Tips Kreatif Membuat Selai Buah Tanpa Pengawet

1 Jun 2015 11:05 32811 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Selai buah, membuat selai buah sendiri, tips membuat selai buah, membuat selai buah tanpa pengawet

Tips Kreatif Membuat Selai Buah-Anda selalu sarapan roti dengan selai di atasnya? Selai adalah jenis makanan setengah padat yang manis dan umumnya terbuat dari buah-buahan, walau ada juga yang terbuat dari kacang-kacangan seperti selai kacang tanah. Jumlah gula untuk membuat selai umumya lebih banyak yaitu sekitar 55% dan bahan mentah buahnya sekitar 45%. Berbagai produk selai dengan beragam rasa sangat mudah ditemukan baik di pasar tradisional maupun di pasar modern. Akan tetapi, untuk tetap menjaga kesehatan keluarga dan terhindar dari berbagai zat pengawet yang terdapat di dalam selai instan, Anda bisa mulai membuat selai sendiri di rumah.

 

Tips Membuat Selai Tanpa Pengawet

Menikmati beragam jenis makanan tanpa bahan pengawet di dalamnya tentu menjadi dambaan setiap orang. Begitu juga dengan konsumsi selai setiap harinya. Untuk menghindarkan diri dari adanya bahan pengawet dalam selai instan, berikut beberapa tips membuat selai tanpa pengawet yang baik untuk kesehatan tubuh.

  • Memilih buah yang banyak mengandung pektin.

Pektin adalah senyawa karbohidrat yang memiliki manfaat mengentalkan selai sehingga selai menjadi berbentuk gel dan akan bereaksi dengan adanya asam dan gula. Jadi, pilihlah buah yang banyak mengandung pektin seperti nanas, stroberi, pepaya, jambu biji, apel, sirsak, dan masih banyak lagi.

  • Memilih dan menggunakan buah.

Untuk mendapatkan selai yang baik maka campurkan buah yang sudah masak dan buah yang masih mengkal. Mengapa? Buah yang sudah masak akan mempertahankan rasa buah dan aromanya. Sedangkan buah yang masih mengkal akan memberikan pektin yang banyak untuk proses pembuatan selai. Campuran buah masak dan mengkal ini adalah satu banding satu artinya jumlahnya berimbang. Buah yang sudah disediakan kemudian dihancurkan dengan diblender tanpa air atau diparut.

  • Proses pemasakan.

Pilih wajan yang tidak akan lengket atau teflon. Masak semua bahan selai dengan menggunakan api yang kecil. Aduk terus adonan selai sampai mendidih dan mengental. Untuk mengetehaui apakah selai sudah jadi adalah dengan coba menjatuhkan sedikit selai dari sendok, jika terlihat mengental dan jatuh perlahan atau putus-putus artinya proses pemasakan selai sudah selesai. Langkah selanjutnya adalah mendinginkan selai dengan cara diangin-anginkan.

  • Tempat penyimpanan selai yang bersih.

Tempat untuk selai bisa menggunakan botol atau wadah bekas selai. Sebelum digunakan, ada baiknya botol disterilkan terlebih dahulu. Cuci bersih botol kemudian rebus bersama tutupnya dalam air mendidih. Keringkan botol di atas kain bersih.

  • Simpan selai di lemari pendingin.

Selai yang sudah dimasukkan ke dalam botol yang steril kemudian ditutup rapat. Botol yang sudah diisi selai ini bisa juga kembali direbus sampai air mendidih kemudian angkat dan tiriskan.  Simpan selai di dalam lemari pendingin dengan suhu sekitar 5 sampai 10 derajat celcius. Jika sudah mengambil selai, tutup kembali botol selai dengan rapat. Penyimpanan selai di lemari pendingin akan menambah daya simpan selai untuk waktu yang lama.

 

Membuat Selai Stroberi

Selai stroberi menjadi salah satu jenis selai buah yang banyak digemari baik oleh orang dewasa maupun anak-anak. Selai stroberi juga menjadi selai yang paling mudah didapatkan di pasaran. Sebenarnya, Anda bisa membuat selai stroberi sendiri di rumah, lho! Bagaimana caranya? Berikut bahan dan langkah-langkahnya (selai stroberi ini menggunakan campuran buah apel di dalamnya dan menggunakan madu sebagai pengganti gula).

  • Bahan

Buah stroberi segar sebanyak 2 kg, buah apel sebanyak 2 buah, madu murni sebanyak 3 ¾ gelas, dan air jeruk nipis segar sebanyak 1 ½ sendok makan.

  • Cara membuat

Campurkan buah strober yang sudah dipotong-potong, apel yang sudah diparut, dan air jeruk nipis sampai rata. Tuangkan ke dalam panci kemudian tambahkan madu. Panaskan dan terus aduk sampai mendidih kemudian kecilkan apinya. Selanjutnya terus aduk sampai potongan buah stroberi menjadi lembut lebih kurang selama 15 menit. Dalam pembuatan selai, semakin lama adonan sela diaduk maka selai akan semakin mengental. Setelah selesai dan selai dingin, kemudian masukan ke dalam botol atau toples selai yang sudah steril, kemudian kembali direbus bersama botolnya. Dinginkan dan keringkan baru kemudian disimpan di dalam lemari pendingin.

Selai stroberi (dengan campuran apel) buatan sendiri sudah bisa dinikmati. Untuk membuatnya tahan lama, simpan selalu di lemari pendingin dan selalu gunakan pisau atau sendok yang bersih jika akan mengambil selai.

Demikian pembahasan tenatng tips untuk membuat selai sendiri tanpa menggunakan pengawet. Apa yang dibahas dalam artikel ini diharapkan bisa memberikan informasi yang bermanfaat untuk semua pembaca.[HMN]

 

                

Tags

About The Author

Plimbi Editor 500
Administrator

Plimbi Editor

Official Account of Plimbi Editor - Follow Twitter @plimbidotcom dan Like FP Facebook Plimbidotcom
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel