Sony Xperia S - Smartphone Sony Tanpa Ericsson Kamera 12 MP

18 Jan 2012 12:30 4536 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Mulai ponsel dari Xperia S ini, *brand* Sony Ericsson yang telah banyak memproduksi *smartphone* ini memutuskan berpisah. Selanjutnya, Sony akan memulai petualangannya sendiri di ranah *smartphone* tanpa embel-embel 'Ericsson'. Sony Xperia S seolah-olah menjadi pemicu untuk kehadiran *smartphone* lain keluaran Sony.

Hal pertama yang akan Anda sadari betul dari ponsel ini adalah mengapa kata 'Ericsson' menghilang? Ya, mulai dari Xperia S ini, brand Sony Ericsson yang telah banyak memproduksi smartphone ini memutuskan berpisah. Selanjutnya, Sony akan memulai petualangannya sendiri di ranah smartphone tanpa embel-embel 'Ericsson'. Sony Xperia S seolah-olah menjadi pemicu untuk kehadiran smartphone lain keluaran Sony.

Selintas, desain yang Sony Xperia S tawarkan tidaklah terlalu menarik. Dengan desain persegi panjang berwarna hitam, smartphone ini tampak biasa saja. Namun, coba Anda perhatikan bagian bawah ponsel. Terdapat garis hitam transparan dilengkapi tiga tombol sentuh sensitif di atasnya. Hanya saja ini tidak membuat tampilan Sony Xperia S menjadi unik. Hal tersebut dapat dikatakan karena ponsel ini tidaklah terlalu ramping seperti Samsung Galaxy S atau Motorola RAZR. Namun, tak perlu khawatir, Sony Xperia S tidak terlalu berat dan mudah untuk masuk saku Anda.

Handphone Sony ini memiliki diagonal layar berukuran 3.4 inci. Didukung dengan prosesor dual-core 1.5 GHz yang cukup bertenaga, Sony Xperia S dapat Anda gunakan untuk menyaksikan film dalam format HD. Selain itu, smartphone ini pun menggunakan Mobile BRAVIA Engine dengan relosusi layar (1280 x 720), kamera depan berresolusi 720p da belakang sebesar 1280p untuk merekan video dalam format HD.

Hal lain yang mengesankan dari handphone Sony ini adalah keberadaan kamera belakang 12 MP dengan teknologi mobile Exmor R dari Sony. Fitur Fastest Capture yang terdapat pada layanan kamera ini memungkinkan Anda untuk mengambil gambar hanya dalam 1,5 detik dari modus standby. Tentunya, dengan resolusi kamera mencapai 12 MP dan kecepatannya menangkap gambar, Sony menghadirkan kamera dengan fitur yang cukup mengesankan.

Sejauh ini, Sony Xperia S ini akan dijalankan dengan Android 2.3 Gingerbread yang merupakan versi terakhir dari sistem operasi Google. Namun, Anda tak perlu khawatir. Sony memastikan bahwa smartphone ini akan segera upgrade ke platform Android 4.0 Ice Cream Sandwich pada kuartal kedua tahun 2012.

Sisi lain kelebihan handphone Sony ini adalah adanya konektivitas dengan layanan Sony. Anda dapat menyaksikan konten favorit dalam Sony Entertainment Network dengan sambungan smartphone Xperia S ke televisi melalui HDMI. Semua dilakukan cukup dengan satu sentuhan saja. Sony Entertainment Network memiliki fitur pilihan Music Unlimited yang menawarkan lebih dari 12 juta lagu. Selain itu, fitur Video Unlimited menjanjikan berbagai film dan sambungan dengan acara televisi.

Sony Xperia S telah menggunakan teknologi NFC (Near Field Communications), yang memungkinkan Anda untuk berbagi konten, menikmati layanan aplikasi yang NFC sediakan. Anda pun dapat mengatur handphone Sony Xperia S dengan remote control televisi ketika disambungkan dengan televisi. Caranya dengan berbagi HD melalui DLNA, HDMI dan menggunakan BRAVIA Sync untuk mengatur smartphone Xperia S Anda. [MS]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel