Menelisik Smartphone Dengan RAM Jumbo (Lanjutan)

21 Dec 2015 12:07 2190 Hits 0 Comments
Deretan smartphone dengan memori RAM Jumbo.

Masih melanjutkan tulisan sebelumnya, smartphone yang memiliki kapasitas memori RAM besar didalamnya. Berikut adalah, deretan Smartphone (khususnya Android) yang memiliki kapasitas memori besar.

Meizu MX4 Pro

Smartphone Dengan RAM Jumbo

Vendor asal negeri tirai bambu ini juga tidak kalah dengan rival-rivalnya, melalui Meizu MX4 Pro, menghadirkan RAM jumbo sebesar 4 GB. Meizu merupakan vendor smartphone yang sering nongkrong di jajaran atas pengetesan Antutu.

Oppo R7s

Smartphone Dengan RAM Jumbo

Dengan desain yang menawan, Oppo menghadirkan seri R7s, dengan dukungan RAM ekstra lega sebesar 4 GB, menyamai para saudara-saudaranya asal negeri tirai bambu. Oppo merupakan vendor smartphone yang cukup agresif memasuki pasar tanah air, menghadapi era 4G, Oppo rencana akan memproduksi smartphonenya di tanah air, untuk memenuhi tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) dari produk-produknya.

LG V10

Smartphone Dengan RAM Jumbo

Ini adalah salah satu andalan LG dalam bersaing di level smartphone high end, V10 menghadirkan RAM sebesar 4GB. Selain RAM jumbo, LG V10 juga didukung oleh dual layar. Layar kedua LG V10 tampil di sebelah atas layar, mempermudah bagi user dalam melihat notifikasi – notifikasi dari smartphone.

ZTE Nubia Z9

Smartphone Dengan RAM Jumbo

Selain tampail menawan dengan layar tanpa bezel, ZTE menghadirkan Nubia Z9 dengan RAM lega sebesar 4 GB. Nubia Z9 hadir dengan dua versi, dengan memori internal 32 GB dan dukungan RAM 3 GB, dan seri 64 GB dengan dukungan RAM 4 GB.

Xiaomi Mi Note Pro

Xiaomi merupakan vendor yang cukup agresif memproduksi smartphone, salah satu produk andalannya adalah Mi Note Pro. RAM 4 GB akan mendukung kinerja prosesor Snapdragon 810 besutan Qualcomm. Untuk mendukung kinerja memainkan fitur multimedia, Mi Note Pro juga menghadirkan GPU (Graphic Processing Unit) Adreno 430. Bagi pengguna yang suka bermain Game, Xiaomi memanjakan penggunanya lewal Xiaomi Mi Note Pro, smartphone ini juga mendukung sistem operasi Android Lollipop.

Itulah seri smartphone yang menghadirkan memori RAM jumbo sebesar 4 GB. Smartphone yang mengusung RAM jumbo hampir sebagian besar memang mengusung sistem operasi Android. Untuk Iphone, RAM yang dibenamkan didalam perangkat flagshipnya adalah sebesar 2 GB di seri Iphone 6s Plus. Sedangkan untuk seri Windows, RAM yang terbesar, sebesar 3 GB diusung oleh perangkat Lumia 950 dan 950 XL.

Sama dengan Microsoft lewat Lumia 950, vendor smartphone asal Kanada, Blackberry juga mengusung flagshipnya dengan memori RAM paling besar 3 GB lewat seri Blackberry Passport dan Blackberry Priv. 

 

(sumber gambar: Detik.com)

 

Tags smartphone

About The Author

wan 67
Expert

wan

Mencoba Hobi tulis menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel