Baru Belajar Nyari Kerja? Ini 4 Tips Dasar Membuat CV yang Disukai HRD

19 Jun 2016 15:43 3128 Hits 0 Comments
Membuat CV yang menarik dan efektif merupakan salah satu skill yang harus dimiliki oleh setiap pencari kerja.

Melamar pekerjaan menjadi pemandangan yang tak lagi lazim. Apalagi di Indonesia, pengangguran saat ini masih menjadi momok bagi pemerintah dan tentunya bagi pengangguran itu sendiri. Mendapat pekerjaan memang tidak semudah membalikan telapak tangan. Apalagi semakin tahunnya saingan pelamar pekerja selalu mengalami peningkatan.

Dengan demikian bagi Anda yang sedang mencari pekerjaan. Buatlah strategi baru dan berbeda dengan pelamar lainnya agar menarik perhatian HRD. Salah satu strategi yang bisa dilakukan adalah dengan membuat CV yang menarik.

Sebelum wawancara, tes prikotes atau jenis tes lainnya, tentu saja hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah membuat CV dahulu. CV menjadi penentu pertama, bisa atau tidaknya Anda mengikuti tes selanjutnya.

Oleh karena itu, ciptakan first impression dari CV Anda agar menarik perhatian HRD untuk mengenal Anda lebih jauh melalui tes selanjutnya. Caranya?

1. Bukan Membuat CV yang Bagus, Tapi Buatlah CV yang Kreatif

Kreatif dapat diartikan berbeda. CV yang dibuat dengan format yang tidak selalu menggunakan kertas HVS putih ukuran A4 tentu saja lebih menarik perhatian.

Dengan kata lain, tidak salahnya Anda berkreasi menggunakan kertas jenis lain dan warna lain. Anda juga bisa menggunakan format penulisan yang berbeda. Yang penting tetap rapi dan tidak mencolok.

2. Buatlah CV yang Jelas dan Informatif

Untuk menarik perhatian HRD, tidak sedikit pelamar menjelaskan riwayat pekerjaannya dengan detail. Biasanya, hal ini justru tidak terlalu disukai HRD.

Dengan demikian, buatlah CV yang singkat dan jelas, yang justru akan membuat HRD tertarik dan penasaran untuk mengetahui CV Anda lebih detail melalui tes selanjutnya, bukan melalui CV.

Selain itu, jika Anda memiliki beberapa pengalaman pekerjaan sebelumnya, cukup cantumkan pengalaman pekerjaan yang relevan dengan perusahaan serta posisi yang Anda lamar saat ini.

3. Cantumkan Keahlian yang Tidak Umum

Jika sebelumnya Anda hanya mencantumkan keahlian umum Anda seperti keahlian microsoft office dll, maka ubahlah kebiasaan tersebut, cantumkanlah keahlian lain yang jarang dicantumkan oleh pelamar dalam CV nya agar tidak membuat HRD bosan. Khususnya, keahlian yang berhubungan dengan posisi yang Anda lamar.

4. Tulis Tujuan Yang Ingin Dicapai

Mencari pekerjaan yang menantang yang bisa melatih sikap professionalisme dalam diri tentu saja merupakan tujuan yang standar dicantumkan oleh pelamar.

Dengan demikian, cantumkanlah tujuan yang tidak standar dan lebih spesifik. Contohnya jika Anda melamar sebagai penulis buku, maka cantumkanlah melatih kreatifitas menulis sebagai salah satu tujuan Anda melamar pekerjaan.

5. Buat CV Secara Personal, Spesifik, dan Relevan

Salah satu yang paling dibenci oleh HRD adalah jika CV Anda bersifat general, copy paste, atau canned, seolah-olah satu CV tersebut Anda gunakan untuk semua perusahaan yang Anda apply. Bahkan, di halaman karir dari website salah satu digital agency, dicantumkan secara nyata poin-poin yang harus dipenuhi oleh setiap applicant agar CV nya bisa lolos seleksi untuk interview selanjutnya.

Buatlah CV Anda terlihat personal, spesifik, dan relevan. Sebut nama perusahaan yang ingin Anda apply, jangan hanya menulis "HRD di Tempat". Hal ini akan memberi nilai plus bagi tim HRD, karena merasa Anda bersedia melakukan effort lebih untuk membuat CV.

 

Demikian cara membuat CV yang menarik perhatian HRD. Selamat mencoba dan semoga berhasil!.

Tags Karier

About The Author

benben 13
Novice

benben

Suka baca, suka nulis, tapi tidak bisa baca sambil nulis. Mencintai dunia teknologi internet, tapi tidak bisa instal OS di komputer sendiri. Bekerja di sebuah web design agency, tapi tidak paham cara bikin website. Sepertinya saya hidup dalam sebuah dunia paradox :D
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel

From benben