Dikenal sebagai sistem dengan keamanan tertinggi, namun BBM, aplikasi pesan instan besutan Blackberry masih saja berpeluang untuk diretas oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Di era serba koneksi internet seperti sekarang ini, peluang tindak peretasan tetap ada dan mengintai kita setiap saat.
Apabila akun blackberry ID kita sudah diretas, peluang tindak kejahatan yang lainpun semakin terbuka lebar.
Untuk menghindari peretasan akun Blackberry ID kita, ada baiknya kita cermati cara berikut, sebagai panduan bagi kita agar Blackberry ID kita tidak dicuri oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
Membuat Blackberry ID anda sendiri
Tak bisa dipungkiri, terkadang kita meminta bantuan orang lain untuk membuatkan akun Blackberry kita. Ini bisa terjadi jika kita tidak mengetahui cara membuat akun Blackberry ID, dengan begitu kita meminta tolong orang lain untuk membuatkannya bagi kita. Ini sah-sah saja, namun yang perlu diperhatikan adalah, kita harus segera mengubah password Blackberry ID kita dengan password baru. Tujuan penggantian password tentu adalah agar hanya kita yang mengetahui password Blackberry ID kita.
Rahasiakan Blackberry ID, jangan sebarkan kepada sembarangan orang
Modus yang berkaitan dengan Blackberry ID yang kita bagikan dengan sembarang orang adalah, kita mendapatkan broadcast pesan BBM, kemudian kita diminta untuk mengunjungi link yang sudah disertakan dalam broadcast tersebut. Ketika kita mengunjungi link dimaksud, kita akan diminta untuk mengisikan Blackberry ID kita didalamnya. Setelah itu, jatuhlah akun Blackberry kita ketangan orang yang salah.
Masih melanjutkan dari cerita diatas, sebaiknya, password Blackberry ID dengan password email kita tidak sama. Apabila password BBM kita sama dengan email, habis sudah email kita diacak-acak oleh peretas. Sukur-sukur kita masih memiliki alamat email back up kita, kalau tidak, rasanya kita harus rela email yang kita punya hilang diambil orang lain.
Buat password yang rumit
Ketika kita membuat sebuah password, baik itu untuk email ataupun Blackberry ID kita, usahakan password kita tidak hanya panjang, namun juga kombinasi antara huruf, angka dan karakter. Dengan karakter password yang rumit, peretas akan lebih sulit untuk mendapatkan password kita. Namun kekurangan dari password yang rumit, biasanya malah datang dari diri kita, terkadang kita lupa dengan password yang sudah kita buat sendiri, karena karakter yang kita buat rumit.