Cara Menginstal CorelDRAW Graphics Suite X6 dengan Mudah

18 Jul 2012 20:00 18022 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

CorelDRAW adalah aplikasi untuk proses pengeditan grafik vektor yang dibuat oleh perusahaan Corel yang berbasis di Kanada. Versi terbaru dari CorelDRAW saat tulisan ini dibuat adalah Graphics Suite X6. Corel memberikan versi *trial* yang bisa diunduh secara gratis dari situs mereka.

CorelDRAW adalah aplikasi untuk proses pengeditan grafik vektor yang dibuat oleh perusahaan Corel yang berbasis di Kanada. Versi terbaru dari CorelDRAW saat tulisan ini dibuat adalah Graphics Suite X6. Corel memberikan versi trial yang bisa diunduh secara gratis dari situs mereka. CorelDRAW berjalan secara ekslusif hanya pada sistem operasi Windows. CorelDRAW Graphics Suite adalah kompetitor langsung untuk produk Adobe Illustrator. Kedua aplikasi ini sama-sama digunakan untuk pengolahan grafik vektor.

Sesuai dengan namanya, CorelDRAW Graphics Suite X6 adalah kumpulan dari beberapa aplikasi. Aplikasi yang diberikan dalam satu paket Graphics Suite dari Corel adalah Photo-paint, PowerTrace, Connect, Capture, dan Website Creator. Tentu saja aplikasi CorelDRAW juga dimasukkan dalam paket pembelian Graphics Suite X6. Corel Photo-paint yang masuk dalam paket Graphics Suite dapat mengolah grafik bitmap. Jadi CorelDRAW Graphics Suite X6 menawarkan solusi lengkap untuk keperluan pengeditan grafik vektor dan bitmap dalam satu paket yang sama.

Format yang digunakan oleh CorelDRAW untuk penyimpanan berkas hasil pengeditan grafik vektor adalah CDR. Berkas CDR ini bisa diimpor pada beberapa program seperti Adobe Illustrator, Inkscape, dan Xara Designer Pro. Berkas CDR juga didukung oleh produk Corel lainnya seperti Corel Paintshop Pro yang merupakan aplikasi yang digunakan untuk mengedit grafik bitmap seperti JPG, GIF, dan PNG.

Untuk cara menginstal CorelDRAW diperlukan aplikasi installer yang bisa diperoleh dari situs corel.com. Ada dua jenis installer untuk CorelDRAW Graphics Suite X6 yang bisa dipilih. Pertama adalah untuk sistem operasi Windows 32-bit, sementara yang satu lagi adalah untuk yang 64-bit. Pilih jenis installer sesuai dengan sistem operasi yang anda gunakan. Ukuran dari installer tersebut mencapai lebih dari 500 MB. Jadi anda mungkin akan membutuhkan waktu yang sangat lama sebelum selesai mengunduh installer CorelDRAW Graphics Suite X6.

Setelah selesai melakukan instalasi, jalankan aplikasi installer yang sudah diunduh sebelumnya. Installer ini akan mengekstrak semua berkas yang dibutuhkan untuk aplikasi baru kemudian menampilkan jendela installation wizard pertama. Jendela pertama berupa jendela license agreement yang harus disetujui agar bisa menginstal CorelDRAW Graphics Suite X6. Beri tanda centang pada pilihan I accept the terms in the license agreement dan tekan tombol Next untuk melanjutkan. Pada jendela selanjutnya anda harus mengisi informasi User Name yang ingin digunakan untuk mendaftarkan produk CorelDRAW Graphics Suite X6. Pada jendela yang sama juga terdapat pilihan apakah ingin menginstal CorelDRAW versi trial atau ingin menginstal versi lengkapnya dengan mengisi nomor seri versi lengkap. Beri tanda pada pilihan I do not have a serial number and want to try the product dan tekan tombol Next untuk menginstal versi trial. Langkah selanjutnya menentukan bagaimana proses penginstalan dilakukan. Pilih Typical Installation untuk menginstal CorelDRAW Graphics Suite X6 dengan parameter default.

Aplikasi installer akan segera memulai proses instalasi. Ini bisa dilihat dari progress bar yang menunjukkan sudah sejauh mana proses instalasi dilakukan. Selama proses instalasi, aplikasi installer akan menampilkan beberapa grafik yang bisa dibuat menggunakan CorelDRAW. Akan membutuhkan waktu hingga proses instalasi selesai. Jadi mungkin anda ingin melakukan hal lain sebentar sambil menunggu proses instalasi ini selesai. Jika sudah selesai, maka aplikasi installer akan menampilkan pesan The installation was successful. Klik tombol Finish untuk menutup aplikasi installer.

Segera setelah anda menekan tombol Finish, maka CorelDRAW Graphics Suite X6 akan dijalankan untuk pertama kalinya secara otomatis sekaligus mengakhiri cara menginstal CorelDRAW. CorelDRAW versi trial menawarkan semua yang bisa diperoleh dari versi lengkapnya. Hanya saja ada batas waktu selama 30 hari sebelum versi trial berakhir masa pakainya. Dengan menggunakan versi trial terlebih dahulu, anda bisa menentukan apakah CorelDRAW Graphics Suite X6 adalah aplikasi yang tepat untuk kebutuhan anda. Baru kemudian bisa membeli versi lengkapnya. Anda tidak perlu menginstal ulang apabila sudah mempunyai nomor seri versi lengkap. Cukup masukkan nomor seri tersebut pada versi trial dan seketika CorelDRAW yang anda instal akan berubah menjadi versi lengkap. [PN]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel