IMindMap - Software Mind Map (Pemetaan Pikiran) Gratis untuk Komputer PC Anda

21 Feb 2013 17:30 4102 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Mungkin masih terdengar aneh, apakah yang dimaksud dengan Pemetaan Pikiran? Ini adalah sebuah metode guna memaksimalkan kinerja potensi pikiran manusia dengan mempergunakan otak kanan maupun otak kiri secara simultan. Metode ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 1974, oleh Tony Buzan yakni seorang ahli pengembangan potensi manusia dari Britania Raya.
Mungkin masih terdengar aneh, apakah yang dimaksud dengan Pemetaan Pikiran? Ini adalah sebuah metode guna memaksimalkan kinerja potensi pikiran manusia dengan mempergunakan otak kanan maupun otak kiri secara simultan. Metode ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 1974, oleh Tony Buzan yakni seorang ahli pengembangan potensi manusia dari Britania Raya. Saat ini Pemetaan Pikiran telah dikenal secara luas di berbagai bidang pengembangan dan pendidikan yang berhubungan dengan sumber daya manusia (SDM). Pada penerapannya Pemetaan Pikiran mencakup manajemen organisasi, pembelajaran, pengembangan diri, penulisan, dan lain-lain. Meski demikian, yang dianggap paling potensial adalah Pemetaan Pikiran dalam bidang pengembangan diri. Awalnya Tony Buzan sendiri mengusulkan beberapa penggunaan struktur dasar Pemetaan Pikiran serta dengan penerapan praktisnya. Pemetaan pikiran biasanya menggunakan teknik curah gagasan dengan memanfaatkan kata kunci bebas, simbol-simbol, gambar, lalu melukiskannya secara satu kesatuan di sekitar Tema Utama, contohnya seperti pohon dengan akar-akarnya , ranting, serta daun-daunnya. Dengan cara dan metode yang lebih bebas, warna-warni, [dan gambar,](http://www.plimbi.com/review/4485/kids-doodle "Kids Doodle - Game Edukasi Anak, Belajar Menggambar Lewat Android") Pemetaan Pikiran ini menjadi berbeda jika dibandingkan dengan metode-metode curah gagasan yang sebelumnya sudah dikenal luas. Pemetaan Pikiran juga bisa digunakan untuk mengidentifikasi permasalahan di bagian sub-tema yang disusun dengan kata kunci hasil curahan gagasan. Saat ini memang telah banyak perangkat lunak untuk Pemetaan Pikiran yang digunakan orang. Dan kali ini kami akan memperkenalkan sebuah aplikasi Pemetaan Pikiran bernama IMindMap yang dapat dipakai untuk kebutuhan brainstorming, pemikiran kreatif, pengorganisasian, maupun rancangan serta perencanaan dalam berbagai macam hal. Untuk cara penggunaan [**Software Mind Map**](http://www.plimbi.com/review/33951/software-mind-map "IMindMap - Software Mind Map (Pemetaan Pikiran) Gratis untuk Komputer PC Anda") ini adalah dengan memilih gambar utama atau bisa juga warna yang ingin digunakan sebagai background sebuah dokumen Peta Pemikiran yang akan dirancang. Kemudian setelah Anda melakukan pemilihan latar belakang, aplikasi ini akan memunculkan lingkaran merah di dalam latar belakang gambar atau warna yang sebelumnya telah dipilih. Sedangkan kata kunci pertama dapat dimasukkan, inilah yang disebut sebagai BIOS (Basic Input Output System). Setelah kata kunci sudah dimasukkan, maka Pemetaan Pikiran dapat Anda mulai dengan cara menambahi garis-garis sebagai penghubung lingkaran-lingkaran. Yang dibutuhkan, Anda harus masuk ke dalam opsi draw maupun arrow. Apabila berbagai macam kata kunci yang ada sudah terhubung, maka mulai terlihat bentuk dari pemetaan pikiran. Uniknya [dari aplikasi ini,](http://www.plimbi.com/review/4868/ipad-hilang "iPhone dan iPad Hilang? Lacak dengan Aplikasi ini") bentuk-bentuk dari Pemetaan Pikiran yang sudah selesai dirancang dapat diubah sesuai dengan keinginan Anda. Anda bisa melakukannya dengan perubahan ukuran tulisan, penambahan gambar, bahkan juga pemilihan warna yang dapat Anda lakukan saat pembuatan peta dilakukan, maupun saat Pemetaan Pikiran itu sudah selesai dibuat. Perubahan dan pengeditan ini bersifat fleksibel sehingga dapat Anda lakukan kapanpun waktunya sesuai keinginan pengguna IMindMap. Untuk kebutuhan publikasi, ImindMap memberi kemudahan agar hasil Pemetaan Pikiran yang dibuat bisa ditransfer ke perangkat lunak Power Point. Biasanya ini dilakukan untuk keperluan presentasi dan keperluan pekerjaan. Ukuran file cukup besar, mencapai 177.9 MB, dan ini adalah ImindMap versi 6.0.1. Aplikasi ini dapat dijalankan pada sistem operasi Windows 7, XP, Vista, Mac OS X, dan Linux. Terdapat fitur-fitur dasar yang ada dalam aplikasi ini diantaranya dengan digunakannya Project Management System, inbuilt Presentation Mode. Fitur tersebut dapat berintegrasi langsung dengan Microsoft Office sehingga mencakup dengan [Microsoft Word,](http://www.plimbi.com/review/5958/aplikasi-microsoft-office "Aplikasi Microsoft Office OneNote Hadir Untuk iPad") Microsoft PowerPoint, Microsoft Project, Microsoft Excel, serta Microsoft Outlook. IMindMap tersedia dalam banyak bahasa, diantaranya adalah bahasa Inggris, Belanda, Jerman, Perancis, Italia, Spanyol, Rusia, Polandia, Tionghoa, Thailand, Jepang, dan beberapa bahasa lain. Untuk sementara ImindMap belum tersedia dalam bahasa Indonesia. Aplikasi IMindMap mempunyai tiga macam format data yang bisa digunakan, salah satu diantaranya adalah DMG/Zip file formats. Format ini digunakan untuk penyimpanan data yang biasa terdapat pada komputer dengan basis [Mac OS X,](http://www.plimbi.com/review/10390/mac-os-x-tools-menu-bar "3 Tools untuk Membantu Mengoptimalkan Menu Bar Pada Mac OS X Anda") umumnya untuk format ini dapat bekerja dengan sistem virtual DVD maupun hard disc. IMindMap merupakan salah satu aplikasi keluaran dari developer ThinkBuzan, timnya terdiri dari ahli IT dan ahli tentang SDM, yakni Tony Buzan, Chris Griffiths dan Brian Lee. [Download di sini](http://imindmap.en.softonic.com/ "Download"). [ALX]
Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel