Inilah Ulasan dan Harga HP Mito A99 Fantasi Mini

21 Dec 2014 14:30 5740 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Di tahun 2014 ini, semakin banyak sekali vendor lokal yang bersaing melalui berbagai produk ponsel yang dikeluarkannya. Salah satunya adalah vendor Mito Mobile yang saat ini kembali mengeluarkan beberapa produk ponsel pintar yang dijual dengan harga ekonomis.

Melengkapi Flagship Fantasy yang diusungnya, Mito Mobile kembali menghadirkan produk terbarunya. Jika sebelumnya Vendor ini merilis Mito A363, tidak lama kemudian Mito juga merilis ponsel Android lainnya. Dengan fitur yang cukup lengkap, Harga HP Mito terbaru ini juga dijual dengan harga dibawah Rp 1 juta.

Ponsel Android dari Mito ini bernama Mito A99 Fantasy Mini. Mengusung layar sentuh berukuran 4 inci, ponsel ini juga memiliki fitur Dual kamera yang bisa digunakan untuk narsis. Ini dia spesifikasi dan harga HP Mito yang ditawarkan:

 

Desain dan Layar

Ponsel Android murah Mito A99 Fantasy Mini memiliki desain sedikit berbeda dengan seri A363. Jika Mito A363 memiliki desain mengotak pada semua ujungnya, Ponsel ini hadir dengan desain membulat. Dengan dimensi 129.6 mm x 65.9 mm x 9.8 mm, Ponsel ini akan sangat nyaman saat berada di genggaman.

Pada sisi kiri, terdapat tombol Volume dan Power yang akan sangat memudahkan Anda saat menggunakan ponsel Mito A99 Fantasy Mini. Pada sektor layar, ponsel ini mengusung layar sentuh berukuran 4 inci. Dengan resolusi WVGA 480 x 800 piksel, kualitas layar yang dihadirkan cukup nyaman dipandang karena telah disematkan teknologi IPS. Dengan desain dan layar yang ada, harga HP Mito A99 Fantasy Mini menjadi sangat sesuai.

 

Hardware

Dari segi performa, ponsel Android murah ini mengandalkan prosesor Dual Core Cortex A7 berkecepatan 1.3 GHz yang cukup mumpuni digunakan untuk menjalankan berbagai macam game dan aplikasi dengan lancar. Berjalan pada sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean, Mito juga menjanjikan bahwa ponsel ini akan segera mendapatkan Update ke dalam sistem operasi Android 4.4.2 KitKat.

Sangat disayangkan, Mito A99 Fantasy Mini hanya didukung oleh RAM berukuran 256 MB yang cukup merepotkan saat Anda membuka banyak aplikasi karena performa yang didapatkan menurun dengan signifikan. Untuk mendukung Anda menyimpan berbagai macam File dan data melalui ponsel Android murah ini, tersedia memori internal berkapasitas berukuran 2 GB yang bisa diekspansi melalui Slot MicroSD dengan penggunaan maksimal 32 GB.

 

Kamera

Dari sektor kamera, Mito A99 Fantasy Mini sangat mendukung aktivitas anak muda saat ini. Dibekali kamera berukuran 3 Megapiksel, Anda akan cukup nyaman melakukan aktivitas fotografi karena telah didukung oleh fitur LED Flash. Tidak hanya itu, pada sisi depan juga terdapat kamera berukuran 2 megapiksel yang bisa digunakan untuk mendukung menjalankan fitur Video Call.

Mito A99 Fantasy MiniMito A99 Fantasy MiniMito A99 Fantasy Mini

 

Konektifitas

Mito A99 Fantasy Mini memiliki dua Slot SIM Card dengan jaringan GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 MHz dan WCDMA 2100 Mhz yang mampu menangkap jaringan internet mencapai HSDPA 21 Mbps, HSUPA 5.76 Mbps, EDGE dan GPRS. Selain itu fitur pendukung konektivitas seperti  Bluetooth, USB Modem, Wi-Fi dan Wi-Fi Tethering juga tersedia didalamnya.

 

Fitur Lain

Di dalamnya, Ponsel Android murah ini juga memiliki fitur pendukung, seperti GPS, Media Player, Video Recorder, FM radio, Media Player, Audio Recorder serta aplikasi seperti Google Play Store, Gmail, Google Maps, YouTube, BBM dan Baidu Browser. Selain itu, untuk mendukung pengguna menjalankan berbagai macam aktivitas, disediakan juga baterai Li-Ion 1400 mAh. 

 

Kesimpulan

Meskipun memiliki kekurangan dari segi memori RAM yang sedikit, namun spesifikasi lain yang dihadirkan di dalam ponsel ini cukup mumpuni untuk digunakan. Selain itu, Mito A99 Fantasy Mini juga memiliki desain dan warna menarik seperti biru muda, putih dan hitam yang sangat khas dengan anak muda. Harga HP Mito ini hanya dibanderol dengan harga Rp 799.000. [ARD]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel