Sasis yang berupa twin-spar alumunium adalah sasis yang sangat ringan dan memberikan kekakuan dan kekuatan yang dibutuhkan untuk membendung dan menyalurkan tenaga sebesar 240 tenaga kuda dari mesin RC213V ke roda bagian belakang. Sebaik kekuatannya, sasis ini juga memiliki kemampuan dalam desain nya yang fleksibel untuk menambah daya cengkram.

Mesin

HRC mengadopsi mesin 4 silinder dengan model V yang mempunyai kapasitas 1000cc yang dapat menyemburkan tenaga maksimum dari RC213V. HRC menggunakan 7 mesin dalam 18 race yang berlangsung dalam 1 musim. Pihak HRC sndiri terus mengembangkan mesin ini, membuatnya lebih ringan, lebih bertenaga dan memiliki karakteristik yang mudah dikendalikan.

Suspensi

Untuk musim 2017, suspensi RC213V menggunakan suspensi Ohlins baik pada bagian depan ataupun bagian belakang. Menjembatani antara bagian sasis dan bagian roda, suspensi memiliki fungsi untuk memastikan bahwa roda tetap memiliki kontak dengan aspal, menghasilkan daya cengkram maksimal disaat motor menyentuh ribuan jalan yang benjol dan bergelombang pada setiap lapnya. Ini merupakan hal yang sangat krusial, dan ini merupakan alasan kenapa kedua pembalap Repsol Honda mempercayakannya pada teknisi Ohlins.

Bodywork

Menggunakan bahan fiberkarbon yang terkenal ringan dan sangat kuat, RC213V membuat bagian fairingnya se-aerodinamis mungkin. Pada RC213V 2017, fairing telah dimodifikasi untuk mencapai kesetabilan dan performa yang maksimal saat di tikungan dan saat membuntuti pembalap lainnya ditrek lurus.

Ban

Ban yang digunakan pada MotoGP disuplai secara eklusif oleh pihak Michelin. Setiap pembalap dibolehkan untuk menggunakan maksimal 22 ban tipe Slick dan 11 ban tipe Wet selama tiap seri berlangsung.

Sistem Pengereman

Karbonfiber pada bagian depan dan belakang di suplai oleh Brembo. Untuk piringan cakram depan dan belakang saat kondisi balapan hujan, menggunakan produk dari Yutaka.

foto : HRC

Tags

About The Author

Rifki Muhammad Fauzi 34
Ordinary

Rifki Muhammad Fauzi

Automotive Enthusiast.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel