10 Bandara Dengan Wifi Tercepat Dunia

30 Jun 2015 21:47 2279 Hits 0 Comments
Berbagai fasilitas umum seperti bandara juga dilengkapi jaringan WiFi guna memudahkan masyarakat mengaksesnya

JAKARTA, Plimbi -Pada awalnya Wi-Fi ditujukan untuk penggunaan perangkat nirkabel dan jaringan area lokal (LAN) dalam radius terbatas untuk kepentingan dalam ruang terbatas. Namun belakangan banyak digunakan untuk mendukung fasilitas tempat-tempat umum untuk memudahkan masyarakat mengaksesnya. Seperti di hotel, café, restoran, bandara, serta tempat-tempat lainnya. Bukan sekadar pelengkap yang umumnya berkecepatan rendah, namun tidak sedikit yang mereka membangun jaringan internet melalui Wifi ini dengan kecepatan yang bisa diandalkan.

Apalagi semakin lama pengguna internet juga semakin bertambah karena perangkat yang digunakan untuk menikmati akses internet juga semakin murah dan terjangkau oleh masyarakat luas. Mulai dari akses melalui laptop, netbook, tablet, hingga smartphone yang semakin banyakà digunakan masyarakat. Tak pelak jika internet telah menjadi bagian dari gaya hidup bagi semua orang. Tanpa kita sadari, internet telah mengubah gaya hidup, kebiasaan, dan budaya masyarakat kita. Dengan kehadiran teknologi internet, dunia seolah-olah menjadi kecil karena komunikasi tidak lagi mengenal batasan ruang dan waktu.

Teknologi ini berperan penting untuk mendukung berbagai kebutuhan manusia seperti komunikasi, mulai dari sekadar check email, browsing, hiburan musik, game, serta keperluan lain di mana pun berada. Sembari menungu jadwal keberangkatan pesawat, tidak sedikit traveler yang mengisi waktunya dengan memanfaatkan jaringan internet di bandara. Tak terkecuali fenomena ini juga banyak dijumpai di bandara di Tanah Air. Namun bangaimana keandalan jaringan Wifi yang disediakannya.

Berdasarkan sumber PT Angkasa Pura I, mengutip survei yang dikeluarkan Rotten WiFi yang dirilis Juni ini, Bandara Denpasar di Bali ternyata masuk peringkat 10 besar bandara dengan konektivitas internet tercepat di dunia. Rotten WiFi, merupakan sebuah aplikasi yang memiliki fungsi untuk mengukur kecepatan internet. Seperti dilansir situs PT Angkasa Pura I, BUMN yang mengelola Bandara di Pulau Dewata ini, para pengguna aplikasi Rotten WiFi tersebut telah mengetes kecepatan WiFi di 130 bandara yang tersebar di 53 negara.

Berdasarkan infografik yang dikeluarkan, Bandara Suvarnabhumi di Thailand dinyatakan oleh traveler sebagai yang Wifi tercepat di dunia. Bandara Suvarnabhumi memiliki kecepatan hingga 41,45 Mbps, disusul oleh Bandara Chattanooga Metropolitan di AS untuk peringkat kedua. Sedangkan Bandara Ngurah Rai Bali masuk peringkat ke enam, dengan kecepatan 16,1 Mbps.

Sumber PT. Angkasa Pura I (Persero) Bandara I Gusti Ngurah Rai menyebutkan, penyediaan akses internet di Bandara I Gusti Ngurah Rai merupakan hasil kerja sama dengan PT. Telekomunikasià Indoensia, Tbk. Akses internet di Bandara I Gusti Ngurah Rai memilii kecepatan sampai 16 Megabytes per detik. Fasilitas ini disediakan untuk para pengguna jasa bandara mulai dari area publik di terminal sampai dengan ke ruang tunggu. Kendati koneksi internet di Indonesia masih tidak secepat di negara lain, namun bisa masuk 10 besar saja sudah cukup membanggakan. Tentu ini jadi kabar baik bagi traveler yang gemar berinternet ria. (AC)

Berikut 10 besar bandara dunia dengan internet tercepat:

  1. Bandara Suvarnabhumi, Thailand (41,45 Mbps)
  2. Bandara Chattanooga Metropolitan, AS (19,45 Mbps)
  3. Bandara Dublin, Irlandia (19,45 Mbps)
  4. Bandara Internasional Vilnous, Lithuania (18,04 Mbps)
  5. Bandara Helsinki, Finlandia (17,45 Mbps)
  6. Bandara Ngurah Rai, Indonesia (16,01 Mbps)
  7. Bandara Internasional Kaohsiung, Taiwan (15,55 Mbps)
  8. Bandara Arlanda Stockholm, Swedia (15,48 Mbps
  9. Bandara Internasional Houston George Bush Intercontinental, AS (15,28 Mbps)
  10. Bandara Frankfurt, Jerman (14,47 Mbps)


à

à

Tags

About The Author

Juanda san 54
Expert

Juanda san

Writer and blogger
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel