4. Amel Al-Barkawi alias Miracle
Setelah menjuarai Frankfurt Major 2015 Dota 2 nama Miracle melejit. Hadiah turnamen Dota 2 ini memang tak sebesar TI (The Internasional), hanya 1,1 juta USD (sekitar Rp14 miliar), tetapi Miracle semakin banyak mendapat penggemar dan pecinta game strategi ini setelah dia menjadi pemain pertama yang mencapai Solo MMR 9000. Video saat dia bermain bertebaran di YouTube, namun tampaknya belum ada yang resmi dari Al-Barkawi sendiri.
Bersama tim OG mereka sudah menjuarai berbagai turnamen Dota 2 seperti DreamLeague Season 4 dan 5, The Manila Major 2016 dan ESL One Frankfurt 2016. Dari bermain game Dota 2 Miracle sudah meraup 557.000 USD (sekitar Rp7,3 miliar).
Â
5. Jonathan Wendell alias Fata1ty
Namanya sudah tak asing lagi untuk pencinta game FPS setelah dia memenangkan lebih dari 12 kompetisi bergengsi. Channel YouTubenya mungkin tak terlalu sukses, tetapi tahun lalu dia berhasil mengumpulkan hadiah sebesar 454.000 USD, atau sekitar 5,8 miliar.
Yang membuatnya lebih terkenal dia merupakan entrepreneur dan sebagai founder Fatality Inc yang memproduksi aksesoris-aksesoris game. Ini yang membuat namanya semakin melambung.
Â
6. Monica Caroline alias Nixia
Gamer cantik asal Indonesia ini terinspirasi dari Fatal1ty. Karena kecantikannya dan kemahirannya di game FPS membuat namanya sangat populer. Dia memulai karier sebagai game profesional sejak 2008 dan bukan hanya game FPS yang dijajalnya.
Mengikuti jejak idolanya menjadi entrepreneur, Nixia mendirikan Nixiagamer, web yang ditujukan untuk pecinta game. Banyak tips dan trik di sini yang bisa membantu para gamer untuk berkembang.