Indosat V.S. Telkomsel: Perbandingan Tarif Nelpon, SMS dan Internet

22 Jun 2016 14:00 17469 Hits 3 Comments Approved by Plimbi
Sedang ramai di Internet soal tindakan vulgar Indosat terhadap Telkomsel, mari kita buktikan apakah pernyataan Indosat tersebut benar atau tidak.

3. Tarif Internet Indosat V.S. Telkomsel

Mungkin banyak diluar sana beredar kartu perdana dari banyak operator yang sudah terpasang paket internet dengan harga murah. Namun disini, saya hanya akan membahas paket internet yang memang tersedia di situs resminya saja, baik itu situs resmi Indosat ataupun situs resmi Telkomsel.

 

A) Tarif/Paket Internet Indosat

Seperti halnya tarif nelepon dan tarif SMS, Indosat juga memberlakukan tarif harian, mingguan dan bulanan untuk paket internet yang pihaknya sediakan.

Dan terlepas dari paket-paket promosi seperti paket internet Freedom Combo, berikut ini adalah paket-paket internet yang disediakan oleh Indosat secara umum.

(i) Paket Internet Harian

(ii) Paket Internet Mingguan

(iii) Paket Internet Bulanan

 

B) Tarif/Paket Internet Telkomsel

Terdiri dari tiga produk berbeda, berikut ini adalah tarif internet dari operator Telkomsel secara umum.

Kartu Halo

Hanya berlaku untuk pelanggan kartu Halo prabayar saja, paket internet dari kartu Halo dapat dilihat pada gambar di bawah ini.

 

Kartu Simpati & Kartu AS

Tarif normal dari penggunaan internet kartu Simpati dan kartu AS normalnya adalah Rp 30/KB. Namun bagi yang merasa mahal, Simpati dan kartu AS juga menyediakan berbagai pilihan paket internet yang harga dan kuotanya berbeda-beda di setiap wilayahnya.

Contohnya saja paket internet di bawah ini dimana paket tersebut hanya berlaku untuk daerah Jawa Barat, tepatnya untuk kota Bandung saja.

 

Lagi-lagi jika dibandingkan antara Indosat V.S. Telkomsel, harga dari paket internet Indosat juga lebih murah dibandingkan dengan Telkomsel.

Malah kalau dilihat-lihat lagi, harganya kedua paketnya terpaut cukup jauh. Namun ada juga waktu dimana Telkomsel menjual paket dengan harga murah seperti paket 200MB dengan harga Rp 13,000 saja.

 

Kesimpulan

Jika dilihat dari halaman pertama hingga halaman terakhir ini, Indosat sebenarnya menjadi juara jika pembicaraan kita hanya pada harga dari paket-paket selular yang disediakan; baik itu paket nelpon, paket SMS ataupun paket internet.

Namun sayangnya, walaupun paket-paket yang disediakan oleh Indosat ini memiliki harga miring, apalagi jika dibandingkan dengan paket-paket dari Telkomsel, jangkauan dari Indosat di luar pulau Jawa sangatlah terbatas.

 

Sumber gambar : Situs Resmi Indosat dan Telkomsel 

About The Author

Fahd M. 80
Professional

Fahd M.

Saya suka menulis tentang hal-hal yang berkaitan dengan teknologi, khususnya gadget dan komputer. Selain itu saya juga suka hal-hal yang berkaitan dengan Jepang.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel