Rage Maker, Aplikasi Pembuat Komik nan Sederhana dan Mudah Digunakan

21 Jun 2013 07:30 5817 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Rage Maker memiliki tool dan menu yang sederhana, sebagai Aplikasi Pembuat Komik Rage Maker tidak terkesan rumit, bahkan cenderung mudah dan simple

Komik atau cerita yang disampaikan melalui gambar-gambar yang dilengkapi dengan teks awalnya hanya bisa ditemukan dalam bentuk buku atau disisipkan di dalam koran dan majalah. Komik-komik ini mengusung cerita pewayangan, kisah super hero yang gagah perkasa hingga cerita jenaka. Namun kini komik tak hanya disajikan dalam bentuk media cetak. Media online pun semakin banyak yang menampilkan komik. Sekarang komik tak lagi hanya berisi cerita petualangan semata, namun kisah yang diusung semakin bervariasi. Komik telah digunakan sebagai media untuk menyampaikan pesan tertentu, sindiran, lelucon pendek, mempromosikan layanan atau produk, melakukan sosialisasi program suatu lembaga hingga sebagai media untuk belajar bagi anak-anak.

Masalahnya untuk membuat komik seseorang harus memiliki kemampuan menggambar. Lantas bagaimana bila kemampuan itu tidak Anda miliki? Nah, tak perlu kuatir jika ternyata Anda sama sekali tidak punya keahlian menggambar tetapi ingin membuat komik. Sebab seiring dengan tren meningkatnya penggunaan komik untuk berkomunikasi, maka mulailah bermunculan beragam aplikasi pembuat komik. Salah satunya adalah aplikasi pembuat komik yang bernama Rage maker.

Deskripsi dan Konsep

Rage Maker merupakan sebuah aplikasi pembuat komik yang bisa digunakan dengan mudah. Aplikasi ini menawarkan kemudahan membuat komik dengan menyediakan elemen-elemen penting yang dibutuhkan untuk membuat komik, seperti objek dan teks. Pada aplikasi ini, kemampuan menggambar tak harus dimiliki oleh penggunanya. Para pengguna Rage Maker cukup bermodalkan kreativitas saja. Anda cukup memadukan bentuk-bentuk yang sudah disediakan aplikasi Rage Maker dengan teks dan membubuhkan objek-objek pendukung untuk menyempurnakan komik Anda.

Design dan User Interface

Aplikasi pembuat komik Rage Maker memiliki user interface yang mudah dipahami. Sekilas, user interface aplikasi ini tak jauh berbeda dengan user interface aplikasi pengolah foto Adobe Photoshop atau aplikasi menggambar Corel Draw tetapi dalam versinya yang jauh lebih sederhana. Pada jendela aplikasi Rage Maker ini Anda juga akan menemukan kanvas sebagai tempat untuk mendesain komik dan panel-panel sederhana yang berisi fasilitas-fasilitas pendukung untuk membuat komik yang menarik. Anda juga bisa menambahkan kolom-kolom komik dengan mudah sebanyak yang Anda butuhkan. Intinya, begitu masuk ke dalam jendela aplikasi pembuat komik Rage Maker ini dijamin Anda akan segera paham dan bisa mengenali fasilitas-fasilitas yang tersedia dengan cepat.

Fitur / Sub Menu Application

Pada aplikasi pembuat komik Rage Maker ini Anda akan mendapati komik beragam ekspresi wajah. Anda tinggal memilih salah satunya untuk digunakan dalam komik yang hendak dibuat. Tak perlu kuatir, ekspresi wajah apapun bisa Anda temukan di aplikasi ini. Aplikasi Rage Maker menyediakan ekspresi wajah yang begitu melimpah. Koleksi ekspresi wajah ini dikelompokkan ke dalam beberapa kategori untuk memudahkan para pengguna menemukan ekspresi wajah yang dibutuhkan dalam pembuatan komik. Koleksi ekspresi wajah ini juga selalu diperbaharui dengan ekspresi-ekspresi baru yang menarik dan mengundang tawa. Pilihan ekspresi wajah yang tersedia sangat cocok dipakai untuk membuat komik yang berisi pesan sindiran atau sekedar komik yang berisi lelucon untuk hiburan semata.

Selain beragam ekspresi wajah yang disediakan Rage Maker, aplikasi pembuat komik ini juga menyediakan fasilitas untuk mewarnai, memasukkan objek baik yang berasal dari website atau dari komputer Anda dan juga menambahkan teks. Sementara itu bagi Anda yang memiliki kemampuan menggambar, aplikasi Open Source ini juga menyediakan fasilitas free draw untuk melengkapi ekspresi wajah ataupun untuk membuat objek-objek baru yang dibutuhkan di dalam komik.

Kesimpulan dan Download

Aplikasi pembuat komik Rage Maker dengan ukuran file 2.9MB ini bisa diunduh secara gratis di situs ini. Selanjutnya Anda bisa menginstalnya di komputer dan langsung menggunakannya. Tak hanya untuk sistem operasi Windows, aplikasi Rage Maker juga tersedia untuk sistem operasi Linux dan Mac.

Atau bila Anda tak ingin men-download dan menginstal, tersedia pilihan lainnya yakni dengan menggunakan versi online aplikasi pembuat komik Rage Maker. Aplikasi pembuat komik secara online ini bisa diakses melalui alamat ini. Nah, dijamin dengan aplikasi Rage Maker ini, membuat komik jadi lebih mudah dan menyenangkan dengan hasil yang memuaskan. [MER]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel