Review ASUS Zenfone Zoom S, Smartphone Fotografi dengan 12x Zoom

6 Jun 2017 00:28 26273 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Zenfone Zoom S merupakan smartphone kinerja tinggi sekaligus hemat energi. Baterai berkapasitas besar 5.000mAh membuatnya cocok sebagai smartphone utama sehari-hari. Fitur kamera yang hebat dengan kemampuan zoom hingga 12x membuatnya pas sebagai smartphone photo hunting.

ASUS menghadirkan smartphone menarik ke pasaran Indonesia, yakni Zenfone Zoom S. Hadir pertamakali di kisaran awal Mei 2017, produk ini akhirnya resmi diluncurkan pada 16 Mei lalu. Di pasaran global, produk ini diberi nama Zenfone 3 Zoom, tetapi di Indonesia, namanya menjadi Zenfone Zoom S. Spesifikasinya sama persis. Hanya penamaannya saja yang berbeda. Seperti apa produk ini? Berikut ini ulasan singkatnya.

ASUS Zenfone Zoom S ZE553KL hadir di kisaran harga Rp5,999 juta. Ia punya sistem operasi Android 6.0 Marshmallow yang dapat di-upgrade ke Android Nougat dalam waktu dekat. Dari sisi spesifikasi, ia punya prosesor octa core Qualcomm Snapdragon 625 kecepatan 2GHz yang hemat energi karena sudah dibuat dalam proses 14 nanometer.

Spesifikasi 4

Tak hanya itu, meski sudah dipasangi prosesor hemat energi, demi memperpanjang masa aktif baterai, khususnya saat akan dibawa hunting photo, ASUS membenamkan baterai yang sayangnya non removable ke dalamnya. Tetapi jangan khawatir, kapasitasnya sangat luar biasa, yakni 5.000mAh. Yang menarik, tak hanya kapasitas besar, smartphone ini juga bisa berfungsi sebagai powerbank bagi smartphone lain.

Lewat kabel USB on the Go (OTG) yang disediakan (kabel USB Type-C), Zenfone Zoom S ini bisa mengisi daya smartphone atau gadget lain dengan arus yang lumayan deras, yakni up to 1A. Ini merupakan peningkatan dibandingkan Zenfone Max yang pertamakali hadir dengan kemampuan reverse charging tapi hanya mampu memasok daya hingga 500mA saja.

Berikut ini spesifikasi ASUS Zenfone Zoom S:

User Rating

0.0
0 Ratings
5
0
0
4
0
0
3
0
0
2
0
0
1
0
0

Editor Rating

4.0
Good

Summary

Zenfone Zoom S merupakan smartphone kinerja tinggi sekaligus hemat energi. Baterai berkapasitas besar 5.000mAh membuatnya cocok sebagai smartphone utama sehari-hari.…

About The Author

Tedi Kasuma 46
Ordinary

Tedi Kasuma

Penulis pemula yang ingin menjadi lebih baik. Semoga.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel