5 Aplikasi Keyboard untuk Percantik iPhone Anda

28 Jan 2016 08:00 9494 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
5 Aplikasi Keyboard untuk iPhone . 

iOS memang sudah menggulirkan versi 9.2 untuk para penggunannya. Namun, sejak iOS 8 lalu, iOS memungkinkan pengguna dapat menginstall aplikasi keyboard pihak ketiga, yang tentu saja dapat mempercantik tampilan.

Di App Store sendiri cukup banyak tersedia aplikasi keyboard. Untuk Anda yang bingung memilih aplikasi mana yang cocok untuk digunakan, berikut ini kami ulas 5 aplikasi keyboard iPhone terbaik menurut Plimbi.

5 Aplikasi Keyboard untuk Percantik iPhone Anda.

SwiftKey

SwiftKey merupakan salah satu aplikasi keyboard populer di Android. Nah, pengguna iOS 8 keatas dapat pula mencicipi aplikasi satu ini untuk menggantikan keyboard virtual bawaan iOS.

Seperti yang kita ketahui, SwiftKey memiliki tampilan seperti keyboard fisik BlackBerry. Disamping itu, ia pun hadir dengan tuts yang sangat nyaman digunakan karena penempatannya tidak berhimpitan.

Khusus untuk SwiftKey for iPhone, ia diberikan tambahan emoji, yang dapat pula digunakan pada aplikasi bawaan dan pihak ketiga. Adanya emoji tentu saja akan membuat komunikasi secara digital menjadi lebih seru!

Link download SwiftKey

Slated

Kedua adalah aplikasi Slated. Meskipun ia merupakan aplikasi baru, namun fitur dan kemampuannya tergolong bagus. Pertama, ia hadir dengan dukungan 80 bahasa, mulai dari Jepang, Korea, Thailand, Hindi, Spanyol dan Rusia.

Selain itu, Slated pun mendukung SMS default, iMessage serta aplikasi pihak ketiga seperti WeChat, KakaoTalk, Kik, WhatsApp, Line, Skype, Facebook Messenger dan aplikasi lainnya.

Jika Anda ingin memasang Slated, aplikasi ini tidak tersedia secara gratis. Anda harus membayar Rp 60.000 untuk membelinya.

Link Download Slated

Fleksy

Ada pula aplikasi keyboard iPhone bernama Fleksy, yang selain memiliki tampilan simple dengan tuts keyboard yang penempatannya sangat ergonomis, ia pun memiliki kemampuan autocorrect yang sangat baik dan akurat.

Di dalam aplikasi keyboard Fleksy, terdapat dukungan 40 bahasa, termasuk Arab, Inggris, Portugis, Jepang dan lainnya. Selain itu, ada pula 800 emoticon dan pilihan theme yang dapat Anda coba.

Fleksy hadir dalam dua versi, gratis dan berbayar. Untuk Anda yang ingin sekedar mencobanya, tentu saja dapat mengunduh versi gratis. Sementara jika ingin menambahkan theme, Anda dapat membelinya mulai Rp 13 ribuan.

Link Download Fleksy

Swype

Keyboard untuk iPhone selanjutnya adalah swype, merupakan salah satu aplikasi keyboard yang memang populer juga di sistem operasi lainnya, seperti Windows Phone dan Android.

Swype hadir dengan dukungan mencapai 92 bahasa, mulai dari Inggris, Arab, Belanda, Perancis, Norwegia, Rusia, Spanyol, Portugis, Swedia dan Vietnam.

Selain itu, ia pun memiliki kemampuan dalam memberikan sugesti kata panjang dengan akurasi yang baik karena menggunakan algoritma khusus. Selain itu, Anda pun dapat menyimpan istilah-istilah pribadi dengan memasukkannya ke dalam kamus.

Link Download Swype.

PopKey + GIF Keyboard

Selain memiliki tampilan yang simpel dan modern, pilihan aplikasi kelima PopKey + GIF Keyboard memiliki fitur menarik lainnya, yakni memungkinkan Anda menambahkan file GIF pada setiap percakapan.

Dengan memasukkan file animasi gif saat berkomunikasi, tentu saja aktivitas ini akan tampak lebih hidup. Terlebih, ia pun support terhadap berbagai aplikasi, mulai dari Google Hangout, Facebook Messenger, SMS, Email dan lainnya.

Dapat diunduh secara gratis ke dalam iPhone yang berjalan pada iOS 8 keatas, PopKey + GIF Keyboard pun dilengkapi dengan berbagai emoji yang akan membuat komunikasi Anda menjadi lebih seru.

Link Download PopKey + GIF Keyboard

5 Aplikasi Keyboard untuk Percantik iPhone Anda.

Adanya update besar-besaran pada iOS 8 membuat semua pengguna iPhone dapat menambahkan aplikasi keyboard pihak ketiga, menggantikan keyboard bawaan yang sejatinya hanya memiliki tampilan standar saja.

Secara keseluruhan, mayoritas aplikasi diatas adalah gratis. Akan tetapi, Anda dapat memilih aplikasi keyboard yang pas sesuai dengan kebutuhan dan tampilan yang diinginkan. Selamat mencoba! 

Tags

About The Author

Ardi 57
Expert

Ardi

a professional content writer.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel