Kaleidoskop Teknologi Tahun 2012: Tahunnya Perang Paten

31 Dec 2012 19:30 2304 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Berdasarkan fakta lapangan selama ini, masyarakat teknologi tahun 2012 ini terus menerus dihadapi dengan pemberitaan mengenai pelanggaran paten yang akan membawa mereka kepada perang lanjutan di tahun berikutnya.

Berdasarkan fakta lapangan selama ini, masyarakat teknologi tahun 2012 ini terus menerus dihadapi dengan pemberitaan mengenai pelanggaran paten yang akan membawa mereka kepada perang lanjutan di tahun berikutnya. Pasalnya permasalahan paten ini belum menemukan titik temu yang pasti. Di samping perang antara para pelaku jejaring sosial, para produsen perangkat mobile seperti smartphone dan tablet kerap menghadirkan drama kompetisi yang menghibur. Selain itu persaingan pada ranah sistem operasi yang selama ini dikuasai Apple dan Android berhasil ditembus oleh Microsoft yang seolah hendak meruntuhkan dominasi mereka. Oleh sebab itu maka tak salah apabila industri teknologi tahun 2012 ini sangat didominasi mengenai cerita-cerita mengenai sistem paten.

Anda telah menyimak bagaimana kompetisi di antara para produsen smartphone mungkin akan diputuskan berdasarkan siapa yang memiliki hak penggunaan desain perangkat dibandingkan produk siapa yang paling disukai oleh para konsumen. Dengan begitu Anda akan mengetahui arti sebuah paten dan betapa mudahnya hal tersebut diperkarakan. Lihat saja dari tingkah berbagai perusahaan yang menghabiskan milyaran uang hanya untuk mengakuisisi sebuah portofolio paten dibandingkan melakukan investasi dalam bidang penelitian dan pengembangan atau bahkan membangun pabrik-pabrik baru. Pada akhirnya Anda akan mengetahui bagaimana perang paten tersebut berimbah pada teknologi yang Anda gunakan.

Perang paten pada dasarnya telah menyerang sesuatu yang dimiliki oleh milyaran konsumen di dalam saku mereka. Begitulah tahun 2012 ini berjalan. Ketika sebuah diskusi yang seharusnya berjalan internal berubah menjadi perbincangan publik yang pelik. Tahun ini merupakan tahun-tahun milik Apple, Google, Microsoft dan beragam jejaring sosial raksasa mengumpulkan popularitasnya melalui perusahaan-perusahaan kecil di antara mereka. Melalui perang paten pula beberapa pelaku industri teknologi seolah-olah mendapatkan hak untuk melakukan imitas ide-ide dari mereka yang sibuk berperang. Imitasi, begitulah cara bagaimana industri teknologi bekerja.

Perihal imitasi ini tidak hanya dilakukan oleh pelaku industri teknologi kecil, tetapi raksasa sekelas Intel pun melakukan hal serupa. Intel diketahui melakukan peniruan Fairchild Semiconductor. Apple mengimitasi cara kerja pada Xerox PARC dan Microsoft meniru cara kerja Apple. Sedangkan Google melakukan imitasi dan peningkatan terhadap keseluruhan ekosistem seach engine. Sementara jejaring sosial raksasa sekelas Facebook pun meniru dan meningkatkan apa yang telah MySpace lakukan. Tak perlu menghindari hal tersebut karena imitasi pada akhirnya akan menghadirkan inovasi bagi mereka yang mampu menciptakan sesuatu yang berbeda.

Seperti halnya perang, selalu ada kemenangan, kekalahan, atau bahkan konflik tak berujung. Apple mungkin menjadi pelaku industri yang paling tersakiti di tahun 2012 ini. Pelanggaran paten yang melibatkan Samsung saja masih akan berlanjut hingga tahu 2014 berdasarkan keputusan pengadilan. Bahkan Samsung mengklaim bahwa perangkat iPad Mini dan iPad serta iPod seri terakhir telah melanggar paten milik perusahaan asal Korea Selatan ini. Setelah perang paten teknologi tahun 2012 dimenangi Apple di ranah hukum, tanpa disadari mereka kehilangan sedikit demi sedikit pangsa pasar. Saat ini Samsung telah mengontrol sekitar 29% pasar telepon seluler dan 28% pasar smartphone. Bahkan dalam hal pengusaan pasar, Samsung telah mengantongi sekitar 10% keseluruhan pasar teknologi saat ini.

Ada hal menarik dari perang teknologi ini. Secara jelas bahwa Google dan sistem operasi Android miliknya telah menggeser Apple dan iOS seperti halnya Microsoft telah menggeser komputer Macintosh mereka dua dekade lalu. Tahun demi tahun, perangkat berbanderol lebih rendah akan siap berbagi sistem operasi yang dapat membuat keuntungan Apple semakin kecil. Lalu bagaimana dengan nasib produsen smartphone lainnya? Perang paten antara Apple dan Samsung memang kerap melupakan eksistensi pelaku teknologi lainnya. Seperti yang telah diketahui bahwa Microsoft telah merilis sitem operasi terbaru mereka yang menarik. Walaupun belum banyak orang yang menggunakannya, raksasa teknologi ini terus mencari cara untuk meraup sebanyak mungkin pasar. Sementara Research In Motion pun tengah berjuang menyelamatkan perusahaan mereka dari kebangkrutan. Pasalnya mereka tidak mampu bersaing dengan begitu cepatnya teknologi smartphone berkembang. Dan pada dasarkan seluruh produk teknologi akan kembali lagi ke pasar. Dan Anda adalahan produk yang telah dijual kepada para pelaku bisnis periklanan. [MS]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel