Gempa atau gempa bumi merupakan sebuah getaran atau guncangan yang terjadi di bagian permukaan bumi akibat pelepasan energi dari dalam secara tiba-tiba, sehingga terciptalah gelombang seismik. Gempa ini biasanya disebabkan oleh adanya pergerakan /bergesernya lempeng bumi (kerak bumi).
Indonesia berada di jalur The Pasicif Ring of Fire (cincin api Pasifik) di mana Indonesia dikepung oleh tiga lempeng tektonik benua terbesar dan rangkaian gunung api teraktif di dunia. Daerah yang bisa dibilang aman dari gempa adalah daerah Papua dan Kalimantan, di Papua hanya daerah Yapen dan Fak Fak sedangkan di Kalimantan yang positif terkena gempa hanya daerah Balikpapan saja. Dengan fakta dan data di atas, maka developer lokal sengaja membuat aplikasi pelacak pusat gempa. Gempa yang bisa dilacak hanya daerah-daerah yang berada di Indonesia. Aplikasi ini bernama Gempadroid dari RaySoft developer.
Sesuai namanya, aplikasi Gempadroid ini disediakan bagi Anda pengguna Android yang bisa diunduh secara cuma-cuma alias gratis di Android Market. Fitur yang dimilikinya tentu saja salah satunya adalah memakai bahasa Indonesia. Dalam deskripsinya, aplikasi Gempadroid ini mendukung OS Android versi 1.5 hingga 2.1 saja, untuk versi di atasnya atau di bawahnya mungkin tidak akan bekerja secara optimal.
Yang perlu Anda pahami adalah Gempadroid tidak memberitahukan kepada Anda bahwa akan terjadi gempa pada hari apa dan jam berapa, tetapi hanya memberitahukan kepada Anda di mana lokasi pusat gempa pasca terjadinya gempa bumi.
Gempadroid memiliki beberapa fitur yang berfungsi terhadap beberapa kunci sebagai pemberitahuan mengenai informasi gempa kepada Anda, di antaranya adalah sebagai berikut:
-
Memiliki daftar informasi gempa terbaru (ukuran gempa dan kedalaman lokasi),
-
Menampilkan lokasi gempa dengan peta,
-
Memberitahukan diskonfigurasi (melalui getaran, suara, dan sebgainya),
-
Bisa menyalin ke clipboard informasi gempa dengan menekan dan menahan salah satu entri gempa,
-
Layar secara otomatis akan mulai me-reboot (dikonfigurasi pengguna),
-
Bisa berbagi ke aplikasi lain,
-
Adanya filter. MG