4 Tips Berlari di Cuaca yang Panas

10 May 2016 11:05 4512 Hits 0 Comments
Jangan coba-coba berlari di cuaca yang panas tanpa mengikuti empat tips berikut ini.

Berlari adalah aktivitas menyehatkan yang biasanya dilakukan oleh sebagian besar orang pada waktu pagi hari.

Namun tidak jarang mereka yang juga suka berlari ketika hujan atau pada waktu tengah hari dimana matahari tepat berada di atas kepala.

Namun menurut para ahli olahraga, berlari di berbagai cuaca ternyata dapat meningkatkan performa lari  serta membantu tubuh Anda menjadi mudah beradaptasi dengan berbagai kondisi cuaca.

Tapi jangan salah, lari di cuaca panas itu adalah tantangan tersendiri bagi seseorang. Apalagi jika orang tersebut baru terhadap olahraga jogging.

Namun jangan khawatir, karena dengan beberapa tips berikut ini, Anda akan dapat berlari tanpa harus takut mengalami kejadian-kejadian yang tidak mengenakkan apalagi sampai pingsan di jalan.

 

1. Ingat Matahari, Ingat kulit Anda

Salah satu kekhawatiran terbesar ketika berlari di kondisi Matahari yang terik adalah kemungkinan kerusakan kulit akibat sinar ultraviolet yaitu UVA dan UVB.

Oleh karena itu, sebelum Anda terjun ke jalanan untuk berlari di bawah terik matahari yang menyengat, sangatlah disarankan bagi Anda untuk menggunakan lotion pelindung sinar matahari (sunscreen). Dan jika Anda orang yang suka dengan teknologi, mungkin wearable device seperti Microsoft Band 2 yang memiliki sensor Ultraviolet sangatlah berguna.

Dengan menggunakan perangkat tersebut, Anda akan dapat mendeteksi sebahaya apakah sinar ultraviolet disaat Anda ingin berlari. Upayakan agar tidak berlari ketika sinar UV terdeteksi pada tingkat ekstrim ataupun sangat tinggi meskipun Anda memakai sunscreen.

Karena sepengetahuan saya, sunscreen pun tidak dapat melindungi kulit secara sempurna dari serangan sinar ultraviolet.

 

2. Kepanasan membuat Anda mudah haus

Di cuaca yang panas, tidak jarang kita sering bolak-balik ke dapur hanya untuk meneguk segelas air dingin.

Apalagi jika di cuaca panas yang kita lakukan adalah jogging. Meneguk air dengan frekuensi yang cukup tinggi akan sering kita lakukan.

Oleh karena itu bawalah setidaknya dua botol minuman dingin ketika Anda berlari di cuaca yang panas. Atau jika biasanya Anda membawa dua botol, bawalah satu botol ekstra lagi untuk jaga-jaga. Hal tersebut dikarenakan pada cuaca panas, rasa haus akan lebih sering timbul dibandingkan ketika cuaca dingin.

 

3. Sebelum mulai lari, pastikan dulu rutenya

Walaupun Anda punya niatan untuk menyehatkan tubuh dengan berlari di cuaca panas. Tentunya Anda tidak ingin berlari lebih lama dari apa yang Anda rencanakan.

Apalagi jika mengingat persediaan air minum yang dibawa ketika berlari hanya cukup untuk beberapa kilometer saja.

Oleh karena itu, ada baiknya sebelum Anda berlari, Anda menyiapkan rute yang akan Anda lalui terlebih dahulu. Pastikan rute tersebut bukanlah rute yang menanjak ataupun jalanan yang tidak rata. Karena ketika di bawah terik matahari berlari menanjak ataupun naik turun menjadi sebuah hal yang sangat melelahkan.

 

4. Selalu memonitor suhu tubuh

Ketika Anda lari di cuaca yang panas, otomatis tubuh Anda akan mengalami peningkatan suhu yang cukup drastis.

Dan ketika suhu tubuh meningkat, kemampuan untuk berlari seperti biasanya pun akan menjadi lebih sulit. Hal ini dikarenakan tubuh lebih banyak mengeluarkan keringat daripada biasanya yang ujung-ujungnya mudah dehidrasi.

 

Penutup

akhir kata, itulah 4 tips yang bisa saya bagikan bagi Anda yang ingin mencoba jogging di cuaca yang panas atau di bawah terik Matahari.

 

 

 

 

Tags olahraga

About The Author

Buricak Burinyai 68
Expert

Buricak Burinyai

Seorang warga Bandung yang cinta Bandung, teknologi dan mantannya
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel