Cara Membersihkan Komputer dari File-File Yang Tidak Perlu

15 Dec 2012 12:00 6991 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Menjadi kebiasaa manusia untuk mengumpulkan hal-hal yang dia temui. Ini juga teraplikasikan ke kehidupan dunia maya kita. Ketika menemukan software, aplikasi, atau tulisan dengan seketika kita langsung menyimpannya di komputer kita. Apalagi untuk mahasiswa yang lagi mengerjakan skripsi. Segala bahan dari berbagai sumber yang berhubungan dengan tema skripsinya langsung di download dan di simpan di komputer.

Menjadi kebiasaa manusia untuk mengumpulkan hal-hal yang dia temui. Ini juga teraplikasikan ke kehidupan dunia maya kita. Ketika menemukan software, aplikasi, atau tulisan dengan seketika kita langsung menyimpannya di komputer kita. Apalagi untuk mahasiswa yang lagi mengerjakan skripsi. Segala bahan dari berbagai sumber yang berhubungan dengan tema skripsinya langsung di download dan di simpan di komputer. Tidak sadar ketika di buka sudah menumpuk sampai kita tidak tahu lagi yang mana yang sudah didownload atau terkadang malah ada dirktori yang kosong karena gagal download. Ini sangat manusiawai. Tapi, kita tetap perlu membersihkan hal tersebut karena komputer kita memiliki kapasistas penyimpanan yang terbatas. Dan juga, untuk apa kita menyimpan folder kosong dan duplikasi file atau folder. Sepanjang perjalanan komputer kita, hal ini tidak akan terelakkan. Secara tidak sadar kita akan menduplikasi file atau folder yang ada di komputer kita. Atau juga, kita tidak menyadari shortcut yang ada di desktop ternyata sudah rusak. Berikut ini Plimbi akan memberikan cara membersihkan komputer dari file-file yang tidak berguna.

Folder/direktori kosong

Ada ribuan folder yang berisikan data-data disetiap komputer kita. Dan memang untuk itu folder diciptakan. Namun, tidak semua dari folder tersebut mempunyai isi, sebagian folder yang ada di komputer Anda adalah folder kosong, entah itu tidak sengaja membuat, lupa menghapus atau sistem membuat folder sendiri tetapi tidak jadi di isi. Ada software portable yang bisa kita manfaatkan untuk membersihkan folder ini yaitu Remove Empty Directory. Cara membersihkan komputer dengan software ini dapat men-scan 2500 folder dalam 40 detik.

Setelah selesai men-scan kita bisa mengklik kanan folder tersebut untuk melindunginya agar tidak terhapus atau bisa juga menghapusnya secara manual. Kita juga dapat mengatur agar beberapa direktori tidak masuk dalam daftar yang untuk di-scan. Jadi, ketika kita men-scan direktori tersebut akan dilewatkan. Untuk mendownloadnya gratis silahkan klik di sini.

Duplikat file

Ini cukup sering dan banyak terdapat di komputer kita. Terkadang kita tidak sadar beberapa program yang kita gunakan menduplikasi file-file secara berlebihan. File duplikasi ini sangat merugikan dan cukup memakan banyak tempat di hardisk. Untungnya file duplikasi ini sangat mudah di identifikasi. Beberapa software yang dapat kita gunakan untuk membersihkan file duplikasi ini. Salah satu software yang dapat digunakan yaitu Auslogics Duplicate File Finder. Untuk men-scan 30 GB bisa memakan waktu sampai satu jam. Untuk men-scan hardisk laptop 500 GB mungkin Plimbi sarankan untuk meninggalkannya tidur. Silahkan download software ini secara gratis di sini.

Duplikat Folder

Sebenarnya ketika Anda men-scan duplikat file otomatis kita juga akan menemukan folder yang terduplikasi. Karena biasanya file-file yang terduplikasi merupakan isi dari folder yang terduplikasi. Namun bila Anda ingin mencari folder yang terduplikasi bisa menggunakan V Folders Dups. Yang perlu kita perhatikan tidak semua file berada di dalam folder. Terkadang file ada diluar folder atau langsung terpampang di drive kita. Jadi kedua software ini cukup penting untuk kegiatan bersih-bersih komputer. Jika ingin mendownloadnya secara gratis silahkan klik di sini.

Shortcut yang rusak

Hal yang cukup sering kita alami ketika dalam menggunakan komputer adalah shortcut di desktop kita rusak. Salah satu yang membuat shortcut ini rusak adalah kita memindahkan file-filenya ke direktori lain atau penghentian paksa suatu program. Beberapa virus juga menyebabkan kerusakan pada shortcut-shortcut yang ada di desktop. Untuk membenahinya kita bisa memanfaatkan software Broken Shortcut Fixer. Ketika mencari shortcut yang rusak software akan secara otomatis memperbaiki dan menunggu persetujuan Anda untuk menghapus shortcut yang tidak bisa di perbaiki. Untuk mendownload software ini secara gratis silahkan klik di sini.

Outdated Bookmark

Bookmark memang perlu di kegiatan dunia maya kita. Dengan bookmark kita bisa secara instan menuju website yang kita inginkan. Namun terkadang beberapa bookmark yang ada di browser kita sudah basi karena sudah lama tidak terpakai lagi. Beberapa websitenya malah tidak aktif lagi. Untuk membersihkan hal-hal seperti ini kita bisa menggunakan software AM-DeadLink. Software ini bisa membersihkan browser seperti Opera, Chrome, Mozilla, Safari dan IE dari bookmark yang sudah basi. Setelah Anda menginstalnya, Anda bisa men-scan dengan cara memilih browser yang ingin di scan dari menu drop-down yang disediakan AM-DeadLink. Setelah scan selesai, Anda bisa memilih bookmark mana yang sudah bassi dan layak untuk dihapus. Untuk mendownload software ini silahkan klik di sini.

Demikian cara membersihkan komputer dari Plimbi kali ini semoga bermanfaat dan dapat menunjang aktifitas kesaharian Anda. [RIC]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel