IZArc - Software Kompres File Alternatif Pengganti Winrar

22 Feb 2013 15:00 3864 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Salah satu yang menjadi kendala saat Anda mengirim berbagai macam file melalui e-mail adalah pada ukuran file tersebut.
Salah satu yang menjadi kendala saat Anda mengirim berbagai macam file melalui e-mail adalah pada ukuran file tersebut. Rasanya sangat merisihkan sekali saat Anda harus mengirim file dengan ukuran yang besar, dan akhirnya membutuhkan proses pengunggahan yang bisa memakan waktu lama. Ada beberapa orang yang melakukan jalan pintas mengecilkan file dengan cara keliru, contohnya pada foto dengan resolusi dan ukuran besar, dirubah ukuran fisik foto agar mendapatkan ukuran file yang kecil. Dengan cara ini tentunya kualitas foto akan berubah, dan pecah bila di zoom beberapa kali. Selain itu, cara populer lain mengompres file adalah menggunakan [**software kompres file**](http://www.plimbi.com/review/37342/software-kompres-file "IZArc - Software Kompres File Alternatif Pengganti Winrar") WinRar dan WinZip. Memang produk tersebut dianggap bagus dan efektif untuk mengompres file, hanya saja Anda harus membayar untuk bisa menggunakannya fasilitas WinRar dan WinZip ini. Adakah perangkat lunak lain untuk mengompres file dengan gratis? Tentu saja ada, salah satunya adalah IZArc. Ini adalah sebuah perangkat lunak yang mempunyau fungsi utama untuk mengompres file. Dengan menggunakan IZArc, sangat membantu pekerjaan Anda dalam hal pengiriman data yang berukuran besar via e-mail maupun via layanan lain. Kegunaan lain IZArc juga untuk mengarsipkan sejumlah berkas yang jumlahnya sangat banyak, sehingga bisa menambah tempat kosong pada ruang Harddisk atau media penyimpanan lain. Meskipun ini adalah perangkat lunak gratis, namun program ini tidak bisa diremehkan begitu saja. Sudah terbukti dari berbagai review mengenai IZArc, banyak yang berpendapat bahwa perangkat lunak ini memang bisa diandalkan untuk menggantikan WinRar maupun WinZip. Perlu Anda ketahui bahwa IZArc sanggup menangani sampai 47 jenis format file yang berbeda, mulai dari standar ZIP hingga file yang berupa image CD maupun DVD dalam format NRG serta ISO. IZArc juga mampu mengekstrak file yang kurang lengkap saat diunduh dari internet. Berikut ini adalah contoh-contoh [file](http://www.plimbi.com/article/8940/cara-mudah-transfer-file-via-ftp "Cara Mudah Transfer File via FTP") yang didukungya: 7-ZIP, A, ACE, ARJ,ARC, B64, BIN, BH, BZ2, C2D, BZA, CAB, CDI, CPIO, DEB, ENC, GZ, GCA, GZA, HA, ISO, IMG, JAR, LHA, LIB, PAK, LZH, MBF, MDF, MIM, PDI, NRG, RAR, PK3, RPM, TAR, TAZ, TBZ, TZ, TGZ, UUE, WAR, YZ1, XXE, Z, ZIP, serta ZOO. Contoh jenis file ini terdapat dalam sistem operasi Windows, untuk sistem operasi lain seperti Linux IZArc juga mendukung jenis file seperti rpm, tar.gz, bz2 dan lain-lain. Keunggulan lain dari IZArc, program ini mampu melakukan tingkat kompresi mencapai lebih dari 80%, namun tergantung juga dari jenis dan format berkas. Selain itu dalam IZArc juga tersedia fitur yang berfungsi untuk mengatur ekstensi file apa saja yang akan terasosiasi dengan program ini. Meskipun ada banyak format yang didukung, secara default atau yang terutama IZArc akan menggunakan ekstensi ZIP saat Anda melakukan kompresi file. Anda bisa mendapatkan program IZArc ini dengan mengunduhnya pada [link ini](http://www.softpedia.com/get/Compression-tools/IZArc.shtml "Download") dengan gratis. Ukuran file hanya sebesar 5.2 MB dan dapat dijalankan pada berbagai sistem operasi Windows, diantaranya adalah Windows XP, Vista, 7 dan 2003. IZSoftware menjadi satu-satunya pihak pengembang yang merancang program ini. Pada menu utama IZArc terdiri atas Berkas, Tampilan, Alat, Opsi dan Bantuan. Dalam interface IZArc, sejumlah file yang sudah terkompresi disusun dalam bentuk directory tree sesuai dengan keadaan file aslinya. Tentunya hal ini cukup memudahkan pengguna untuk memilih file manapun yang ingin di extract satu per satu jika memang tidak semua file ingin diextract. Sebagai tambahan, kompresi dengan IZArc cukup mudah, karena program ini sudah terintegrasi otomatis dengan windows explorer, yang Anda lakukan tinggal memilih file-file yang akan dikompresi lalu klik kanan, maka menu izarc akan muncul sendirinya. Keunggulan lain IZArc dengan WinRar atau WinZip, [program](http://www.plimbi.com/article/9020/cara-uninstal-program-atau-software "Sudah Tahukah Cara Uninstal Program atau Software Yang Baik ?") ini didukung dengan fitur yang dapat mendeteksi apakah file tersebut terkompresi/archive rusak atau tidak, tanpa harus melakukan extract sebelumnya. Sistem keamanannya pun sangat baik, IZArc dapat bekerja dengan berbagai anti virus yang sudah terinstall pada sistem sebagai antisipasi adanya virus pada file. Dengan IZArc Anda bisa secara mudah mengompresi file. Selamat mencoba. [ALX]
Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel