Kemampuan IT Berikut Bisa Membantu Anda Bersaing di Lowongan Kerja

10 Aug 2014 13:00 6763 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Perkembangan dunia teknologi telah mengubah cara baru dalam bekerja. Hal ini ditunjukkan dengan adanya pakem bahwa hampir semua perusahaan membutuhkan para pekerja yang cakap teknologi, terutama di bidang komputer. Hal ini berarti bahwa bukan hanya industri yang bergerak di bidang komputer saja yang membutuhkan para tenaga kerja dengan kemampuan komputer, tetapi juga di industri lain.

Perkembangan dunia teknologi telah mengubah cara baru dalam bekerja. Hal ini ditunjukkan dengan adanya pakem bahwa hampir semua perusahaan membutuhkan para pekerja yang cakap teknologi, terutama di bidang komputer. Hal ini berarti bahwa bukan hanya industri yang bergerak di bidang komputer saja yang membutuhkan para tenaga kerja dengan kemampuan komputer, tetapi juga di industri lain. Banyak perusahaan yang sering menuliskan kemampuan dasar teknologi yang harus dimiliki oleh calon karyawannya pada lowongan kerja yang disayembarakannya.

Fenomena ini tentu membuat pencari kerja harus lebih memaksimalkan potensi mereka. Setidaknya para pencari kerja bisa memenuhi harapan dari perusahaan dengan kemampuan teknologinya. Lulusan apapun, kebutuhan tenaga kerja dengan kemampuan teknologi memang akan lebih dibutuhkan dibandingkan para lulusan lainnya. Lantas, kemampuan teknis apa saja yang harus dimiliki untuk bisa bersaing di lowongan kerja?

Dikutip dari Yahoo, setidaknya ada lima kemampuan yang harus dimiliki oleh seorang tenaga kerja. Kemampuan tersebut tidak sepenuhnya kemampuan mahir tetapi hanya kemampuan dasar saja. Untuk lebih jelasnya, berikut lima kemampuan yang memang harus dimiliki oleh seorang para pencari kerja.

 

Kemampuan Menggunakan Jejaring Sosial

Seorang tenaga kerja pada dasarnya harus mampu memerankan peranan penting dalam dunia maya, terutama jejaring sosial. Untuk industri bisnis yang berkaitan dengan konsumen, kemampuan seperti ini memang sangat dibutuhkan. Apalagi konsumen terbesar saat ini banyak bersumber dari para pelaku jejaring sosial. Umumnya para pelaku ini akan senang dengan perusahaan yang mampu menjawab pertanyaan dan keluhan yang ada. Jadi dalam hal ini, kemampuan penguasaan media sosial bisa sangat membantu para pencari kerja di perusahaan besar.

 

Kemampuan Menggunakan Program Perkantoran

Seorang tenaga kerja harus memiliki kemampuan dasar dalam penguasaan program perkantoran, dalam hal ini program semacam Microsoft Office. Untuk saat ini, sudah banyak para pekerja yang mengusai program tersebut. Hanya saja kini perusahaan mulai meningkatkan standar kemampuan program perkantoran. Tidak sedikit perusahaan yang mengharuskan para calon pegawai untuk menguasai Microsoft Excel. Kemampuan penguasaan program Database dan tabel ini ternyata menjadi standar baru di banyak perusahaan besar.

 

Baca juga :

               Ponsel Android Tanpa Perhiasan Ini Malah Dijual Rp 190 Juta, Kok Bisa?

               Tak Perlu Aplikasi Task Killer Begini Cara Mengelola Aplikasi di Android

 

Kemampuan Mobile Development

Kali ini kemampuan yang harus dimiliki seorang tenaga kerja cenderung sedikit teknis. Tidak sedikit perusahaan yang menginginkan para tenaga kerja memiliki kemampuan dalam pengembangan sistem Mobile atau Mobile Development. Orang-orang yang menguasai Mobile Development untuk berbagai sistem operasi seperti iOS, Android, Windows Phone dan lainnya ternyata banyak dibutuhkan oleh perusahaan besar. Hal ini juga dilandasi karena perusahaan yang memasuki ranah Mobile cenderung memiliki keuntungan dibandingkan perusahaan yang tidak masuk segmen ini.

 

Kemampuan Teknik Dasar

Banyak perusahaan yang tidak ingin membebani karyawan di bidang IT untuk menyelesaikan permasalahan sepele. Artinya, perusahaan lebih menginginkan tenaga kerja yang setidaknya memiliki kemampuan dalam menangani masalah IT yang mendasar. Tentu untuk hal yang rumit barulah perusahaan tersebut mengandalkan ahli IT. Dari uraian tampak jelas bahwa perusahaan besar menginginkan karyawan yang setidaknya paham dengan perangkat kerja yang ia gunakan dan tahu cari mencari solusi ketika ada masalah.

 

Tidak Ketinggalan Informasi

Perusahaan besar lebih menyukai tenaga kerja yang sering membaca, memantau, dan mengamati perkembangan dunia teknologi. Orang-orang seperti ini biasanya memiliki rasa tahu yang besar akan dunia teknologi dibandingkan yang lainnya. Tentunya hal ini juga menjadi suatu nilai tambah karena calon tenaga kerja seperti ini lebih disukai karena akan mendapatkan nilai tambah serta manfaat besar bagi perusahaan. Bandingkan dengan orang yang tidak atau jarang mengamati dunia teknologi. Orang-orang ini tentunya harus diarahkan dari dasar lagi. Apalagi bila perusahaan yang dilamar oleh orang-orang tersebut merupakan perusahaan yang berada di ranah teknologi.

Demikianlah lima kemampuan dasar teknologi yang tampaknya harus dimiliki oleh calon tenaga kerja saat ini. Untuk itu, tidak ada salahnya, mulai saat ini para pencari kerja mulai melatih lima kemampuan dasar TI tersebut. Apalagi era pasar bebas yang akan segera tiba di Indonesia mengharuskan para pencari kerja meningkatkan kemampuannya untuk terus bersaing dengan kompetitor lain. [HMN]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel