Duel Dua Smartphone CDMA: Samsung Galaxy Y CDMA Vs BlackBerry 8530 Aries CDMA
Menggunakan jaringan GSM maupun CDMA memiliki keuntungan tersendiri. Jika Anda tertarik untuk mengetahuinya, Anda bisa mengklik link ini. Lalu, jika Anda lebih memilih untuk menggunakan *smartphone* CDMA, apa saja pilihan Anda? Kali ini Paseban menghadirkan dua *smartphone* CDMA, yakni Samsung Galaxy Y CDMA dan BlackBerry 8530 Aries CDMA.
Menggunakan jaringan GSM maupun CDMA memiliki keuntungan tersendiri. Jika Anda tertarik untuk mengetahuinya, Anda bisa mengklik [link ini](http://www.plimbi.com/review/2609/smartphone-cdma "Smartphone CDMA vs GSM, Manakah yang Terbaik?"). Lalu, jika Anda lebih memilih untuk menggunakan *smartphone* CDMA, apa saja pilihan Anda? Kali ini [Paseban](http://www.plimbi.com/ "Paseban Berita dan Informasi Teknologi") menghadirkan dua *smartphone* CDMA, yakni Samsung Galaxy Y CDMA dan [**BlackBerry 8530 Aries CDMA**](http://www.plimbi.com/review/7252/blackberry-8530-aries-cdma "Duel Dua Smartphone CDMA: Samsung Galaxy Y CDMA Vs BlackBerry 8530 Aries CDMA"). Di antara dua *smartphone* CDMA ini, manakah yang lebih unggul? Simak *review*-nya berikut ini.
**Dimensi**
*Handphone* CDMA dari BlackBerry ini hadir dengan ukuran yang sedang. Dengan ketebalan 13.9mm, panjang 109mm serta lebar 60mm. Dari ukuran, BlackBerry 8530 Aries CDMA ini memiliki berat 106 gram. Sementara itu, [Samsung Galaxy Y](http://www.plimbi.com/review/5539/nokia-asha-303 "Adu Dua Ponsel Berlayar TFT, Nokia Asha 303 Vs Samsung Galaxy Y S5360") CDMA hadir dengan dimensi yang lebih mungil, 104 x 58 x 11.5 mm dengan berat 97,5 gram. Pada poin ini, keunggulan jelas nampak berada di pihak Samsung Galaxy Y CDMA yang memiliki dimensi dan bobot yang lebih kecil.
**Layar**
*Handphone* [**BlackBerry 8530 Aries CDMA**](http://www.plimbi.com/review/7252/blackberry-8530-aries-cdma "Duel Dua Smartphone CDMA: Samsung Galaxy Y CDMA Vs BlackBerry 8530 Aries CDMA") bukanlah *handphone touchscreen*. Anda hanya akan memperoleh layar TFT yang menunjang tampilan 65 ribu warna berukuran 2.46 inci. Selain itu, resolusi yang ditawarkan oleh *handphone* pintar CDMA inipun tak terlalu bagus, yakni 320 x 240 piksel. Selain itu, terdapat *keypad* QWERTY serta *optical trackpad* pada *handphone* ini. Dari segi layar, kedua *handphone* ini memiliki resolusi yang sama. Namun bedanya, hp pintar CDMA dari Samsung memiliki ukuran layar yang lebih besar, 3.0 inci dan kualitas yang lebih baik. Layar dari Galaxy Y CDMA ini adalah layar TFT [*capacitive touchscreen*](http://www.plimbi.com/review/4430/capacitive-touchscreen "Perbandingan Jenis Layar Smartphone - Resistive vs Capacitive Touchscreen") yang menunjang 256 ribu warna. Selain itu, *handphone* ini juga menunjang *mulit-touch* serta terdapat UI TouchWiz.
**Performa**
BlackBerry 8530 Aries CDMA yang diluncurkan pada bulan November 2009 ini masih menggunakan OS BlackBerry 5.0. Selain itu, prosesor yang dimiliki oleh *handphone* pintar CDMA ini pun memiliki kualitas yang tak terlalu bagus, yakni prosesor 528MHz. Mengenai konektivitas, *handphone* BlackBerry 8530 Aries CDMA ini menawarkan fitur yang cukup komplit. Terdapat WiFi, [Bluetooth](http://www.plimbi.com/article/1681/spesifikasi-healthmonitoring-pada-bluetooth-versi-40-terbaru "Spesifikasi Health-Monitoring Pada Bluetooth Versi 4.0 Terbaru") dan microUSB. Selain itu, Anda juga bisa memperoleh akses jaringan CDMA 2000 1xEV-DO pada ponsel ini. Dengan fitur tersebut, *handphone* ini akan cukup memuaskan Anda ketika berselancar di Internet.
Dari segi performa, nampaknya Samsung Galaxy Y CDMA masih lebih unggul dibandingkan dengan BlackBerry 8530 Aries CDMA. *Handphone* pintar milik Samsung ini menawarkan kualitas prosesor yang lebih baik, 600 Mhz serta OS Android Gingerbread 2.3. Selain itu, *handphone* ini juga bisa Anda gunakan untuk mengakses jaringan EVDO dengan kecepatan hingga 3.1 Mbps dan 3G [HSDPA](http://www.plimbi.com/article/3438/hsdpa-vs-hsupa "Dua Aspek dalam Teknologi HSPA: HSDPA vs HSUPA") dengan kecepatan mencapai 7.2 Mbps.
**Kamera**
Untuk kamera, *handphone* BlackBerry 8530 Aries CDMA memiliki kamera 2MP. [Kamera](http://www.plimbi.com/article/5257/kamera-polaroid "Kamera Polaroid SC1630 - Kamera Pintar Pertama dengan Dukungan Android") ini mampu menghasilkan gambar 1600 x 1200 piksel. Anda juga bisa memakai kamera ini untuk merekam video, namun jangan terlalu berharap dengan kualitas video yang dihasilkan. Pun demikian halnya dengan Samsung Galaxy Y CDMA. Handphone Android ini juga menawarkan kamera 2MP dengan kualitas yang sama dengan BlackBerry 8530 Aries CDMA.
**Baterai dan Memori**
*Handphone* ini memiliki [baterai Li-ion](http://www.plimbi.com/article/2208/mengenal-baterai-liion-pada-ponsel "Mengenal Baterai Li-ion Pada Ponsel") 1150 mAh. Kemampuan baterai tersebut sanggup menemani Anda untuk bertelepon selama 4 jam 30 menit. BlackBerry 8530 Aries CDMA ini juga menawarkan ROM 256MB. Anda juga bisa memperoleh penyimpanan tambahan dari slot microSD hingga 32GB. Dari segi baterai, Galaxy Y CDMA juga tampil lebih baik. *Handphone* ini mempunyai baterai Li-ion dengan kapasitas 1200 mAh. Sedang untuk memori internal, Samsung memiliki kapasitas 160 MB plus slot microSD hingga 32GB.
**Kesimpulan**
Secara keseluruhan, duel dua [*smartphone*](http://www.plimbi.com/article/2359/signalguru-memaksimalkan-fungsi-smartphone-untuk-menghemat-bahan-bakar "SignalGuru - Memaksimalkan Fungsi Smartphone Untuk Menghemat Bahan Bakar") CDMA antara BlackBerry 8530 Aries CDMA melawan Samsung Galaxy Y CDMA ini dimenangkan oleh ponsel milik Samsung. Dari segi harga, keduanya dibanderol dengan harga yang sebanding. Jika BlackBerry 8530 Aries CDMA dijual dengan harga Rp 1,2 juta, sedangkan Galaxy Y CDMA juga bisa diperoleh seharga Rp 1,2 juta. [IB]
About The Author
999
Administrator
Plimbi Editor
Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel