Cara Membuat Ringtone Yang Mudah Untuk Berbagai Tipe Perangkat Mobile

3 Jul 2013 13:00 3196 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Smartphone telah menjalar ke berbagai lapisan masyarakat belakangan ini. Luasnya ekspansi dari smartphone ini bisa jadi dikarenakan kebutuhan akan komunikasi yang cepat, disertai dengan fungsi-fungsi yang dapat meningkatkan produktifitas pada smartphone.

Smartphone telah menjalar ke berbagai lapisan masyarakat belakangan ini. Luasnya ekspansi dari smartphone ini bisa jadi dikarenakan kebutuhan akan komunikasi yang cepat, disertai dengan fungsi-fungsi yang dapat meningkatkan produktifitas pada smartphone. Namun, ada juga pengguna yang tidak hanya mengambil sisi produktifitas, tetapi juga kemudahan pengaturan yang ada di dalamnya. Seperti misalnya dalam mengganti wallpaper, mengganti tema, memasukkan aplikasi, dan hal-hal umum lainnya. Selain pengaturan pada tampilan, ada pula kelompok orang-orang yang suka mengganti ringtone pada smartphone miliknya. Nah, apabila Anda masuk pada kelompok ini, maka cara membuat ringtone yang akan Paseban berikan mungkin akan membantu Anda.

 

Baca juga :

                   7 Game Mobile Berjenis Word Puzzle untuk Android dan iOS

                   Asus Transformer T100HA, Mau Tablet atau Laptop?

 

Ringtone merupakan ekspresi personal berupa musik yang sesuai dengan selera kita. Entah apakah Anda pengguna perangkat Windows Phone, iPhone, Android, atau Blackberry, Anda dapat mengatur ringtone pada semua perangkat-perangkat tersebut. Ada cara membuat ringtone yang mudah, murah, dan praktis, di mana akan membawa Anda dalam membuat ringtone untuk berbagai sistem operasi.

Program yang bernama Ringtone Maker ini disediakan secara gratis dan bisa Anda download di sini. Anda cukup mengunjungi laman friedcookie.com untuk mengunduh dan meng-installinya. Anda akan diberikan file download yang besarnya 662 KB. Dalam proses instalasi, Anda tidak akan diberikan hal-hal yang mengganggu seperti misalnya toolbar atau instalasi tambahan lain. Intinya, instalasi file akan berjalan dengan cepat dan simpel.

Setelah semua proses selesai, bukalah program ini. Anda akan diperlihatkan layar utama yang hanya memiliki satu opsi, yaitu untuk memasukkan musik. Untuk memasukkan musik ini, Anda akan disediakan dua cara. Yang pertama, Anda dapat men-drag dan drop file musik langsung pada laman Ringtone Maker, atau klik program untuk mencari musik yang Anda inginkan. Entah Anda memilih cara yang mana, hasilnya akan sama saja, jadi segera pilih musik yang Anda inginkan dan Anda bisa lanjut ke langkah selanjutnya.

Untuk langkah selanjutnya, Anda perlu untuk memilih area pada musik yang Anda inginkan untuk membuat ringtone baru. Anda dapat menetapkan panjangnya ringtone hingga 30 detik, dan Anda dapat memilih bagian dari musik mana saja yang Anda perlukan. Cukup pindahkan dot berwarna orange pada area musik yang Anda inginkan untuk memulai dan mengakhiri ringtone. Anda dapat memainkan lagu hingga pas di hati Anda sebelum Anda mengambil keputusan selanjutnya. Bagian manapun yang Anda pilih pada musik, Anda tetap diberi batasan waktu ringtone hingga 30 detik. Setelah Anda menentukan area yang tepat, kita bisa beralih ke langkah berikutnya.

Langkah selanjutnya ini merupakan langkang terpenting dalam proses ini. Inilah tempat di mana Anda akan mengidentifikasi perangkat mobile Anda. Memang bukan hal yang sulit dilakukan, namun tetap saja hal ini patut diperhatikan, karena setiap device memiliki format untuk ringtone yang berbeda-beda. Di sini, Anda dapat memilih device seperti iPhone, Blackberry, Android, Windows, dan lain sebagainya. Pilih salah satu device yang Anda gunakan, dan kemudian klik pada Next.

Sekarang waktunya untuk memilih di mana Anda akan menyimpan ringtone Anda tersebut. Ingat-ingatlah lokasi yang Anda pilih, jadi Anda tidak perlu bingung mencari lokasi pastinya pada saat akan mentransfernya ke perangkat mobile Anda. Secara default, program ini akan mengambil lokasi di C:\Users|YourName\Desktop. Anda bisa mengganti lokasi default tersebut ke lokasi yang Anda inginkan. Untuk melakukannya, klik pada tombol browse dan pilih folder apa yang Anda inginkan untuk menyimpan file. Klik pada Next dan kemudian program akan membuat ringtone Anda. Proses ini hanya akan memakan waktu beberapa detik.

Sekarang, Anda telah memiliki ringtone untuk perangkat mobile Anda. Cara membuat ringtone ini memang mudah, dan bisa dimanfaatkan untuk berbagai tipe perangkat mobile. Setelah semua proses selesai, segera pindahkan ringtone ke device Anda, dan Anda telah memiliki ringtone baru di dalam perangkat Anda.

Ringtone Maker bisa Anda gunakan secara gratis. Ini merupakan kabar gembira bagi Anda yang ingin membuat ringtone berkualitas khusus untuk perangkat mobile Anda tanpa perlu mengeluarkan biaya. Simpel, dan mudah digunakan. [DEAS]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel