Pendiri Xiaomi Lei Jun, memperkenalkan produk tablet murah berkualitas yang dibuat perusahaannya dalam sebuah acara di Beijing pada 15 Mei 2014 lalu. Tablet Android buatan Xiaomi ini secara fisik mirip dengan perangkat Apple iPad serta Casing yang mirip dengan perangkat Apple iPhone 5C. Namun, tablet yang dibuat Xiaomi ini dijual dengan harga yang jauh lebih ekonomis dari pada produk yang dijual oleh Apple.
Tablet murah berkualitas ini memiliki nama Xiaomi Mi Pad 7.9. Mengusung layar sentuh berukuran 7.9 inci, tablet ini juga merupakan perangkat pertama yang memakai prosesor Nvidia's Tegra K1 berkekuatan Quad-Core. Ini dia spesifikasi yang disajikan di dalam Tablet murah berkualitas ini:
Desain dan Layar
Xiaomi Mi Pad memiliki bentuk fisik yang sangat menyerupai dengan iPad mini. Selain bentuk, perangkat ini juga memiliki pilihan warna Cover belakang berwarna-warni layaknya iPhone 5C. Dari sektor layar, tablet murah berkualitas ini memiliki layar sentuh berukuran 7.9 inci. Dengan resolusi yang sama dengan perangkat iPad mini, yakni 2048 x 1536 piksel, Xiaomi mengklaim bahwa Mi Pad mampu menghasilkan kualitas warna layar yang jauh lebih tinggi dibandingkan iPad. Dengan kerapatan 326 ppi, tablet ini juga dilengkapi dengan proteksi layar dari Corning Gorilla Glass 3.
Hardware
Tablet Tablet murah berkualitas ini memiliki kinerja yang baik berkat adanya prosesor quad core dari Nvidia Tegra K1 Cortex-A15 32-bit CPU. Dengan kecepatan sebesar 2.2GHz dan dukungan RAM 2 GB, performa yang dihasilkan tablet ini sangat lembut baik pada transisi layar sentuhnya maupun saat dipakai untuk menjalankan berbagai macam aplikasi. Dengan dukungan grafis dari 192 Core Kepler GPU, perusahaan ini juga mengklaim bahwa performa yang ada pada tablet ini lebih baik dibandingkan dengan perangkat yang memakai Chipset Qualcomm. Saat ini, Xiaomi Mi Pad berjalan pada sistem operasi Android terbaru yakni 4.4.2 KitKat.
Kamera
Di bagian belakang tablet ini, terdapat kamera berukuran 8 megapiksel dengan Aperture f/2.0, sementara di bagian depan, Xiaomi menyematkan kamera berukuran 5 megapiksel. Meskipun resolusi gambar yang dihasilkan cukup besar, namun sangat disayangkan bahwa tablet ini tidak dilengkapi LED Flash pada kamera utamanya sehingga kualitas yang dihasilkan kurang maksimal saat digunakan untuk mengambil gambar dengan kondisi pencahayaan yang minim.
Memori Internal
Untuk mengakomodir Anda memakai tablet ini sebagai sarana penyimpanan File dan data, tersedia dua pilihan memori internal sebesar 16 dan 64 GB yang disediakan untuk mencukupi kebutuhan. Anda juga bisa mengekspansinya melalui Slot MicroSD yang disediakan dengan maksimal penggunaan sebesar 128 GB.
Konektivitas
Sangat disayangkan, tablet ini tidak dilengkapi dengan Slot SIM Card. Untuk menghubungkan ke dalam jaringan internet, Anda bisa menghubungkannya melalui fitur Wi-Fi 802.11ac yang disediakan. Tidak hanya itu, Anda juga bisa memanfaatkan Bluetooth 4.0 dan Micro USB untuk melakukan konektivitas.
Fitur Lain
Tablet Xiaomi Mi Pad memiliki beberapa fitur pendukung lainnya, seperti , GPS, musik dan Video Player dan Xiaomi App Store yang didalamnya terdapat ribuan aplikasi seperti game, Theme dan aplikasi lainnya layaknya Google Play Store. Untuk mendukung mobilitas Anda, terdapat juga baterai berkapasitas 6.700 mAh yang mampu bertahan mencapai 11 jam untuk pemutaran video dan 86 jam untuk pemutaran musik.
Kesimpulan
Dengan desain mirip iPad mini serta kualitas layar yang diklaim melebihi dari kualitas Retina Display, tablet ini tentu akan mampu menunjang semua aktivitas multimedia Anda. Selain itu, tablet Android terbaru ini juga dilengkapi dengan prosesor Quad Core dari Nvidia Tegra K1 yang dapat memudahkan semua aktivitas Anda. Dengan harga yang jauh lebih ekonomis daripada iPad, Xiaomi menjual versi 16 GB dengan harga $240 atau sekitar Rp 2,6 jutaan dan versi 32 GB dengan harga $270 atau sekitar Rp 3 jutaan. [ARD]