Tips Menghemat Kuota Internet Android

16 Sep 2016 22:00 5560 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Inilah tips untuk menheman kuota internet Anda, agar tidak kebobolan

Ponsel Android tidak bisa dilepaskan dari adanya penggunaan kuota internet setiap detiknya. Saat ini, setiap operator berlomba-lomba dalam hal pelayanan kuota internet, ada kuota untuk satu hari, satu minggu, satu bulan, dan kuota tanpa batas (unlimitted). Akan tetapi, aktivitas penggunaan internet di ponsel Android cukup banyak menguras kuota internet yang dimiliki.

Sebagai pengguna ponsel Android dengan kebutuhan menjelajah dunia internet dan aktivitas sosial media yang tinggi, Anda tentunya tidak ingin jika kuota internet habis dengan cepat. Nah, untuk menyiasati penghematan kuota internet untuk ponsel Android, berikut beberapa tips pintar untuk menghemat kuota internet ponsel android.

 

1. Bijak dalam Melakukan Streaming Video

Tips Menghemat Kuota Internet Android

Salah satu aktivitas online yang banyak menyedot kuota internet adalah streaming video, salah satunya di Youtube. Streaming video dari penyanyi atau film favorit memang sangat menyenangkan, terutama jika sedang dalam kondisi santai atau dalam perjalanan. Tetapi, perlu Anda ingat, aktivtas online satu ini sangat berpengaruh pada jumlah kuota Anda, yang bisa dengan cepat berkurang bahkan habis.

Bijak dalam menonton video secara streaming akan membantu Anda lebih hemat dalam penggunaan kuota internet. Cukup tonton video-video yang memang menurut Anda menarik dan sebaiknya tidak dilakukan dengan sering. Selalu cek kuota internet terlebih dahulu sebelum melakukan streaming video, sebagai ukuran berapa video kira-kira yang sebaiknya Anda tonton.

 

2. Tidak Lupa untuk Mematikan Update Aplikasi Otomatis

Setiap aplikasi yang digunakan dalam ponsel Android Anda umumnya akan mengalami pembaruan dari segi kecepatan atau adanya tambahan-tambahan lainnya. Pembaruan pada setiap aplikasi ini memang sangat bermanfaat untuk para penggunanya. Hanya saja, pembaruan atau update aplikasi sebenarnya juga cukup banyak menyedot kuota internet pada Android Anda.

Salah satu cara agar Anda bisa menghemat kuota adalah dengan mematikan update aplikasi otomatis. Jika Anda terus mengaktifkan update otomatis ini, setiap aplikasi yang sudah memiliki versi terbarunya akan secara otomatis diperbarui pada ponsel Anda.

Aktivitas update otomatis ini akan menghabiskan cukup banyak kuota internet Anda tanpa Anda sadari. Satu aplikasi bisa mengalami pembaruan beberapa kali dalam satu atau dua bulan. Untuk menyiasati ini, cukup matikan update otomatis, atau gantikan dengan update otomatis jika terhubung dengan jaringan WiFi. Anda juga bisa mengecek sendiri aplikasi mana yang harus diupdate dan lakukan update secara manual.

 

3. Selalu Mengecek Penggunaan Data secara Berkala

Tips Menghemat Kuota Internet Android

Penggunaan data sebenarnya bisa dicek setiap saat oleh Anda. Pengecekan ini akan membantu Anda untuk mengetahui seberapa besar data yang sudah digunakan serta mengetahui aplikasi apa saja yang paling banyak menyedot kuota internet Anda.

Pengecekan penggunaan data bisa dilihat dan dipantau dengan mudah karena umumnya setiap smartphone sudah dilengkapi dengan fitur ini. Cukup dengan mengunjungi menu pengaturan atau setelan, kemudian pilih penggunaan data.

Dalam menu tersebut, Anda bisa melihat grafik atau penggambaran penggunaan data tergantung jenis smartphonenya. Anda juga bisa melihat aplikasi apa saja yang banyak menggunakan data kuota internet. Anda juga bisa mengunduh aplikasi khusus untuk memantau penggunaan data, untuk ponsel Android, Anda bisa mengunjungi Play Store untuk mendapatkan aplikasi tersebut.

Pengecekan penggunaan data ini akan sangat bermanfaat untuk Anda selalu bijak dalam menjalankan setiap aplikasi. Jika ada satu jenis aplikasi yang paling banyak menghabiskan kuota, Anda bisa mulai untuk tidak terlalu sering menggunakan aplikasi tersebut dan menjadwalkan kapan aplikasi tersebut dibuka dan kapan tidak digunakan sama sekali.

 

4. Tidak Terlalu Sering Mengunduh Aplikasi Menggunakan Kuota Internet Seluler

Tips Menghemat Kuota Internet Android

Terkadang, berbagai jenis aplikasi menarik bisa dengan mudah membuat Anda langsung mengunduhnya. Perlu Anda ketahui, besaran setiap aplikasi memang berbeda, ada yang kecil dan ada yang besar. Hanya saja, dalam penggunaannya umumnya aplikasi tersebut memerlukan data pendukung lainnya yang harus diunduh dan ukurannya menjadi semakin besar.

Salah satu jenis aplikasi yang cukup besar menyedot kuota internet adalah aplikasi game. Terutama untuk game-game dengan grafis yang tinggi, umumnya ukuran filenya sangat besar ditambah lagi dengan data pendukung yang selanjutnya harus diunduh lagi.

Bijak dalam memilih aplikasi untuk diunduh serta bijak dalam meminimalisasi pengunduhan aplikasi juga bisa membantu Anda untuk menghemat kuota internet. Anda jadi tidak harus sering-sering mengisi kuota internet jika Anda bisa menghematnya. Selain itu, jika ada aplikasi yang sebenarya kurang Anda gunakan, sebaiknya segera saja diuninstal agar tidak memenuhi ruang dalam ponsel Android Anda serta mengurangi jumlah aplikasi yang harus diperbarui.

 

Menghemat kuota internet Android sebenarnya cukup mudah. Anda hanya perlu bijak dalam penggunaannya serta tidak mudah tergiur untuk menonton video secara streaming serta mengunduh banyak aplikasi besar. Semoga tips untuk menghemat kuota internet pada ponsel Android ini bermanfaat untuk Anda. Selamat mencoba!

About The Author

DIA 56
Expert
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel