1

Ketahui Lokasi Shooting Film Favorit Anda Melalui 6 Situs Ini

25 Dec 2012 16:00 4081 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Ketika sedang menonton sebuah film, kadang kita merasa terpana dengan pemadangan alam yang disuguhkan pada film tersebut. Seringkali kita juga merasa ingin mengunjungi tempat-tempat tersebut, namun sayangnya kita tidak mengetahui di mana tempat tersebut berada. Namun kini Anda dapat mengetahuinya dari daftar situs yang dibahas berikut ini.

Ketika sedang menonton sebuah film, kadang kita merasa terpana dengan pemadangan alam yang disuguhkan pada film tersebut. Seringkali kita juga merasa ingin mengunjungi tempat-tempat tersebut, namun sayangnya kita tidak mengetahui di mana tempat tersebut berada. Padahal mungkin saja tempat itu tidak jauh dari tempat tinggal kita, seperti contohnya film Sound of Music di Austria atau Lord of The Rings di Selandia Baru.

Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini Paseban akan mengualas 6 buah situs yang dapat Anda gunakan untuk mencari lokasi shooting dari berbagai film favorit Anda, situs tersebut tentunya akan sangat berguna sebagai referensi bagi Anda yang ingin berkunjung ke tempat-tempat indah tersebut.

Where Was It Filmed

Situs pertama yang dapat Anda kunjungi adalah situs Where Was It Filmed. Situs ini memeiliki tampilan seperti sebuah mesin pencari khusus untuk lokasi film. Uniknya, semua data lokasi yang ada di situs ini merupakan masukan dari para penggunanya sehingga Anda juga dapat ikut berkontribusi di dalamnya. Setiap kontribusi yang Anda masukan, Anda akan mendapatkan poin reputasi dari situs ini. Selain itu situs ini juga menampilakan indeks film beserta peta lokasi Google Maps dari tempat syuting tersebut. Untuk mengunjungi situs ini, Anda dapat mengaksesya di sini.

Movie Locations

Situs selanjutnya adalah Movie Locations. Situs ini mengklaim dirinya sebagai sebuah pemandu wisata terbaik untuk mengunjungi berbagai lokasi shooting film di seluruh dunia. Selain terus menerus diperbaharui, situs ini juga diperkaya dengan berbagai macam konten seperti foto asli dari lokasi syuting, trivia, serta detail lengkap untuk memandu wisata Anda. Untuk memudahkan pencarian, Anda dapat mencari lokasi sebuah film berdasarkan judul filmnya ataupun dari artis pemerannya. Selain itu situs ini juga dilengkapi sebuah peta dunia yang berisi tempat-tempat lokasi shooting tersebut.

Movie Locations Guide

Selanjutnya adalah sebuah situs yang memiliki nama yang mirip dengan situs sebelumnya, yaitu Movie Locations Guide. Walaupun situs ini tidak memiliki koten yang sangat lengkap seperti situs sebelumnya, namun situs Movie Locations Guide ini memiliki fitur yang mirip seperti Google Earth yang dapat Anda gunakan untuk melihat lokasi film dalam sebuah globe virtual. Selain itu, terdapat pula beberapa kuis yang dapat mengasah pengetahuan Anda mengenai dunia perfilman. Walaupun jumlah lokasi film yang ada pada situs ini tidak sebanyak situs Movie Locations, namun tidak ada salahnya bagi Anda untuk mengunjungi situs ini di sini.

Film Maps

Situs selanjutnya adalah situs Film Maps yang merupakan situs yang berfokus kepada movie tourism. Dalam situs ini terdapat lebih dari 4000 lokasi dari 1861 film berbeda. Anda dapat melakukan log in pada situs ini dengan menggunakan Facebook untuk kemudian Anda ikut berkontribusi di situs ini. Dalam situs ini Anda dapat melihat berbagai lokasi populer, atau lokasi berdasarkan negaranya. Hal tersebut tentunya sangat berguna bagi Anda yang sedang mengunjungi Negara tertentu dan ingin mengunjungi lokasi syuting film yang terkenal. Untuk mengakses situs ini, Anda dapat mengunjunginya di sini.

IMDb

Selanjutnya adalah situs yang sudah tidak asing lagi bagi para penggemar film, yaitu IMDb. Situs yang dapat disebut sebagai ensiklopedia film ini memiliki sebuah fitur pencarian yang dapat langsung digunakan untuk mencari lokasi film. Selain itu, IMDb juga menyediakan sebuah fitur yang akan memberitahu Anda syuting film apa saja yang telah dilakukan di tempat tertentu. Untuk mengunjungi IMDb, Anda dapat mengaksesnya di sini.

Wikipedia

Jika Anda mengetik sebuah judul film di mesin pencari Google, maka biasanya hasil pertama yang ditampilkan adalah IMDb dan yang kedua adalah Wikipedia. Dalam situs Wikipedia Anda akan menemukan berbagai macam informasi mengenai film tersebut, termasuk lokasi syutingnya. Namun untuk mencari lokasi syutingnya di Wikipedia ini, Anda harus membaca artikelnya terlebih dahulu karena biasanya lokasi syutingnya berada di tengah-tengah artikel tersebut. [GAN]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel