Sherly O Musisi Jazz yang Memilih Gadget Sesuai Kebutuhan

19 May 2014 08:00 3430 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Pada testimoni kali ini, Plimbi kedatangan seorang penyanyi berkulit manis, beliau adalah seorang ibu rumah tangga yang aktif di dunia tarik suara beraliran romantis yaitu musik Jazz. Pada artikel ini Plimbi akan mengulas pengalaman beliau menggunakan smartphone dan provider.

Gadget atau smartphone memang sudah tidak bisa dipisahkan dari kehidupan banyak orang. Dengan kegunaannya sebagai media komunikasi, Smarthpone telah memberikan sumbangsih kepada setiap orang. Dimulai dari para bisnisman, ibu rumah tangga sampai para artis yang sering menghibur Anda di layar kaca lewat lagu-lagunya yang kian menyejukkan hati.

Pada testimoni kali ini, Plimbi kedatangan seorang penyanyi Jazz berwajah manis, beliau adalah seorang ibu rumah tangga yang aktif di dunia tarik suara beraliran romantis yaitu musik Jazz. Pada artikel ini Plimbi akan mengulas pengalaman beliau menggunakan smartphone dan provider.

Sherly O, panggilan akrab bagi penyanyi Jazz asal Jakarta ini. Sherly O termasuk orang yang aktif dalam menggunakan smartphone dalam kesehariannya. Handphone pertama Sherly O adalah Philips. Bersanding dengan operator XL pasca bayar, Sherly O tampak nyaman dengan handphone pertamanya itu untuk digunakan dalam kesehariannya.

Seiring beranjaknya perkembangan dunia Gadget, Sherly kini beralih menggunakan gadget yang lebih mumpuni yang bisa mengikuti perkembangan dunia seluler saat ini. Pilihan Sherly pun tertuju pada BlackBerry sebagai media utama dalam berkomunikasi. Seperti yang kita ketahui Blackberry memang selalu menjadi pilihan utama dalam hal berkomunikasi, dengan layanan chat yang eksklusif, BlackBerry berhasil menggaet perhatian Sherly O untuk menjadi media komunikasi penyanyi Jazz ini.

Selain BlackBerry, Sherly O pun memilih Smartphone lainnya sebagai pendukung kegiatan yang sedang dijalaninya saat ini. Sherly O memilih iPhone sebagai media untuk mempromosikan album dan suara merdunya. Dengan kemampuan yang dimiliki oleh smartphone ini, Sherly O lebih memanfaatkan smartphone ini untuk beraktivitas di dunia maya dari pada BlackBerry yang dimilikinya.

 

Baca juga :

               5 Aplikasi Penyedia Berita Internasional Terbaik

               PC yang Bisa Digendong Seperti Ransel? Inovasi Baru dari MSI

 

Penggunaan pulsa sebagai sarana untuk memfasilitasi kegiatan pada Smartphonenya itu pun tidak bisa lepas bagi penyanyi Jazz ini. Sherly O setidaknya harus mengeluarkan biaya 200 ribu untuk tetap bisa berkomunikasi menggunakan kedua Smartphonenya itu tadi. Sebuah harga yang terbilang murah bagi seseorang yang aktif dalam berkomunikasi melalui media seluler. Hal ini mungkin dikarenakan Sherly O pintar memadu-padankan Smartphone yang dipakainya sesuai dengan kebutuhannya.

Jika pada handphone pertama Sherly O memilih paket pasca bayar, maka pada Smartphone yang sedang dipakainya saat ini, Sherly O lebih memilih paket pra bayar. Hal ini bisa membantu mobilitas yang aktif, sehingga beliau tidak usah repot-repot membeli pulsa jika sewaktu waktu habis atau lupa membeli.

Tak lupa Sherly O pun berpesan kepada Plimbi semua, terlebih dalam hal menggunakan Smartphone sebagai media komunikasi. Hendaklah memilih gadget yang pas dan sesuai dengan kebutuhan Anda. Sebagaimana yang telah kita ketahui, dengan memilih Smartphone yang pas dan sesuai dengan kebutuhan Anda, Anda bisa menghemat biaya sekaligus menghindari dari terbengkalainya fitur tambahan pada Smartphone, dimana fitur tersebut kadang membuat Smartphone tersebut lebih mahal dari fungsi utamanya.

Ditengah-tengah kesibukan konser pada Event musik jazz, Sherly O baru saja mengeluarkan mini album bernuansa Jazz yang Bertajuk “SENANDUNGKU”. [PLIMBI]

 

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel