Mengulas Tentang Adblock Browser Android

22 May 2015 17:00 4120 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Adblock untuk Chrome Android kini hadir dengan versi 1.0 Anda bisa ikut serta dalam menguji aplikasi yang sangat berguna ini

Sebelumnya sempat diberitakan kehadiran Adblock Browser Android. Kali ini, Plimbi akan membahas lebih lanjut dan lebih dalam tentang aplikasi Adblock Brwoser Android tersebut. Berikut ulasannya.

AdBlock tentu sangat berguna bagi pengguna internet baik di desktop atau pun di mobile. Namun, Google merasa fitur ini ilegal karena bisa tidak menampilkan iklan-iklan yang ada di website. Sebenarnya itu cukup adil. Tidak semua iklan yang di internet berguna untuk kita, malahan ada iklan yang benar-benar mengganggu kita. Di Android, kita belum bisa menghindari itu. Terakhir ketika developer memasukkan aplikasi ini ke Google Play, pihak Google menghapus Adblock pada tahun 2013. Alasannya karena masalah ke-legalan. Tetapi itu tidak mengurungkan niat developer Adblock untuk berkreasi di Android. Kini mereka browser Firefox yang sudah dipasingi Adblock

 

Apa Fungsi Adblock?

Sama seperti versi desktop, Adblock berguna untuk memblokir iklan yang ada website. Anda tentu sering melihat iklan bertebaran ketika browsing di Android, dengan aplikasi ini iklan tersebut akan hilang. Menghilangkan iklan berarti kita lebih menghemat paket data karena paket data kita juga digunakan untuk membuka iklan-iklan tersebut. Misalnya, coba Anda buka website yang memiliki banyak iklan seperti Detik atau Kompas. Maka website tersebut akan sedikit lebih lama di buka karena kita juga membuka iklan yang mereka tawarkan. Selain bisa lebih menghemat paket data, browsing Anda juga akan terasa lebih cepat karena tidak menampilkan iklan. Sebenarnya saat ini Anda sudah bisa menikmati Adblock Plus untuk Android yang sudah memasuki versi 1.3, tetapi ini tidak dikhususkan untuk browser melainkan untuk Android keseluruhan. Pengaturannya juga terbatas, Anda tidak bisa hanya memblok website tertentu dan juga level blokir iklan.

Mengulas Tentang Adblock Brwoser Android

Adblock Browser Beta

Ya, Adblock Browser masih dalam versi beta dan tentunya masih banyak bug pada aplikasi ini. Untuk itu developer butuh tester yang melaporkan bug-bug yang terjadi. Untuk ikut sebagai tester, Anda terlebih dahulu harus bergabung dengan komunitas mereka di Google Plus Adblock Browser for Android Beta. Download aplikasi Adblok Browser Beta yang ada pada akun Google Plus tersebut. Di Mozilla, Adblock Browser untuk Android ini berjalan lebih baik karena Mozilla lebih terbuka. Chrome yang merupakan buatan Google kurang bersahabat dengan AdBlock, karena itu developer memutuskan memilih Mozilla untuk dijadikan Browser Adblock. Pada Mozilla yang sudah disisipi Adblok ini ada dua pengaturan disediakan pertama mengonfigurasi filter, tetapi konfigurasi ini hanya sebatas bahasa. Misalnya, Anda mengaktifkan Adblock hanya untuk website berbahsa Indonesia atau Inggris saja. Ada 15 bahasa saat ini yang disediakan developer. Pengaturan satunya lagi adalah untuk menerima iklan. Ceklist bagian Allow some non-trusive advertising bila Anda mau menerima iklan yang tidak mengganggu. Untuk pengaturan lainnya masih sama dengan Firefox biasa.

 

Instalasi dan kontribusi pada komunitas

Bila Anda bermasalah dalam menginstal Adblock Browser for Android, pastikan Anda sudah mengaktifkan Unknow sources pada perangkat Anda. Untuk mengaktifkannya masuk ke Setting > Security > aktifkan Unknown source. Ketika Anda ingin menginstalnya, akan muncul pernyataan aplikasi ini bisa merusak perangkat Anda. Tidak apa-apa, Adblock tidak akan merusak perangkat Anda tekan ok dan biarkan proses instalasi selesai. Setelah Anda selesai menginstalnya, cobalah Mozilla yang sudah di integrasikan dengan Adblock tersebut. Bila ada kejanggalan lapor di komunitas Adblock agar aplikasi ini semakin baik nantinya. Anda semakin mudah menemukan bug bila Anda menggunakan Adblock di versi desktop. Untuk melapor, Anda harus menyertakan model perangkat Anda, versi OS yang Anda gunakan, Build number, filter yang digunakan (misalnya bahasa Indonesia) dan katakan apa yang terjadi.

 

Kesimpulan

Adblock merupakan aplikasi open source jadi semua ini gratis. Karena itulah kontribusi dari pengguna Adblock sangat berguna untuk membangun aplikasi ini dengan baik. Masalah legal atau tidak agak sulit dijelaskan karena saat ini kita banyak diganggu iklan-iklan yang benar-benar mengganggu malahan ada iklan yang seakan memaksa kita untuk menginstal produk tertentu. Ini tentu sangat mengganggu apalagi bila berbicara masalah privasi. Perlu kita ketahui, iklan-iklan saat ini banyak mendapat data Anda dari website-website yang Anda kunjungi sehingga mereka tahu apa perangkat Anda, lokasi, website yang Anda kunjungi dan lain sebagainya. Tentu tidak ada orang yang mau di kuntit seperti itu karena itulah hadir Adblock untuk Anda. [RIC]

About The Author

Plimbi Editor 500
Administrator

Plimbi Editor

Official Account of Plimbi Editor - Follow Twitter @plimbidotcom dan Like FP Facebook Plimbidotcom
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel