Inikah Desa “Paling Kuat” di Dunia?

27 Dec 2015 13:45 5245 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
India memiliki sebuah desa yang memiliki banyak sekali orang-orang kuat bak binaragawan.

Apa yang Anda bayangkan saat mendengar kata desa? Ya, setiap negara tentunya memiliki desa-desa dengan berbagai latar belakang dan keunikannya. Terdapat desa yang penuh dengan masyarakat kreatif, desa penghasil kerajinan tangan tertentu, desa dengan keindahan alam yang luar biasa, dan bahkan desa yang terkenal sebagai desa “paling kuat” di dunia.

Salah satu desa di India, terkenal sebagai desa paling kuat di dunia. Tentunya Anda dan saya sendiri juga bertanya-tanya, mengapa desa ini bisa dikatakan sebagai desa paling kuat. Alasan terbesarnya kemungkinan berasal dari latar belakang terutama aktivitas para anak laki-laki dan pria dewasa di sana.

Desa di India yang bisa jadi adalah desa paling kuat di dunia ini bernama Asola-Fatehpur. Desa ini merupakan desa yang menghasilkan banyak bodyguard untuk berbagai bar dan klub malam yang berada di ibu kota India, New Delhi.

 

Sejarah Banyaknya para Pria yang Bekerja Sebagai Bodyguard

Inikah Desa âPaling Kuatâ di Dunia?Gambar via: cdn.klimg.com

Awal mula Desa Asola-Fatehpur ini bisa menjadi desa yang menghasilkan banyak bodyguard adalah dari kisah kehidupan seseorang bernawa Tanwar. Ia pada mulanya merupakan seorang atlet sebuah tim gulat. Hanya saja, namanya dicoret dari tim gulat untuk olimpiade sejak 15 tahun yang lalu.

Tanwar yang memiliki kekuatan otot dan tubuhnya kemudian mencari pekerjaan yang memang bisa memanfaatkan apa yang dimiliki oleh dirinya tersebut. Akhirnya ia bekerja menjadi seorang bodyguard.

Ia mengklaim bahwa dirinya menjadi bodyguard pertama yang berasal dari desa tersebut dan orang-orang di desanya mulai mengikuti jejak langkahnya. Banyak warga di desanya yang menjadi bodyguard untuk berbagai klub malam dan bar di New Delhi, India.

 

Menjadi Kuat Bukan Hanya Sekadar sebagai Bodyguard

Inikah Desa âPaling Kuatâ di Dunia?Gambar via: cloudfront.net

Desa Asola-Fatehpur yang menghasilkan banyak sekali pria kuat yang bekerja sebagai bodyguard ini bukan berarti hanya memiliki tujuan untuk menjadi bodyguard. Aktivitas latihan rutin untuk menjadi kuat dan memiliki otot-otot tubuh yang kekar sudah menjadi sebuah tradisi dan kebiasaan yang dilakukan secara turu-temurun.

Setiap generasi dari desa ini, terutama para pria bisa menghabiskan dua jam dalam satu hari untuk berlatih. Desa Asola-Fatehpur memiliki sebuah tempat latihan khusus yang sangat terkenal yaitu Akhada. Akhada sendiri berasal dari bahasa Hindi dan memiliki makna arena gulat.

Dari anak-anak sampai pria dewasa yang usianya mulai menjelang 50 tahun, pergi beramai-ramai ke tempat latihan ini. Mereka berlatih mulai dari pagi hari dan juga petang hari. Latihan yang dilakukan merupakan latihan tradisional yang umum mereka lakukan, jadi bukan tipe latihan yang ada di arena gym modern.

Beberapa jenis latihan yang mereka lakukan di antaranya melakukan ratusan sit up dan push up, melakukan aktivitas gulat di atas lumpur, melakukan kegiatan memanjat tali, sampai latihan mengangkat sepeda motor yang beratnya bisa mencapai 35 kg.

Mereka terbiasa untuk melakukan latihan-latihan tersebut. Jadi, selain bisa membuat mereka mendapatkan pekerjaan yang memang membutuhkan kekuatan tubuh, latihannya sendiri pun merupakan sebuah tradisi desa yang ingin terus mereka jaga.

Kekuatan mereka juga tidak hanya berasal dari latihan yang dilakukan. Mereka juga tetap menjaga pola makan yang baik dan teratur. Ketika mereka sudah berkembang menjadi lebih kuat lagi, mereka bisa mendapatkan pekerjaan yang memang membutuhkan kekuatan mereka.

Kelebihan dari para orang-orang kuat di desa ini adalah, cara mereka berlatih yang benar-benar menjaga tradisi desa. Mereka lebih senang menggunakan ara tradisional untuk berlatih dibandingkan datang atau berlatih di berbagai arena gym modern di sana.

Bagi mereka, melakukan latihan secara tradisional lebih sehat dan memiliki resiko untuk terjadinya cedera yang lebih kecil. Selain itu, para pria kuat ini pun ternyata tidak mengonsumsi minuman yang mengandung alkohol dan serta tidak merokok. Vegetarian juga menjadi sebagian besar pilihan hidup mereka. Otot-otot yang mereka miliki juga benar-benar berasal dari latihan rutin dan bukan berasal dari konsumsi suplemen yang bisa mengembangkan otot.

 

Itulah pembahasan mengenai desa paling kuat di dunia. Hal menarik dari pembahasan ini berasal dari fakta bahwa mereka berlatih untuk menjadi kuat salah satu tujuannya untuk menjaga tradisi desa dan akhirnya mendapatkan pekerjaan yang memang sesuai.

Semoga informasi ini bermanfaat dan tertarik untuk suatu hari berkunjung ke Desa Asola-Fatehpur?

 

via : intisari 

 

About The Author

DIA 56
Expert
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel