Maimilu, Cara Cepat Jual Beli Tiket Acara

23 Sep 2015 16:58 2482 Hits 0 Comments
Maimilu adalah layanan penjualan dan pembelian tiket yang memungkinkan setiap individu, organisasi ataupun korporasi untuk dengan mudah dapat melakukan penjualan dan pembelian tiket.

Maimilu (https://maimilu.com) adalah layanan penjualan dan pembelian tiket yang memungkinkan setiap individu, organisasi ataupun korporasi untuk dengan mudah dapat melakukan penjualan dan pembelian tiket. Dilengkapi dengan teknologi terbaru, Maimilu memberikan kemudahan untuk melakukan penjualan dan pembelian tiket dimana saja dan kapan saja. Maimilu berkomitmen untuk memberikan pelayanan prima dalam penyediaan platform penjualan dan pembelian tiket dan Maimilu berusaha untuk selalu melakukan peningkatan layanan.

 


Fitur

Sebagai komitmen Maimilu untuk mewujudkan platform yang prima dalam penjualan dan pembelian tiket, beberapa fitur utama telah dikembangkan sebagai layanan yang akan memudahkan siapa saja dalam melakukan penjualan dan pembelian tiket.

 

Platform untuk Event Attendees / Peserta Acara

Menjadi platform khusus penjualan dan pembelian tiket, juga menjadi sebuah kewajiban Maimilu untuk selalu memberikan kemudahan pada calon pengunjung acara.

  1. Data Pribadi Aman. Maimilu menyimpan serta menggunakan data anda hanya untuk kepentingan pembelian tiket. Data akan lebih aman dengan perlindungan SSL yang Maimilu terapkan pada semua halaman aplikasi Maimilu
  2. Kemudahan dan Keamanan Transaksi. Transaksi pembelian tiket menggunakan kartu kredit atau bank transfer sangat mudah dan aman dengan menggunakan payment gateway yang terpercaya. Semua data akun pembayaran anda akan dan hanya digunakan untuk pembelian tiket anda.
  3. Voucher/Tiket Acara. Peserta acara dapat mengunduh voucher dan tiket acara dengan mudah menggunakan fasilitas unduh tiket pada akun.
  4. Berlangganan Info Acara Terbaru. Notifikasi langganan acara terbaru secara harian, mingguan atau bulanan untuk pengguna Maimilu.
 

Platform untuk Event Hoster / Penyedia Acara

Platform untuk penyedia acara menjadi fokus utama Maimilu dalam memberikan kualitas penjualan tiket yang prima dan terpadu. Semua penjualan tiket melalui aplikasi tidak dipungut biaya dan gratis selamanya untuk penyedia acara.

  1. Manajemen Penjualan Tiket. Melakukan persiapan penjualan tiket dapat dengan mudah dilakukan dengan sistem penjualan yang disediakan Maimilu. Tipe tiket diantaranya tiket berbayar ataupun gratis dapat dengan mudah dibuat maupun diubah melalui portal Maimilu.
  2. Manajemen Daftar dan Statistik Transaksi Tiket. Setiap transaksi tiket yang terjual dapat dengan mudah dipantau langsung secara real-time melalui akun anda.
  3. Manajemen Peserta Acara. Mengatur peserta acara yang akan mungunjungi acara anda serta melakukan check-in peserta acara dapat dengan mudah dilakukan menggunakan Maimilu.
  4. Sistem Pembayaran Online yang Aman. Sistem pembayaran online diantaranya kartu kredit dan bank transfer yang sangat aman serta tanpa melalui konfirmasi pembelian oleh pembeli sehingga proses pembelian tiket lebih cepat.
  5. Manajemen Hasil Penjualan Tiket. Data dan dana hasil penjualan tiket tersimpan di sistem Maimilu dan akan selalu bisa diakses oleh penyedia acara melalui akun. Dana hasil penjualan tiket dapat ditarik sewaktu-waktu.
  6. Personalisasi Loket Tiket Acara. Pengaturan tampilan loket tiket acara dapat dengan mudah dilakukan melalui akun acara sehingga tampilan halaman loket akan selalui sesuai dengan tema acara anda.
  7. eTiket / Voucher. Tiket atau voucher untuk setiap acara sudah otomatis tercetak di sistem dan mempunyai fitur Barcode C128 dan QR Code serta menggunakan kode unik, sehingga mencegah munculnya tiket palsu.
  8. Aplikasi maiGuard. Aplikasi maiGuard adalah aplikasi smartphone untuk Maimilu yang khusus Maimilu berikan untuk setiap penyedia acara untuk melakukan pemindaian tiket dan melakukan check-in pengunjung secara otomatis di sistem pada hari H maupun saat pengambilan tiket.
  9. Membagikan Info Acara dengan Mudah. Info acara anda dapat dibagikan menggunakan menggunakan widget acara yang Maimilu sediakan yang kemudian dapat ditempelkan di web/blog manapun, sehingga akses loket tiket akan lebih mudah. Setiap info dari acara anda akan selalu Maimilu bagikan melalui sosial media Facebook, Twitter dan Instagram.

Pendaftaran dapat merujuk ke aplikasi Maimilu di https://maimilu.com

Tags

About The Author

Digital Troops 12
Novice

Digital Troops

Digital Troops
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel

From Digital Troops