Saya sudah 15 tahun tinggal di Bandung. Kota ini begitu sangat saya cintai. Meskipun saya tidak lahir di ibu kota Jawa Barat ini, saya seperti terlahir disini. Kota ini memberikan sejuta makna bagi saya. Pengalaman hidup, menemukan hal-hal baru, bertemu dengan banyak orang yang berbeda karakter, menemukan kesedihan dan juga kebahagiaan. Kalau ditanya bagaimana perasaan saya tinggal di Bandung. Â Jawaban saya adalah mungkin seperti popcorn yang meletup-letup atau mungkin seperti perasaan sekuntum bunga saat dia akan mekar. :)
Apalagi, setelah Bandung dipimpin oleh Ridwan Kamil. Kota Bandung jadi indah. Beberapa tempat diubah menjadi tempat yang menyenangkan. Alun-alun disulap menjadi sebuah tempat bermain yang menyenangkan. Sebuah rekreasi murah bagi orang-orang Bandung dan sekitarnya untuk sekadar melepas lelah. Taman film, taman jomlo, taman musik, dan banyak taman lainnya lagi membuat Bandung lebih bermakna dan lebih indah dari sebelumnya.Â
Kini, keindahan Bandung tidak hanya cukup sampai disitu saja. Program mewujudkan taman tematik terus berlanjut. Salah satu rencannya adalah taman tematik yang dinamakan Asia Africa Park. Taman ini rencannya akan dibangun di daerah Kiaracondong. Ada kemungkinan sih taman ini dibangun di dekat pabrik garmen selepas jalan layang dari arah Binong.Â
Gagasan pembangunan taman ini diungkapkan oleh Ridwan Kamil lewat Twitter pribadinya serta fanspage Ridwan Kamil untuk Bandung. Karena saya pertamakali lihat kabar ini lewat fanspage, maka saya akan kutip dari fanspage Facebook tersebut tentang rencana pembuatan taman ini Ridwan Kamil menulis seperti berikutÂ
Rencana Asia Africa Park di Kiaracondong. Hadiah untuk warga tercinta di area Kiaracondong, Antapani dan Cicadas. Insya Allah sehabis lebaran dimulai. Doakan semoga lancar.
Nah biar lebih jelas saya screenshot kutipan tersebut. Saya juga upload ulang foto-foto konsep taman Asia Afrika tersebut seperti berikut ini.Â
Â
Taman ini memang indah. Membuat Bandung menjadi semakin menarik. Apalagi taman ini dihadirkan di daerah Bandung Timur yang notabene lebih banyak orang karena daerah pemukiman.Â
Â
Baca juga :
        6 Pemain dan Mantan Pemain Persib yang Memiliki Wajah Tampan
        Review Motherboard Asus B85 Trooper TUF Series
Â
Saya salut ko sama apa yang dilakukan oleh Ridwan Kamil lewat program taman-taman dan lain-lainnya ini. Hanya saja, kalau bisa sih, pak Ridwan Kamil tidak menjadikan Bandung, sebagai kota yang hanya menang secara gimmick saja. Saya bingung menjelaskannya. Intinya, keindahan visual Bandung harus juga disertai dengan program pemerintah lainnya. Apapun itu, jika positif saya dukung dan jika ada yang kurang, saya mungkin sedikit kritisi.
Sekali lagi Bandung adalah kota saya tercinta. Kehadiran taman baru ini mudah-mudahan membuat Bandung menjadi lebih adem dibandingkan sebelumnya. Karena aku cinta Bandung, kalau kamu?