Kumpulan Game House Populer di Situs Jejaring Sosial

19 Jul 2012 14:00 7707 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Kumpulan Game House (GH) dapat diperoleh dari beberapa platform yang berbeda. Mulai dari PC, perangkat *mobile*, hingga bisa dimainkan secara *online*. Beberapa dari games dari GH juga ada yang disediakan untuk platform jejaring sosial.

Kumpulan Game House (GH) dapat diperoleh dari beberapa platform yang berbeda. Mulai dari PC, perangkat mobile, hingga bisa dimainkan secara online. Beberapa dari games dari GH juga ada yang disediakan untuk platform jejaring sosial. 2 games GH yang paling populer untuk platfom situs jejaring sosial adalah Bayou Blast dan Collapse Blast.

Bayou Blast

Bayou Blast adalah puzzle game di mana pemain bisa menghubungkan jalinan panjang batuan permata mengkilap di layar. Setiap pola yang berhasil dibentuk akan membuat jalinan batu tersebut menghilang. Sementara batuan yang ada di atasnya akan segera mengisi ruang kosong yang ditempati oleh jalinan batuan sebelumnya. Jalinan batu permata terpendek yang bisa dibuat adalah 3 baris. Pemain bisa meledakkan kumpulan batu permata menggunakan potongan batuan tertentu yang hanya muncul dalam waktu beberapa detik saja. Jadi harus bergegas sebelum potongan batuan tersebut kembali normal.

Dalam Bayou Blast Anda akan bermain puzzle dengan latar belakang rawa-rawa pada malam hari. Rawa ini adalah rumah dari kunang-kunang yang akan muncul dalam permainan. Setiap kali Anda berhasil menghapus batuan permata dari layar, maka kunang-kunang tersebut akan bereaksi. Apakah melalui raut wajah maupun dari cahaya lampu dimiliki oleh bagian belakang badannya.

Bayou Blast bisa dimainkan pada beberapa situs jejaring sosial populer. Pada situs ini Anda bisa membeli power-ups menggunakan poin yang dikumpulkan selama permainan. Setiap ronde dalam Bayou Blast berakhir dalam waktu 60 detik. Semakin tinggi ronde yang dimainkan, maka kesulitannya pun bertambah. Pemain dengan skor tertinggi bisa dilihat pada leaderboard. Ini membuat game Bayou Blast menjadi lebih menarik, karena bisa bersaing dengan pemain lainnya diseluruh dunia.

Bayou Blast Trailer

Collapse Blast

Pemain dalam Collapse Blast harus mampu menyapu bersih semua kotak dengan menghapusnya dari layar. Untuk menghilangkan kotak dari layar dapat dilakukan dengan cara mengklik kumpulan kotak yang mempunyai warna yang sama. Tentu saja setiap kotak ini harus saling berdekatan dan membentuk pola tertentu baru bisa dihilangkan dari layar. Setiap pemain diberi kesempatan 4 kali sebelum suatu sesi dinyatakan gagal. Tentu saja ada batas waktu yang harus dipenuhi untuk menghapus semua kotak dari layar. Karena game ini dimainkan pada situs jejaring sosial, maka teman Anda bisa menyumbangkan tambahan kesempatan untuk menyelesaikan suatu ronde dalam game Collapse Blast. Selain itu bermain melalui situs jejaring sosial memungkinkan Anda untuk berkompetisi dengan pemain lainnya. Skor tertinggi bisa Anda lihat pada leaderboard yang disediakan pada game Collapse Blast.

Ketika level suatu pemain bertambah seiring dengan jumlah ronde yang diselesaikan dalam game Collapse Blast, maka dia akan memperoleh power-ups. Power-ups ini bisa digunakan untuk membantu pemain dalam menyelesaikan suatu ronde dengan cepat. Selain dari kenaikan level, power-ups juga bisa diperoleh dengan cara membelinya menggunakan poin. Berapa banyak kekuatan yang bisa dikumpulkan tergantung dari jumlah slot yang tersedia. Pada awal permainan slot power-ups ini hanya berjumlah 1 unit. Namun seiring dengan berjalannya permainan, jumlah slot power-ups akan terus bertambah. Strategi yang baik ditambah dengan power-ups dapat membuat ronde dalam Collapse Blast menjadi lebih cepat diselesaikan. Tentu saja semakin banyak kotak yang dihancurkan dalam sekali susun, maka semakin besar bonus yang diperoleh.

Collapse! Blast Trailer

GH adalah salah satu pengembang games sederhana yang dimainkan oleh jutaan penggunanya diseluruh dunia. Didirikan pertama kali pada tahun 1998 sebagai sebuah studio kecil di Seattle, Washington. Sekarang GH sudah berkembang ke berbagai belahan dunia dengan kantor utama tersebar di negara Belanda, Kanada, Inggris, Perancis, Jerman, dan Brazil. GH tidak hanya mengembangkan games saja, tapi mereka juga menerbitkan dan mendistribusikan games yang mereka kembangkan. Games seperti Bayou Blast dan Collapse Blast adalah games dari GH paling populer yang bisa dimainkan pada beberapa situs jejaring sosial. Kumpulan Game House juga tersedia melalui beberapa situs tujuan bagi para pencari games, seperti gamehouse.com, zylom.com, dan atrativa.com.br. [PN]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel