Prediksi MotoGP Mugello Italia 2016

21 May 2016 21:58 4097 Hits 0 Comments
Prediksi jelang MotoGP seri Keenam di sirkuit Mugello Italia.

MotoGP sudah memasuki seri keenam, kali ini sirkuit Mugello akan menjadi tuan rumah ajang pacu kuda besi paling akbar ini. Jelang seri Mugello, ada beberapa kabar terbaru seputar bursa transfer para penunggang kuda besi motor ber CC 1000 tersebut.

Bursa Transfer Pembalap

Kabar pertama adalah sang rokie tahun lalu, Marck Vinales, yang saat ini menunggangi motor Suzuki. Tahun depan, pembalap bernomer 25 tersebut akan menunggangi motor Yamaha bertandem dengan Valentino Rossi. Isu kepindahan Vinales ke Yamaha sebenarnya sudah santer sejak beberapa pekan lalu, namun kepastiannya baru diumumkan minggu ini jelang MotoGP Mugello Italia. Kepindahan Vinales dari Suzuki otomatis menyisakan satu kursi kosong di pabrikan asal Jepang tersebut, kali ini yang akan mengisi kekosongan kursi Suzuki adalah Andrea Ianone, sang penunggang Ducati musim ini. Ianone sendiri meraih hasil minor dalam mengawali musim ini, pembalap bernomer 29 tersebut beberapa kali terjatuh dan terpaksa tidak bisa menyelesaikan perlombaan.

Sementara itu, Dani Pedrosa sang pembalap Honda yang juga sempat dikabarkan akan mendampingi Rossi musim depan, akhirnya resmi masih dikontrak Repsol Honda musim depan. Pedrosa sudah memastikan diri sebagai pembalap pabrikan Honda tersebut, namun sang rekan Pedrosa, Marck Marquez belum mengumumkan kontrak dengan Honda hingga seri Mugello akan dimulai.

Demikian sekilas kabar hangat jelang seri MotoGP Mugello, mari kita lihat kabar jelang seri MotoGP Mugello Italia, yang merupakan seri kandang bagi pembalap asal Italia, seperti Rossi, Dovizioso dan Ianone.

Latihan bebas pertama. Yonny Hernandes, pembalap tim satelit Ducati berhasil menjadi yang tercepat di sesi ini. Di latihan bebas pertama ini memang tidak semua pembalap turun sirkuit, hal ini dikarenakan sirkuit dalam kondisi basah. Setelah sesi latihan bebas pertama selesai, kemudian dilanjutkan di sesi latihan bebas kedua, kali ini sirkuit sudah dalam kondisi kering. Andrea Ianone berhasil menjadi yang tercepat di sesi latihan bebas kedua.

Andrea Ianone bisa dikatakan sebagai penguasa sirkuit Mugello, hal ini dikarenakan pembalap bernomer 29 tersebut sanggup menjadi yang tercepat hingga sesi latihan bebas ketiga dan keempat.

Sesi Kualifikasi

Setelah sesi latihan bebas rampung, kemudian dilanjutkan sesi kualifikasi, di sesi ini secara mengejutkan Valentino Rossi berhasil menjadi yang tercepat. Pembalap bernomer 46 tersebut sebelumnya belum pernah meraih hasil positif di sirkuit ini sejak sesi latihan bebas pertama hari lalu. Melengkapi pembalap tercepat kedua dan ketiga dari sesi kualifikasi adalah Maverick Vinales dan Andrea Ianone.

Berikut hasil lengkap sesi kualifikasi MotoGP Mugello Italia:

1. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 46.504s [Lap 7/8] 340km/h (Top Speed)

2. Maverick Viñales ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 46.598s +0.094s [7/7] 340km/h

3. Andrea Iannone ITA Ducati Team (Desmosedici GP) 1m 46.607s +0.103s [5/8] 347km/h

4. Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) 1m 46.759s +0.255s [2/7] 341km/h

5. Jorge Lorenzo ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 46.882s +0.378s [8/8] 340km/h

6. Aleix Espargaro ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 47.186s +0.682s [6/6] 340km/h

7. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 1m 47.218s +0.714s [7/8] 342km/h

8. Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 47.247s +0.743s [9/9] 339km/h

9. Danilo Petrucci ITA Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 1m 47.261s +0.757s [6/7] 349km/h

10. Scott Redding GBR Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 1m 47.359s +0.855s [5/6] 345km/h

11. Michele Pirro ITA Ducati Team (Desmosedici GP) 1m 47.361s +0.857s [6/6] 346km/h

12. Yonny Hernandez COL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 1m 47.436s +0.932s [7/7] 346km/h

13. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP) 1m 47.089s 348km/h

14. Pol Espargaro ESP Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 47.159s 339km/h

15. Hector Barbera ESP Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 1m 47.555s 343km/h

16. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 1m 47.659s 335km/h

17. Jack Miller AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 1m 47.830s 335km/h

18. Eugene Laverty IRL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 1m 48.111s 345km/h

19. Alvaro Bautista ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 48.372s 331km/h

20. Stefan Bradl GER Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 48.646s 336km/h

21. Loris Baz FRA Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 1m 48.991s 339km/h

Prediksi MotoGP Mugello Italia 2016

Prediksi MotoGP Mugello Italia 2016

Melihat catatan waktu dari latihan bebas pertama hingga sesi kualifikasi, Andrea Ianone memiliki catatan waktu yang cukup bagus di seri keenam MotoGP 2016 ini. Pembalap yang musim depan akan berpindah tim tersebut, akhirnya harus mengakui Valentino Rossi sebagai perebut pole setelah memasuki sesi kualifikasi.

Rossi yang sejak latihan bebas pertama belum menunjukkan diri sebagai yang tercepat, akhirnya berhasil merebut posisi sebagai yang tercepat di sesi kualifikasi. Melihat catatan waktu yang diraih Valentino Rossi, tampaknya pembalap bernomer 46 tersebut cukup dijagokan untuk menjuarai Grand prix keenam tersebut. Selain memiliki catatan waktu yang bagus, Rossi juga memiliki motivasi tersendiri dalam balapan yang digelar di kandangnya sendiri tersebut.

Tags

About The Author

wan 67
Expert

wan

Mencoba Hobi tulis menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel