Sejak merebaknya Internet di seluruh dunia, sekarang Internet tidak hanya sebagai tempat orang untuk mencari informasi tetapi juga tempat orang cari duit. Crowdfunding adalah salah satunya.
Sekarang ini Crowdfunding sepeti menemukan momennya untuk berkembang menjadi model cari duit maupun investasi di dunia.
Jadi apa itu Crowdfunding?
Adalah sarana bagi orang yang butuh duit untuk membiayai proyeknya bertemu dengan orang yang bersedia meminjamkan uangnya untuk memulai proyek tersebut. Jadi cara seperti ini sebenarnya sangat membantu sekali terutama bagi mereka-mereka yang sulit sekali mendapat pinjaman dari bank.
Mengingat saat sekarang ini dimana lembaga keuangan sulit sekali mengucurkan kredit apalagi untuk peminjam yang dianggap sangat berpotensi menimbulkan kredit macet. Kalaupun kredit keluar, biasanya bunga yang harus dibayar mencekik leher. Nah Crowfunding hadir dengan berjuta peluang bagi Startup menerima modal yang dibutuhkan.
Tahun 2009 sektor ini mencatat pertumbuhan kurang dari US$ 2 Trilyun. Sekarang tahun 2013 sektor ini mencatat pertumbuhan US$ 8 Trilyun. Ini artinya sektor ini mengalami pertumbuhan yang cukup signifikan. Ini artinya juga bahwa sektor ini mempunyai potensi bagi anda para Investor untuk meraup keuntungan lebih. Namun yang pasti baik anda itu Investor ataupun yang punya proyek sama-sama memiliki peluang untuk bertumbuh seiring dengan pertumbuhan sektor itu sendiri.
Berdasarkan jenisnya Crowdfunding sendiri dapat dibagi dalam tiga bagian:
- Berbasis Donasi
Disini factor sosialnya lebih dikedepankan ketimbang factor bisnisnya. Kalaupun dari hubungan ini ada produk yang dihasilkan biasanya pendonor hanya mendapat satu atau dua produk saja karena pada intinya keuntungan dari produk itu juga biasanya disalurkan kembali untuk kepentingan social lainya.
- Peer to Peer
Kalau yang ini sifatnya lebih tradisional karena situs atau platform tempat mereka berkumpul itu hanya sebagai perantara saja diantara keduanya.
- Berbasis Ekuitas
Model yang ini biasanya banyak dipilih oleh pemilik Startup. Biasanya Investor menawarkan kepemilikan ataupun saham atas usaha yang akan dijalankan tersebut. Mengapa model ini banyak yang diambil orang karena jelas menawarkan win-win solution. Kalau bangkrut ya bangkrut bersama kalau maju ya maju bersama.
Ada banyak situs atau platform yang ngurusin hal-hal beginian di Internet. Mungkin kalau ditotal ada ribuan termasuk yang di Indonesia. Namun yang akan saya ulas sedikit disini adalah situs yang memang udah lama ngurusin galang menggalang dana ini.
KICKSTARTER: situs ini sudah lama bergelut dibidang yang satu ini. Bahkan sekarang termasuk yang terbesar di dunia. Situs ini sepertinya berbasis donasi. Karena situs ini hanya menyediakan tempat bagi  para seniman mendapatkan dana bagi proyek-proyek artistiknya. Sudah 7500 proyek telah menerima bantuan hampir US$ 1 trilyun melalui situs ini.
INDIEGOGO: Kalau yang atas fokus pada kreativitas, maka yang ini gado-gado. Jadi mulai dari seniman sampai pengangguran yang minta sedekah juga ada disitus ini. Ada yang kepikiran minta sedekah ga nih? Kalau di Jakarta ada pengemis yang bisa dapet jutaan rupiah kalau ngemis disini kira-kira bisa dapet berapa ya?
ANGELLIST : Yang ini lebih fokus ke Startup yang berbasis teknologi. Jadi kalau anda ingin memulai Startup yang memang berbasis teknologi, kayanya ini cocok deh buat anda.
ROCKETHUB : Dari semuanya yang ini agak beda dikit. Situs ini punya program yang namanya FuelPad dan LaunchPad yang fungsinya cuma promosi doang supaya yang dipromosiin dapet dana lebih banyak. Jadi kayanya mereka ini bakal menjelajah dari satu situs Crowdfunding ke situs lainya untuk mempromosikan Startup tersebut.
Jadi segalanya tergantung anda.
Salam Investasi