Semua orang memiliki ponsel favorit yang pernah mereka gunakan, entah perangkat tersebut menjadi ponsel pertama yang dimiliki atau ponsel tersebut memiliki kenangan indah yang tidak bisa dilupakan. Di bawah ini, terdapat beberapa ponsel terbaik yang dinilai paling legendaris sepanjang masa. Legendaris sendiri mempunyai makna yang cukup luas, seperti menjadi ponsel inovatif dan menginspirasi lahirnya ponsel lainnya. So, ini dia 5 ponsel tersebut!
Nokia 3310
Ponsel terbaik dan legendaris pertama yang masuk ke dalam daftar adalah Nokia 3310. Ponsel yang dibuat pabrikan asal Finlandia ini begitu legendaris, dimana hampir semua orang pada jamannya menggunakan Nokia 3310. Nokia 3310 merupakan salah satu inovasi dari Nokia dimana sebelumnya pabrikan ini membuat ponsel dengan ukuran yang besar.
Nokia 3310 diperkenalkan pertama kali pada tahun 3310, membawa sejumlah fitur menarik untuk penggunannya. Fiturnya sendiri meliputi layar monochrome 5 lines, dynamic font size, call record, baterai 900 mAh serta 4 buah mini game yang dapat dimainkan penggunannya, seperti Snake II, Pairs II, Space Impact, dan Bantumi.
Nokia N95
Selain Nokia 3310, seri N95 menjadi ponsel inspiratif dan merupakan salah satu primadona di masa kejayaan brand ini. Nokia N95 pertama kali diluncurkan pada tahun 2007 dan termasuk ke dalam jajaran ponsel pintar berkat digunakannya sistem operasi Symbian 9.2 yang memungkinkan Anda melakukan akses internet dan fungsi pintar lainnya.
Fitur menarik dari Nokia N95 adalah dukungan kamera dengan sensor 5 MP, kamera depan beresolusi QVGA, fitur GPS, browser yang dapat dipakai penggunannya untuk berselancar, serta dukungan slot microSD yang dapat digunakan untuk menyimpan memori tambahan hingga 8 GB.
Apple iPhone 3G
Brand Apple memang terus berinovasi sampai sekarang, menginspirasi perangkat lainnya terutama Android. Namun yang dinilai paling legendaris adalah perangkat Apple iPhone 3G yang saat itu membawa pasar bernama App Store, membuat Apple terus membangun ekosistem aplikasi sehingga menjadi yang terkuat.
Desain yang diusung iPhone 3G sendiri menginspirasi desain yang digunakan smartphone saat ini. Disamping itu, iPhone 3G pun saat itu menggunakan konsep touchscreen yang nyaman digunakan, berbeda dengan Nokia dan BlackBerry yang pada jamannya yang hanya menawarkan ponsel dengan konsep non-touch.
Samsung GALAXY Note
Selanjutnya adalah Samsung GALAXY Note yang menjadi smartphone pertama dengan layar besar dan hadir dengan dukungan stylush pen. GALAXY Note menjadi fenomenal saat pertama kali diluncurkan, dicemooh oleh segelintir kelompok pengguna karena layarnya yang sangat besar.
Namun dengan seiringnya waktu, perangkat ini menjadi seri terlaris Samsung yang bertahan sampai saat ini, dimana GALAXY Note sekarang sudah hadir sebanyak 5 generasi. GALAXY Note dengan seri N7000 ini pertama kali diluncurkan pada bulan September 2011, membawa spesifikasi unggulan seperti layar Super AMOLED 5.3 inch beresolusi HD, prosesor sekelas Dual Core 1.4 GHz dari chipset Exynos, RAM 1 GB, dual kamera 8 MP + 2 MP dan dukungan baterai sebesar 2500 mAh.
LG G flex
Ponsel legendaris selanjutnya adalah LG G flex yang hadir membawa desain bodi melengkung. Desain ini sangatlah inovatif dan berbeda dengan ponsel lainnya yang hanya menghadirkan bodi datar. LG sendiri mengklaim bahwa bodi G Flex mampu memberikan pengalaman baru, menghadirkan kenyamanan pada penggunannya saat menggenggam.
Perangkat ini pertama kali dirilis pada bulan September 2013. Sementara spesifikasi teknisnya sendiri meliputi layar curved P-OLED seluas 6 inch beresolusi HD 1280 x 720 piksel, chipset Qualcomm MSM8974 Snapdragon 800, prosesor Quad Core 2.26 GHz Krait 400, RAM 2 GB, serta dukungan kamera utama dengan sensor sekelas 13 MP.
Kesimpulan
Kelima perangkat diatas diklaim membawa sejumlah inovasi yang menginspirasi pabrikan lainnya dalam mengembangkan ponsel selanjutnya. Apakah Anda memiliki salah satu ponsel diatas atau menjadikan salah satu perangkat diatas sebagai impian untuk memilikinya. Well, selain kelima ponsel terbaik dan legendaris diatas, ponsel dari pabrikan mana yang akan memberikan inovasi selanjutnya? Kita nantikan saja, ya!
Â