MSI GK 601 - Keyboard Komputer Mekanik yang Responsive Dengan Fitur Backlit lighting

23 Aug 2013 21:00 2789 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Keyboard mekanik masih menjadi pilihan banyak pengguna computer desktop dibanding keyboard variasi lain yang bermunculan saat ini. Orang yang menggunakan keyboard mekanik biasanya mencari keakuratan dalam setiap tombol yang ditekan.

Keyboard mekanik masih menjadi pilihan banyak pengguna komputer desktop dibanding keyboard variasi lain yang bermunculan saat ini. Orang yang menggunakan keyboard mekanik biasanya mencari keakuratan dalam setiap tombol yang ditekan. Berbagai produsen perangkat aksesoris komputer membaca situasi tersebut dengan menanamkan berbagai teknologi terbaik untuk mengatasi respon yang lamban. Sayangnya, kebanyakan keyboard mekanik tidak dilengkapi fitur backlit lighting alhasil kurang nyaman kala digunakan di ruangan yang minim cahaya. MSI pun merespon hal tersebut dengan merilis Keyboard Komputer Mekanik MSI GK-601.

Di samping sebagai perangkat navigasi computer harian, MSI juga menyematkan fitur gaming di Keyboard komputer Mekanik MSI GK-601. Untuk memudahkan Anda, produsen menyediakan tombol shortcut tersendiri untuk beralih ke mode computer standar atau ke mode gaming. MSI mencoba menawarkan konsep kecepatan responsive tombol di mode game.

Desain

Keyboard Mekanik MSI GK-601 hadir dengan tampilan ergonomis, elegan dan kokoh. Keyboard ini memiliki ukuran  460 x 162 x 30mm dengan berat 1,3 kg.  Keyboard asal USA ini pada dasarnya mirip dengan keyboard komputer lainnya. Anda akan menemukan tombol – tombol standart keyboard pada umumnya. Tombol – tombolnya di desain dengan lekukan khusus agar memberikan kenyamanan kala mengetik. Tombol – tombolnya juga terlihat agak tebal dibanding keyboard pada umumnya. MSI juga menyediakan fitur untuk meninggikan keyboard. Dengan fitur ini, Anda bisa nyaman kala mengetik dengan waktu lama.

Menanggapi kelemahan keyboard pada umumnya, yaitu sering hilangnya tulisan huruf atau angka kala digunakan secara terus menerus. Produsen mengklaim huruf dan angka pada tombol di keyboard terbaru  ini tahan lama bahkan diklaim tidak akan mudah hilang. Teknologi Laser-etched key cap pada tombol-tombolnya membuat tulisan yang ada tidak akan pudar walaupun digunakan secara terus menerus.

Beberapa keyboard terbaru telah menyediakan dua buah slot USB untuk memudahkan aktivitas Anda. Di perangkat ini, Anda tidak hanya akan menemukan dua buah slot USB melainkan terdapat tambahan jack 3,5mm.  ini bisa Anda gunakan untuk mencharge gadget kesayangan atau untuk tempat menancapkan flashdisk atau headset.

Keyboard ini juga dilengkapi dengan kabel sepanjang 1,8 meter. Selain itu, terdapat beberapa function keys yang mencakup shortcut untuk kebutuhan multimedia. Keyboard ini dilengkapi tombol media untuk memudahkan Anda kala mendengarkan lagu atau video. Anda Akan mendapati tombol volume, mute, stop, pause, next dan previous track controls. Keyboard Ini juga menyediakan shortcut untuk memudahkan Anda beralih dari mode keyboard biasa ke mode gaming.

Sebagai sebuah keyboard dengan fitur gaming, MSI memberikan tambahahan keycaps khusus untuk game. Menariknya keycaps atau tombol di keyboard ini bisa dilepas untuk memudahkan Anda membersihkan keyboard. Anda juga bisa mengganti keycaps atau tombol standart dengan keycaps yang telah disediakan MSI di paket penjualan. Satu fitur yang menarik lainnya adalah fitur backlit lighting layaknya fitur pada perangkat laptop. Dengan fitur ini, Anda bisa mengetik dengan leluasa di ruangan yang minim cahaya.

Performa

Keyboard mekanik MSI GK-601  sudah mendukung sistem operasi untuk Windows dan Linux. Anda juga dapat menggunakan keyboard unik ini pada sistem operasi windows xp, windows vista, dan Windows 7 hingga windows 8. Proses instalasinya juga cukup mudah. Anda cukup menancapkan kabel USB ke computer tunggu hingga computer Anda berhasil membaca perangkat Keyboard ergonomis ini. Tidak ada driver khusus dalam proses pemasangannya. Namun, Jika Anda ingin melakukan kostumisasi, MSI menyediakan CD khusus untuk proses penginstalan.

Untuk masalah performa, keyboard game ini dibekali kehandalan dan ketangguhan. Produsen berhasil mengurangi suara ketika tombol ditekan dengan teknologi Cherry MX Red mechanical key switches.  MSI GK-601 tetap nyaman digunakan untuk jangka waktu yang cukup lama. Ketinggian keyboard  pun dapat dinaikkan. Tombol keyboard yang berdimensi lebar dengan lekukan juga cocok untuk Anda yang memiliki ukuran jari yang besar. Produsen juga mengklaim tombol tuts keyboard ini dapat bertahan sampai 10 juta keystrokes.

Harga dan Kesimpulan

Sebuah produsen keyboard asal Amerika merilis keyboard mekanik, MSI GK-601. Mengusung desain yang ergonomis dan elegan, keyboard ini dilengkapi teknologi terbaru, Cherry MX Red mechanical key switches, yang memungkinkan meredam suara ketik yang dihasilkan oleh keyboard.  Perangkat ini juga memiliki backlight layaknya yang terdapat di keyboard laptop untuk memberikan kenyamanan kala mengetik. Yang menarik, Anda akan menemukan dua buah slot USB dan jack 3,5 mm di keyboard yang bisa Anda gunakan pengganti slot USB computer yang terpakai untuk kabel USB keyboard ini. Jika Anda mencari keyboard yang memiliki kenyamanan sekaligus bisa untuk perangkat game, maka keyboard ini merupakan pilihan yang tepat. Anda dapat membeli perangkat ini dengan harga $120. [ARS]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel