Harga dan Spesifikasi Samsung GALAXY J2-Samsung banyak mengeluarkan produk smartphone, dijual untuk menyasar kalangan berbeda di seluruh dunia. Jika seri GALAXY Note dan S6 dikhususkan untuk kalangan atas, maka Anda yang memiliki budget terbatas dapat memilih GALAXY J series sebagai gantinya.
Samsung GALAXY J series merupakan smartphone low-end Samsung dan menjadi pengganti seri Ace yang beberapa tahun belakangan ini menjadi primadona di kalangan bawah.
Melalui Sam Mobile, generasi terbaru J series diluncurkan dan Anda yang penasaran dengan spesifikasinya, mari kita simak ulasannya  di bawah ini!
Â
Desain Material Plastik
Dilihat dari konsep desain, Samsung GALAXY J2 sangat menyerupai pendahulunya, dibalut material plastik dan belum beralih menggunakan bahan metal seperti GALAXY A dan E series.
Melalui dimensi bodi sebesar 136 mm x 69 mm x 8.3 mm, smartphone ini sedikit lebih besar dan lebar dibanding pendahulunya.
Pada bagian bawah layar, terdapat sebuah tombol home khas Samsung, yang diapit oleh dua tombol virtual pada sisi kiri dan kanan, dapat difungsikan untuk mengakses back dan task manager.
 Sementara pilihan warnannya sendiri, saat ini hanya terlihat warna putih saja.
Â
Layar TFT
Selain bodi yang lebih besar dan lebar, J2 juga hadir dengan dukungan layar yang lebih luas dibanding pendahulunya. Smartphone ini memiliki luas layar 4.5 inch, lebih besar 0.2 inch dibanding GALAXY J1 yang hanya dilengkapi layar 4.3 inch saja.
Melalui hal ini, tentu saja para pengguna dapat lebih leluasa melakukan sejumlah aktivitas, entah itu gaming maupun chatting.
Namun yang cukup mengecewakan, resolusi J2 hanya sekelas 800 x 480 pixels saja, sama seperti pendahulunya yang memiliki luas layar lebih kecil. Sementara itu, J2 menggunakan layar jenis TFT serta dipercantik dengan user interface Samsung terbaru.
Â
Chipset Exynos
Sektor hardware mendapat perombakan yang cukup besar. Jika generasi sebelumnya dijalankan pada OS KitKat, smartphone ini telah berjalan pada sistem operasi Android Lollipop.
Kemudian, Samsung pun kini meninggalkan chispet Spreadtrum dengan prosesor Dual Core 1.2 GHz yang ada pada seri J1, menggantinya dengan chipset Exynos 3475 dengan prosesor Quad Core 32-bit 1,2 GHz.
Selain urusan chipset, kapasitas RAM pada smartphone ini pun mendapat peningkatan, dari yang semula hanya 512 MB sekarang menjadi 1.5 GB. Dengan demikian, tentu saja J1 dapat diandalkan untuk menjalankan berbagai fungsi smartphone yang ada.
Selain itu, tersedia pula dukungan internal storage berkapasitas 8 GB, serta tambahan slot microSD.
Kamera 5MP
Cukup disayangkan, kamera smartphone ini tidak mengalami perubahan, baik itu GALAXY J1 maupun J2 sama-sama mengadopsi modul kamera dengan sensor 5 MP yang ditempatkan pada bagian belakang.
Sekalipun ukuran sensor tersebut kecil, namun berkat adanya dukungan fitur LED flash dan autofokus menjadikan kamera tersebut cukup handal dipakai memotret berbagai aktivitas.
Selain kamera utama yang diklaim memiliki kinerja prima dipakai pada kondisi low light, tersedia pula kamera yang disematkan pada bagian depan dan memiliki resolusi 2 MP.
Selain cukup handal dipakai untuk berfoto selfie, tersedia juga fitur Palm mode dan wide angle didalamnya.
Â
Konektivitas  4G LTE
Sama seperti J1, seri terbaru ini hadir dengan dukungan fitur dual SIM stand-by.
Kedua slotnya dapat dijalankan pada frekuensi GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 850 / 900 / 2100 dan LTE. Konektivitas 4G LTE hadir dengan kecepatan akses 150 Mbps untuk download dan 50 Mbps untuk upload.
So, sekalipun bertengger di kategori low-end, namun smartphone ini cukup handal untuk menopang akses data.
Selain dual SIM, tersedia pula sejumlah fitur konektivitas pendukung, yang diantaranya adalah Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth 4.0, microUSB 2.0, A-GPS, GLONASS, Accelerometer, proximity dan fitur Radio FM.
Â
Kesimpulan
Membawa dukungan layar lebih besar, tentu saja J2 lebih mampuni dibanding pendahulunya, untuk dipakai pengguna menikmati berbagai konten multimedia serta gaming.
 Kemudian, performansi smartphone ini pun lebih handal karena dilengkapi dengan prosesor empat inti dari Exynos dan peningkatan baterai menjadi 2000 mAh.
Saat ini, perusahaan Korea Selatan belum mengkonfirmasi kapan peluncuran resmi Samsung GALAXY J generasi terbaru ini akan dilakukan.Harganya juga belum diungkap tapi harganya tampaknya akan terjangkau dan tidak berbeda jauh dengan Galaxy J1.Â
Namun menurut kabar, smartphone ini akan pertama kali diluncurkan di negara India. Kita tunggu saja, ya![HMN]
Â
Â