Awal tahun ini, Anda pasti mendengar rumor tentang tablet Microsoft Windows 8. Saat rumor ini masih misteri, kini muncul lagi rumor terbaru dari Microsoft mengenai produk tablet masa depannya. Dari gesture patent yang diajukan Microsoft baru-baru ini, nampak bahwa Microsoft merencanakan sebuah tablet multi-screen.
Pada gesture patent yang belum resmi disetujui untuk menjadi miliknya ini, Microsoft mengajukan ide yang berfokus pada: dual tap, pinch and expand, hold and page-flip, hold and tap, dan bookmark hold.
Seperti yang bisa Anda lihat pada gambar di samping, paten ini menunjukkan pengoperasian dua layar touchscreen secara bersamaan, memungkinkan pengguna untuk menggeser gambar antar layar, hingga kemampuan untuk menghentikan operasional pada screen atau layar satu dan melanjutkan pengoperasian pada layar lainnya.
Dari tampilan sketsa produk ini, nampaknya produk multi-screen Android tablet Sony yang baru saja rilis dipasaran dan menjadi tablet pertama dengan layar ganda, akan memperoleh pesaing yang cukup tangguh.
Apakah rumor tablet Microsoft Windows 8 dan Microsoft Gesture Patent ini memiliki benang merah? Apakah tablet Microsoft Windows 8 nantinya akan multi-screen? Who knows. RY