Password Ini Tidak Aman Digunakan

23 Jan 2016 09:53 1688 Hits 0 Comments
Hindari penggunaan password-password ini.

Untuk mengakses sebuah layanan, baik itu di dunia maya maupun layanan lain seperti mesin ATM, kartu kredit, sudah lazim kita menggunakan password sebagai kuncinya.

Dari menggunakan jejaring sosial, email, hingga layanan situs seperti juga Plimbi, kita membutuhkan user ID dan password dalam mengakses situs tersebut.

Mengingat arti penting password dalam mengakses layanan yang kita gunakan, sudah sewajarnya kita menggunakan password yang aman untuk digunakan. SplashData, perusahaan yang membuat perangkat lunak mengelola password, baru-baru ini merilis daftar password yang tidak aman untuk digunakan sebagaimana dilansir PC Mag.

Pengguna diketahui cukup teledor dalam membuat password. Password yang sering digunakan dan tidak aman karena mudah ditebak, seperti “123456” dan kata “password”. Kedua password tersebut, sejak tahun 2011  Masih sering digunakan dan ditengarai tidak aman untuk digunakan oleh pengguna.

Berangkat dari hal ini, sepatutnya kita menggunakan sebuah password yang kuat. Password yang kuat artinya tidak mudah ditebak, kita disarankan untuk menggunakan password yang cukup rumit, seperti kombinasi huruf, angka dan karakter. Hindari juga penggunaan password yang menggunakan identitas kita yang mudah dikenali seperti tanggal lahir.

Berikut daftar password yang tidak aman untuk digunakan untuk kita gunakan:

1.123456
2. password
3. 12345678
4. qwerty
5. 12345
6. 123456789
7. football
8. 1234
9. 1234567
10. baseball
11. welcome
12. 1234567890
13. abc123
14. 111111
15. 1qaz2wsx
16. dragon
17. master
18. monkey
19. letmein
20. login
21. princess
22. qwertyuiop
23. solo
24. passw0rd
25. starwars

Yang menjadi tantangan untuk kita tentunya adalah, banyaknya password yang kita gunakan, kita jadi harus menghafal password-password kita yang kita gunakan untuk mengakses layanan. Saat ini, kita mungkin tidak hanya memiliki satu akun email, sosial media yang kita miliki pun tidak cukup satu.

Hal diatas belum lagi ditambah untuk layanan-layanan aplikasi yang saat ini sudah sering kita gunakan dalam keseharian.

Tidak ada kata lain, kita harus bijak menggunakan password, untuk keamanan kita.

(gambar: Now.avg.com)

About The Author

wan 67
Expert

wan

Mencoba Hobi tulis menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel