Mesutoezil.com - Dapatkan Fakta Mesut Ozil yang Perlu Anda Ketahui Melalui Website Official Ozil

9 Oct 2013 10:00 7831 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Agak mengejutkan memang transfer Arsenal kali ini. Biasanya mereka benar-benar mengirit keuangan ketika membeli pemain kali ini di ujung akhir transfer musim ini mereka membuat deal dengan Real Madrid untuk Mesut Ozil. Semuanya berawal ketika kepala eksekutif klub, Ivan Gazidis menyatakan kalau Arsenal memiliki kemampuan keuangan untuk bersaing dengan klub besar Eropa lainnya dalam transfer kali ini.

Agak mengejutkan memang transfer Arsenal kali ini. Biasanya mereka benar-benar mengirit keuangan ketika membeli pemain kali ini di ujung akhir transfer musim ini mereka membuat deal dengan Real Madrid untuk Mesut Ozil. Semuanya berawal ketika kepala eksekutif klub, Ivan Gazidis menyatakan kalau Arsenal memiliki kemampuan keuangan untuk bersaing dengan klub besar Eropa lainnya dalam transfer kali ini. Tetapi yang ditargetkan malahan Stevan Jovetic dan Gonzalo Heguain yang fans pun tidak suka. Kemudian Arsenal mengejar Luis Suarez yang gagal juga.

 

Pada menjelang akhir transfer, Arsenal memasukkan Yaya Sanogo dan Flamini secara gratis. Dan transfer yang paling mengejutkan, memecahkan rekor transfer Arsenal sendiri mengarah ke Real Madrid untuk mendapatkan Mesut Ozil dengan harga 42,5 juta Pondsterling. Harga yang cukup fantastis untuk seorang pemain bola. Belum lagi gaji Ozil sebesar 130.000 Poundsterling perminggu, ini membuat Ozil menjadi pemain bola Jerman dengan gaji tertinggi. Kontrak ini berakhir hingga 2018. Mengapa Arsenal sangat tertarik dengan Mesut Ozil? Lihat fakta Mesut Ozil di bawah.

 

Berita dan fakta terbaru mengenai Mesut Ozil saat ini bisa Anda dapatkan di web officialnya yang beralamat di mesutoezil.com. Sama halnya dengan web official pada umumnya, tampilannya memang mewah. Pada halaman landing page awal, Anda diharuskan menunggu loading untuk beberapa saat masuk. Namun begitu sudah masuk ke halaman webnya, Anda pasti akan betah berlama-lama menari tahu info soal Ozil ini. Terlebih web ini juga terhubung dengan akun jejaring sosial yang berhubungan dengan Ozil. Simak fakta menarik mengenai Ozil di bawah ini yang Plimbi himpun dari web officialnya tersebut.

 

DIA SALAH SATU PEMAIN TERKREATIF DI EROPA

Dari website resmi Mesut Ozil, pemain berumur 24 tahun ini telah memainkan 353 pertandingan, 12.647 passed (85 persen passing-nya complete, 59 goal dan yang paling penting adalah dia telah menciptakan 144 assists. Dimusim terakhir Ozil telah menghasilkan assists sebanyak 94 untuk Real Madrid dan Negaranya. Cesc Fabregas saja yang juga merupakan mantan pemain Arsenal dalam musim terakhir hanya menyumbangkan 49 assists untuk Barcelona dan negaranya. Setelah Ozil, assists terbanyak di ikuti oleh Lionel Messi (80), Juan Mata (66), Franck Ribery (55), dan Eden Hazard (52). Jadi Arsenal memiliki pemain yang paling kreatif saat ini.

 

TEKNIK BOLANYA INDAH

Penggemar bola Eropa bisa membuktikan sendiri bagaimana nikmatnya melihat Ozil mengolah si kulit bundar. Terlepas dari kenyataan kalau ia bermain di bawah bayang-bayang Cristiano Ronaldo di hari-harinya bersama Real Madrid. Secara konsisten dia menunjukkan kualitasnya mengolah sikulit bundar di lapangan, penglihatan seperti elang yang bersiap-siap memberikan umpan-umpan matang ke temannya.

Memang dia fokus pada assists, tetapi bila memilki kesempatan dari jauh untuk menembak, dia juga mahir. Ozil sering dibanding-bandingkan dengan Lionel Messi, Zinedine Zidane dan Luis Figo.

 

<style type="text/css">.embed-container { position: relative; padding-bottom: 56.25%; height: 0; overflow: hidden; max-width: 100%; height: auto; } .embed-container iframe, .embed-container object, .embed-container embed { position: absolute; top: 0; left: 0; width: 100%; height: 100%; } </style>

 

MEMILIKI GARIS KETURUNAN TURKI

Kita semua mungkin sepakat kalau Mesut Ozil bukan nama kebangsaan Jerman. Dia adalah generasi ketiga Turki-Jerman keturunan Kurdi. Dia lahir di sebuah kota pertambangan tua Ruhr, Gelsenkirchen dimana dia menghabiskan masal kecilnya di Shalke 04. Ayahnya, Mustafa Ozil pindah kerjerman saat berumur dua tahun dan nenek moyangnya berasal dari sebuah kota di utara Turki, Devrek. Devrek adalah sebuah kota di provinsi Zonguldak di wilayah laut hitam Turki.

 

DIBANDINGKAN DENGAN DIEGO RIBAS SAAT MASUK KE WARDEN BREMEN

Diego Ribas merupakan pemain yang fenomenal dari Warden Bremen. Tetapi ketika usia mulai meninggi, dia harus pergi dari Warden Bremen. Ketika kepergian Diego Ribas, waktu untuk Ozil datang. Karena Ozil tidak sepaham dengan Shalke 04 dia akhirnya pindah ke Warden Bremen. Di sini dia disebut-sebut sebagai “The New Diego Ribas” . menggantikan Diego, Ozil sukses dengan mencetak gol kemenangan di DFB-Pokal dan mencapai final piala UEFA hingga akhirnya mereka tumbang dengan Shakthar Donetsk.

 

Baca juga :

               10 Momen Mengejutkan El Clasico

                5 Benda Aneh ini Dijual di Banyak Toko Obat di Jepang

 

SALAH SATU PEMAIN PENTING JERMAN

Piala dunia tahun 2010 adalah salah satu pendongkrak nama Ozil di mata dunia. Dia menjadi pemain yang menonjol di dalam grup dan Jerman berada di posisi teratas di grup tersebut. Dia juga menciptakan assists untuk Miroslav Klose ketika mengelahkan Argentina 4-0 di Piala Dunia 2010. Kemudian dia masuk nominasi FIFA World Cup MVP namun sayangnya, pemenang penghargaan ini adalah Diego Forlan.

Pada EURO 2012, Ozil juga berpenampilan menonjol. Dia memberikan tujuh assists untuk timnya yang membuat dia menjadi pemain yang paling kreatif saat kualifikasi. Padahal, mereka saat EURO 2012 berada di grup maut, ada Denmark, Belanda dan Portugal tetapi Ozil masih bisa tampil dengan gemilang. Dan langkah mereka akhirnya terhenti di semifinal karena penampilan Mario Balotelli yang membuat skor menjadi 1-2.

 

REAL MADRID MENANG SETIAP OZIL MENCETAK SKOR

Ini statistik yang cukup menarik karena Ozil tidak dikena sebagai pencetak gol. Dia lebih suka menciptakan peluang untuk orang-orang seperti Ronaldo  atau Benzema untuk mencetak gol. Tetapi, setiap kali di mencatatkan namanya di papan skor Real Madrid pasti memenangkan pertandingan. Pada debutnya dengan Madrid dia mencetal 10 gol dan mengulang hal yang sama di musin ke tiga. Total golnya ada 27 untuk Madrid dan setiap gol tersebut Madrid selalu menang.

 

DIA SEORANG MUSLIM

Sama seperti pemain Newcastle Papiss Cisse dan Hatem Ben Arfa, Mesut Ozil juga seorang muslim dan dia membaca ayat-ayat Al-Qur’an sebelum bertanding untuk membuatnya lebih fokus.

“I always do that before I go out (on the pitch). I pray and my team-mates know that they cannot talk to me during this brief period.” (via Mesut Ozil Facts)”

 

KESIMPULAN

Kali ini di Arsenal dia muali menjadi pusat perhatian. Style bermain Ozil sepertinya cocok dengan Arsenal dan cocok juga dengan temannya Giroud dan Cazorla. Trio ini dikenal dengan GODZILLA (GirOuD, oZIL, cazorLA. Membuat Arsenal semakin ditakuti di Liga Inggris. Berikut cuplikan Goal, Assists dan Skill Ozil. Klik ini http://www.mesutoezil.com/ untuk ke offcial websitenya.

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel