Prediksi Tren Notebook yang Berkembang Tahun 2016.

5 Feb 2016 08:00 2614 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Tren Notebook di Tahun 2016. 

Setiap tahunnya, tren di dunia teknologi menunjukan perubahan. Hal ini dapat dilihat dari pengembangan konsep desain dan penggunaan fitur yang terus mendapatkan perbaikan untuk memuaskan konsumen.

Selain smartphone, tren yang terus berkembang adalah notebook. Nah, di bawah ini terdapat beberapa tren notebook yang diprediksi akan menunjukan perkembangan yang pesat di tahun 2016 ini. Apa saja itu?

 

Layar 4K

Prediksi Tren Notebook di Tahun 2016.

Kepopuleran televisi dengan layar HD membuat beberapa produsen notebook mengadopsinya. Seiring perkembangan jaman, resolusi layar pun kian berkembang, dimana saat ini resolusi layar paling tinggi adalah 4K atau Ultra HD.

Melalui tren tersebut, kini sejumlah produsen mulai mengadopsinya ke dalam produk-produk terbaik mereka. Sementara itu, Microsoft melalui Surface Pro 4 dan Surface Book sudah menggunakan layar beresolusi tinggi untuk memulai pertarungan.

 

Layar OLED

Selain layar beresolusi tinggi, tren notebook 2016 diprediksi akan diramaikan oleh produk-produk yang memiliki layar berukuran luas. Selain itu, layar tersebut pun akan menggunakan teknologi OLED yang semakin diminati karena diklaim lebih hemat daya dibandingkan layar LCD biasa dan mampu menghasilkan warna lebih detail.

Desain Convertible

Prediksi Tren Notebook di Tahun 2016.

Dimulai oleh Microsoft yang meluncurkan lini Surface Pro, notebook berdesain convertible yang dipadukan dengan keyboard detachable diprediksi akan menjadi tren di tahun 2016 ini.

Notebook  yang mengusung desain convertible memungkinkan pengguna untuk mencopot layar dan diputar hingga 360 derajat. Selain itu, adanya keyboard detachable akan memudahkan pengguna saat membawa perangkat bepergian karena dapat pula dijadikan sebuah tablet.

 

Intel Skylake

Beberapa produsen pun diprediksi akan mengeluarkan produk yang didalamnya memiliki dukungan prosesor Intel Skylake. Dengan adanya Intel Skylake, perangkat diklaim akan bekerja jauh lebih cepat, dengan performa yang 2,5 kali lebih gesit, grafis yang lebih baik 30 kali lipat dan hemat energi 3 kali lipat.

USB Type C dan Thunderbolt

Prediksi Tren Notebook di Tahun 2016.Perusahaan asal Amerika Serikat, Apple, memperkenalkan inovasi terkait konektor USB-C atau yang lebih kita kenal dengan sebutan USB Type C. USB Type C sendiri sudah digunakan oleh Macbook keluaran tahun 2015 dan diikuti oleh sejumlah produsen yang mengeluarkan laptop di tahun 2016 ini, seperti Lenovo, ASUS, Dell dan HP.

Melalui adanya USB type C, maka pengguna laptop dapat mengisi daya dan mengirimkan data dengan kecepatan yang lebih tinggi. Selain itu, perkembangan USB type C pun lebih luas karena kini memiliki dukungan Thunderbolt 3.

Adanya USB type C dan Thunderbolt 3, pengguna dapat memasang kartu VGA tambahan melalui port tersebut. Selain itu, pengguna pun dapat mengisi baterai lebih cepat dan menghubungkan aksesoris laptop lainnya dengan sangat mudah.

Solusi Keamanan

Nah, untuk Anda yang memprioritaskan sektor keamanan pada laptop, tahun 2016 ini terdapat teknologi keamanan yang lebih tangguh, sehingga membuat Anda dapat menjalankan mobilitas dengan nyaman.

Pada notebook keluaran tahun ini, sistem keamanan biometric authentication yang sudah mendapatkan perbaikan. Selain itu, beberapa produk pun kini menggunakan sistem operasi Windows 10 yang didalamnya dilengkapi Intel Realsense 3D Camera, dapat digunakan untuk face recognition saat log in.

Sementara itu, beberapa produsen memiliki fitur keamanan tersendiri. Contohnya seperti HP dan Dell yang kini sudah memasang fingerprint reader pada koleksi laptop terbarunya, memungkinkan pengguna hanya tinggal menekan jari ke touchpad untuk log in.

Nah, beberapa tren notebok diatas diprediksi akan booming dan mulai digunakan oleh banyak produsen laptop di dunia. Sekarang, apakah laptop yang Anda gunakan sekarang sudah memiliki salah satu fitur diatas? Via PasteMagazine

 

 

Tags Laptop

About The Author

Ardi 57
Expert

Ardi

a professional content writer.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel