Komputer bukanlah barang yang murah dan tidak berharga, kita tahu di jaman sekarang ini barang seperti komputer menjadi salah satu barang yang dibutuhkan oleh hampir setiap kalangan bahkan anak-anak sekalipun. Dengan menggunakan komputer, Anda bisa mengerjakan segala pekerjaan, mengembangkan pengetahuan, dan lain sebagainya. Namun, komputer juga memiliki beberapa kelemahan, mungkin salah satunya adalah dari segi keamanannya itu sendiri. Kualitas keamanan dari komputer tentunya berbeda-beda satu sama lain, tidak semua komputer memiliki kualitas keamanan yang sangat baik. Nah, kali ini Plimbi mencoba memberikan beberapa tips cara merawat komputer kesayangan Anda agar tetap memiliki keamanan yang sangat baik. Dengan menjamin keamanan pada komputer, maka kemungkinan masuknya virus akan sangat minim.
Gunakan software antivirus
Langkah pertama yang bisa Anda lakukan adalah menggunakan software antivirus, pastikan Anda memiliki perangkat lunak antivirus pada komputer Anda. Software sejenis ini dirancang untuk melindungi komputer dari serangan virus yang terdeteksi sehingga Anda tidak perlu khawatir. Tetapi dengan gencarnya jenis virus baru yang muncul setiap harinya, program antivirus juga membutuhkan peremajaan (update), seperti annual flu shots untuk mengenali virus-virus baru.
Pastikan Anda melakukan pembaharuan perangkat lunak antivirus secara teratur. Semakin sering memperbaharuinya, tentunya softrwae tersebut akan menjadi lebih baik dalam menjaga kondisi komputer Anda. Periksa situs resmi perusahaan software antivirus untuk melihat beberapa deskripsi mengenai virus dan untuk mendapatkan update reguler untuk perangkat lunak Anda.
Jangan membuka e-mail atau lampiran dari sumber yang tidak diketahui
Cara merawat komputer selanjutnya adalah jangan sembarangan membuka e-mail dari sumber yang tidak jelas. Sebelum Anda membuka pesan masuk pada, pastikan bahwa pesan tersebut berasal dari akun e-mail yang Anda kenal dengan baik. Jika Anda tidak mengetahui siapa yang mengirimkannya, alangkah baiknya Anda berhati-hati dalam membuka file dari si pengirim, bisa jadi itu adalah sebuah virus.
Apabila Anda mengalami hal seperti ini, Anda dapat menghapus seluruh pesan, termasuk lampiran yang masuk ke e-mail. Jika Anda bertekad untuk membuka file dari sumber yang tidak diketahui, sebaiknya file tersebut disimpan dan di- scan terlebih dahulu untuk memastikan bahwa file tersebut bukanlah sebuah ancaman serius bagi komputer Anda (meskipun masih ada sedikit resiko).
Jika pesan masuk tersebut dari seseorang yang Anda kenal, Anda juga perlu berhati-hati terhadap judul file yang dikirimkannya, misalnya ‘Iloveyou’ atau ‘Anna Kounikova’ karena bisa jadi itu adalah sebuah virus. File yang bernama ‘I love u’ adalah salah satu virus yang sempat menyebar kepada jutaan orang pada tahun 2001, virus ini sempat meresahkan banyak pengguna dunia maya. Anda juga harus berhati-hati dalam memberikan akun pribadi kepada orang yang tidak dikenal melalui akun e-mail.
Lindungi komputer dengan Firewall
Firewall menciptakan dinding pelindung antara komputer dan dunia maya, firewall ini ada dalam dua bentuk yaitu perangkat lunak firewall yang berjalan pada komputer pribadi dan perangkat keras firewall yang melindungi sejumlah komputer pada waktu yang sama. Firewall bekerja menyaring file yang tidak sah atau jenis data berbahaya dari Internet. Firewall juga memastikan bahwa orang yang tidak berwenang tidak dapat mendapatkan akses ke komputer saat Anda terhubung ke Internet, Anda dapat menemukan hardware firewall dan perangkat lunak di toko-toko komputer.
Â
Baca juga :
        Cara Merawat Komputer Anda Agar Terhindar Dari Virus Mematikan
        Di Cina Ternyata Ada Tradisi Unik Tidur Siang Buat Pegawai Kantor
Â
Download update terbaru
Perusahaan perangkat lunak yang paling besar saat ini selalu merilis update dan patch untuk menutup kerentanan yang ditemukan dalam perangkat lunak mereka. Kadang-kadang terdapat banyak bug dalam sebuah program yang memungkinkan seorang hacker menyerang komputer Anda. Sebelum serangan ini terjadi, perusahaan perangkat lunak membuat patch gratis untuk Anda yang biasa di-posting di situs resminya.
Anda juga bisa memeriksa situs vendor perangkat lunak secara teratur untuk patch keamanan terbaru atau menggunakan fitur patching otomatis yang ditawarkan oleh beberapa perusahaan dalam cara merawat komputer. Pastikan bahwa Anda memperoleh patch dari situs resmi yang terjamin. Jika Anda tidak memiliki waktu untuk melakukan hal ini sendiri, Anda dapat mengunduh dan menginstall sebuah program utilitas untuk melakukannya secara otomatis.
Gunakan password yang rumit
Kata sandi akan melindungi komputer Anda dari orang luar, pastikan bahwa Anda tidak memberitahukan password kepada siapapun, dan jangan menggunakan password yang sama di lebih dari satu akun. Berikut ini ada beberapa langkah dalam membuat password yang baik:
- Sebuah password harus memiliki minimal 8 karakter.
-Â Anda dapat menggunakan huruf besar, huruf kecil, simbol dan angka, misalnya, XK2 & LP97.
-Â Ubah password secara berkala, setidaknya setiap 90 hari.
-Â Jangan memberikan password Anda kepada siapapun.
[NRZ]