Ayam Goreng Bandung - Jawa Barat
Bahan - Bahan
- 1 ayam yang gemuk dan muda
- 25 gram kemiri
- 50 gram bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 ibu jari lengkuas muda
- 1 ruas kunyit
- 2 batang sereh bagian putihnya
- 1 sdm garam
- 1 gelas air
- minyak untuk menggoreng
Cara Membuat
- Ayam setelah dibersihkan dipotong - potong.
- Bahan-bahan untuk bumbu digerus, bubuhi 1 gelas air, ratakan lalu tuangkan ke ayam yang sudah ditaruh di wajan.
- Tutup wajannya lalu masak sambil kadang-kadang diaduk sampai airnya habis, angkat lalu goreng dengan banyak minyak.
- Jika sudah kering, angkat dengan serok yang halus agar endapannya tidak keluar. Endapan ini enak dan gurih sekali untuk teman nasi.
Ayam Goreng Paniki - Sulawesi Utara
Bahan - Bahan
Bahan Ayam Goreng :
- 1 ekor ayam kampung muda (750 gram), potong 4 bagian
- 1 ruas jari jahe, parut
- 1 batang serai, iris halus
- 1 lembar daun pandan, iris halus
- 5 lembar daun jeruk
- 750 ml santan encer
- 250 ml santan kental dari 1 butir kelapa
- minyak secukupnya, untuk menumis dan menggoreng
Bahan Yang Dihaluskan :
- 10-15 buah cabai merah
- 10 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 4 butir kemiri, sangrai
- garam secukupnya
Cara Membuat
- Cuci bersih ayam, masing-masing agak dimemarkan.
- Panaskan 3 sdm minyak, tumis bumbu halus, jahe, serai, daun jeruk, dan daun pandan hingga harum. Masukan ayam, masak sambil sesekali diaduk hingga daging ayam berubah warna.
- Tuang santan encer, aduk dan masak hingga santan hampir habis dan ayam matang.
- Tuang santan kental, aduk perlahan dan masak hingga santan habis dan ayam cukup lunak. Jika ternyata ayam kurang lunak, dapat ditambahkan air panas secukupnya, dan lanjutkan memasaknya hingga air habis. Matikan api dan biarkan agak dingin.
- Panaskan minyak goreng cukup banyak, goreng ayam berikut bumbunya hingga cukup kering. Angkat, tiriskan, siap dihidangkan.
Ayam Goreng Ketumbar - Jawa Tengah
Bahan - Bahan
Bahan :
- ½ ekor ayam potong menjadi 10 bagian
- 1 butir jeruk nipis, peras airnya
- 1 sdt garam
- ¼ sdt merica bubuk
- 5 sdm tepung tapioka
- 2 sdm tepung beras
- 1 butir telur, kocok lepas
- 1 sdt ketumbar, cacah kasar
- 100 ml air
- Minyak goreng secukupnya
Bumbu Halus :
- 3 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 butir kemiri, sangrai
- 2 ruas jari kunyit
- 1 ruas jari jahe
- 5 butir ketumbar
- ½ sdt garam
- ¼ sdt merica
- ½ sdt gula pasir
Cara Membuat
- Cuci bersih ayam yang sudah dipotong-potong, kemudian baluri dengan perasan air jeruk nipis, garam dan merica hingga merata. Diamkan sekitar 1 jam.
- Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, jahe, ketumbar, garam, dan merica
- Panaskan sedikit minyak goreng, tumis bumbu halus di atas api sedang dan tambahkan gula pasir. Masak hingga harum dan matang. Angkat dan dinginkan.
- Campurkan bumbu halus yang sudah dingin dengan tepung tapioka, tepung beras, telur, cacahan biji ketumbar dan air. Aduk hingga rata
- Celupkan ayam ke dalam adonan tepung, balurkan hingga rata
- Panaskan minyak goreng secukupnya, goreng ayam hingga matang kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
- Tata di atas piring dan hindangkan selagi hangat
Itulah ulasan tentang Resep Ayam Goreng Nusantara Paling Populer. Sobat Plimbi juga bisa mencobanya dirumah, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.