8 Langkah Cara Mempercepat Google Chrome

28 Aug 2012 16:00 35665 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Menjadi sebuah web browser yang digunakan setiap harinya akan berpengaruh terhadap kecepatan dan kinerja disertai dengan beberapa pesan error yang akan muncul. Hal ini memang sering terjadi ketika Anda sering menggunakan web browser ini. Maka berikut ini Plimbi akan berikan tips bagaimana cara mempercepat Google Chrome yang Anda miliki, berikut ulasannya.

Adalah fakta yang tidak terbantahkan bahwa Google Chrome merupakan salah satu web browser tercepat saat ini. Google Chrome mampu membuka sebuah halaman dengan kecepatan yang tinggi dibandingkan dengan browser yang lain, Google Chrome dapat menghemat waktu dan meningkatkan produktivitas Anda. Namun menjadi sebuah web browser yang digunakan setiap harinya akan berpengaruh terhadap kecepatan dan kinerja disertai dengan beberapa pesan error yang akan muncul. Hal ini memang sering terjadi ketika Anda sering menggunakan web browser ini. Maka berikut ini Plimbi akan berikan tips bagaimana cara mempercepat Google Chrome yang Anda miliki, berikut ulasannya.

Gunakan Ekstensi FastestChrome untuk Mempercepat Chrome

FastestChrome merupakan eksistensi untuk Google Chrome yang mana berasal dari pembuat ekstensi Firefox, FastestFox memungkinkan pengguna untuk menghemat waktu saat browsing untuk mencari sebuah informasi di web. Ekstensi FastestChrome bekerja dengan menambahkan berbagai fungsi pencarian ekstra pada web browser Anda, seperti contoh, ketika Anda menyorot kata atau frasa, gelembung pop-up akan muncul dengan pencarian ekstra.

Bersihkan History dan Data yang Tidak Terpakai

Prosedur ini benar-benar mempengaruhi kecepatan browser Anda dengan menghapus semua histori dan data yang tidak berpengaruh atau berguna banyak bagi kita. Untuk melakukan hal ini, Anda hanya perlu menekan Ctrl + Shift + Delete secara bersamaan. Jendela pop-up akan muncul nantinya dan disini Anda akan diberikan pilihan untuk menghapus data dan histori sampai jangka waktu tertentu.

Hapus Tanda Centang Pada DNS Pre-fetching Technology

Teknologi DNS Pre-fetching ini berpusat pada fitur untuk meningkatkan cara kecepatan halaman web yang sedang dimuat. Kadang fitur ini tidak bekerja dengan benar yang dapat menimbulkan beberapa masalah seperti browser Anda tiba-tiba hang ketika sedang memuat halaman web atau menampilkan pesan seperti "The webpage at http://www.xyz.com might be temporarily down or it may have moved permanently to a new web address". Terkadang untuk mengatasi hal ini Anda bisa melakukan reload pada halaman yang dimaksud. Berikut adalah trik Google Chrome yang cukup sederhana untuk memecahkan masalah ini dan memberikan Anda pengalaman berselancar yang cepat:

  • Klik ikon Kunci atau Spanner yang berada di sisi kanan atas browser.
  • Klik Options dan pilih tab Under the Hood.
  • Pada bagian Privacy, hilangkan tAnda Use DNS Pre-fetching Technology untuk meningkatkan performa browser dalam memuat halaman.
  • Klik tombol Close.
  • Restart Google Chrome.

Menggunakan Fitur Speed Dial

Cara mempercepat Google Chrome selanjutnya adalah menggunakan Speed Dial. Speed Dial dapat menyimpan banyak waktu bagi Anda ketika Anda menggunakan Google Chrome. Ini dapat diterapkan dengan cara memindahkan posisi default dari tab "new page" pada Chrome Anda. Hadir dengan logo dari website favorit Anda, speed dial ini juga memberikan tampilan yang lebih baik dibandingkan tampilan sebelumnya, dengan desain yang intuitif. Dengan menggunakan fitur ini Anda tidak perlu lagi menuliskan alamat lengkap dari alamat favorit yang Anda kunjungi.

Gunakan Ekstensi Smooth Gesture untuk Mempercepat Navigasi pada Chrome

Smooth Gesture merupakan gestur untuk Mouse yang sempurna bagi Chrome, yang mana memungkinkan Anda untuk menggunakan gesture mouse dan shortcut pada keyboard untuk mendapatkan navigasi yang cepat ketika Anda sedang melakukan surfing pada halaman sebuah website.

Gunakan Quick Tab untuk Mengorganisir Multiple Tab

Quick Tab merupakan ekstensi lainnya yang dapat mempercepat kinerja dari Google Chrome. Ekstensi ini merupakan managemen browser yang berbasis pada "Recent Files" namun dengan pemilihan secara cepat. Ekstensi ini menyuguhkan tampilan visual miniatur yang sering disebut dengan thumbnail. Hal ini dapat memudahkan Anda untuk menemukan halaman web yang ingin Anda lihat. Quick Tab memungkinkan Anda untuk bergerak lebih cepat di antara tab yang baru saja Anda gunakan tanpa memerlukan bantuan dari mouse Anda.

Gunakan Ekstensi Adblock untuk Meningkatkan Performa dalam Memuat Halaman

Eksetensi ini merupakan salah satu ekstensi yang paling populer diantara ekstensi lainnya yang mana ekstensi ini akan menghalangi iklan yang muncul pada halaman yang Anda muat. Hal ini dapat meningkatkan performa Chrome Anda untuk memuat sebuah halaman karena Anda tidak perlu lagi harus memuat grafis dari iklan yang tergolong berat.

Gunakan Cleki untuk Mengelola Tugas Pencarian Anda

Cleki merupakan ekstensi lain yang dapat mempercepat peforma Chrome Anda. Jika Anda perlu untuk memulai pencarian/share/mempublikasikan konten di browser Anda maka Cleki akan membantu Anda. Cleki dapat mencari/share/mempublikasikan tanpa harus Anda membuka tab baru. [PY]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel