Cara Menghilangkan Background Foto Dengan Menggunakan Aplikasi Web Clipping Magic

20 Jun 2013 06:30 6251 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Cara Menghilangkan Background Foto memang tidak begitu sulit, jika Anda tahu cara yang paling mudah, yakni dengan menggunakan aplikasi berbasis web bernama Clipping Magic

Bagi Anda yang hobi mengedit foto, Anda mungkin biasanya mengedit foto menggunakan program Photoshop. Namun, bagi sebagian orang, mengedit foto dengan Photoshop cukup sulit, terutama jika Anda ingin menghilangkan background dari sebuah foto. Jika Anda selama ini termasuk salah satu pengguna yang tidak mau pusing dengan cara menghilangkan background foto dan ingin mendapatkan hasil editan yang tidak kalah bagus dengan Photoshop, PG menawarkan tool baru dan menarik yang dapat membantu Anda menghilangkan backgroud pada gambar dengan mudah dan cepat yaitu dengan bantuan

Clipping Magic merupakan sebuah tool online gratis. Tool ini dirancang secara khusus untuk menghilangkan background foto dengan mudah. Anda hanya perlu melakukan seleksi dengan bantuan mouse dan mendapatkan hasil background yang Anda inginkan. Jika Anda ingin mencoba cara menghilangkan background foto lewat Clipping Magic, Anda bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini..

Langkah-Langkah Menggunakan Clipping Magic

Untuk memulai cara menghilangkan background foto, pertama-tama Anda harus membuka situs Clipping Magic. Setelah itu geser foto yang akan dihilangkan background-nya di bagian ‘Drag and Drop Image Here’ Setelah gambar dipilih, tunggu beberapa saat agar foto yang akan diedit tersebut terupload di Clipping Magic. Lamanya proses ini sangat tergantung dengan ukuran foto dan juga koneksi internet Anda sehingga jika file foto yang ingin Anda hilangkan background-nya memiliki piksel yang besar, kemungkinan waktu uploadnya juga akan lebih lama.

Gunakan Garis Warna Hijau

Setelah file foto yang akan Anda hilangkan background-nya selesai diupload, Anda pun sudah bisa memulai cara menghilangkan background foto di Clipping Magic. Di halaman tersebut, Anda akan melihat garis berwarna hijau. Garis warna hijau ini ditujukan untuk bagian gambar yang tidak ingin Anda hilangkan, Selain itu ada pula garis berwarna merah. Garis warna merah ini digunakan untuk area yang ingin Anda hilangkan. Maka, Anda harus memposisikan garis berwarna merah untuk background foto sedangkan garis warna hijau digunakan untuk foto utama. Cara menghilangkan background foto sangat mudah karena anda tinggal mengatur garis – garis tersebut untuk menghilangkan background foto Anda.

Cara Menentukan Besar Garis

Saat Anda menggunakan garis merah atau garis hijau, ukuran garis tersebut tentu sangat kecil sehingga akan membuat Anda harus melakukan proses editing gambar cukup lama. Untuk membantu mempercepat cara menghilangkan background foto, Anda bisa mengubah besar garis sesuai dengan ukuran yang Anda inginkan. Untuk memperbesar garis, caranya cukup klik pada Brush Size. Di dalam menu tersebut, Anda akan melihat berbagai ukuran brush. Tetapi, Anda tidak bisa membuka menu ini jika Anda belum memilih warna brush terlebih dahulu. Oleh sebab itu, Anda harus memilih garis warna hijau atau garis warna merah terlebih dahulu.

 

Baca juga :

               PirateBrowser - Aplikasi Web Browser Tanpa Sensor dari The Pirate Bay

               IObit Uninstaller, Review Aplikasi Multifungsi dengan Banyak Kegunaan dan Manfaat

 

Cara Menghapus Brush

Di dalam Clipping Magic, Anda tidak hanya akan menemukan brush saja, tetapi ada juga fitur erase yang dapat membantu Anda dalam cara menghilangkan background foto.Fitur erase ini dapat membantu Anda menghapus garis berwarna hijau atau merah yang salah Anda goreskan. Selain itu, jika Anda ingin memperkecil dan memperbesar gambar untuk menyeleksi Anda dapat menggunakan scroll pada mouse.

Lihat Hasil Foto yang Telah Diedit

Setelah Anda menyelesaikan cara menghilangkan background foto dan yakin bahwa background pada foto tersebut sudah hilang. Anda dapat melihat hasil editan Anda terlebih dahulu sebelum Anda menyimpannya di komputer Anda. Untuk mengetahui hasil editan ini, Anda dapat melihatnya pada menu Result Preview yang terletak di layar sisi kanan. Anda akan melihat hasil editan Anda sehingga jika masih ada bagian yang terlewatkan untuk diedit, Anda bisa melanjutkan cara menghilangkan background foto. Namun, jika hasil editan tersebut sudah sesuai dengan harapan Anda, Anda tinggal klik pada bagian download untuk mengunduh hasil editan yang telah Anda buat.

Setelah selesai diunduh, Anda pun sudha bisa menyimpannya di perangkat penyimpanan Anda. Cara menghilangkan background foto dengan Clipping Magic di atas tentu sangat mudah bukan? Anda hanya menggunakan klik dan drag untuk menghapus background pada gambar. [NAN]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel