1

Di Game Resident Evil 6 Terbaru Nanti Kita Bisa Bermain Sebagai Zombie

8 Aug 2012 09:09 4182 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Capcom perusahaan yang bertanggung jawab lahirnya game zombie Resident Evil menyatakan bahwa di game Resident Evil 6 yang menjadi seri terbaru game ini, akan terdapat mode bermain baru yang belum pernah ada sebelumnya di seri-seri Resident Evil terdahulu.

Capcom perusahaan yang bertanggung jawab lahirnya game zombie Resident Evil menyatakan bahwa di game Resident Evil 6 yang menjadi seri terbaru game ini, akan terdapat mode bermain baru yang belum pernah ada sebelumnya di seri-seri Resident Evil terdahulu. Mode bermain terbaru ini akan memberikan Anda kesempatan untuk berperan sebagai zombie yang mengejar pemain lain. Mode bermain ini sebenarnya sama dengan sebuah game Multy-Player zombie lain yang berjudul Dark Souls. Di sini Anda akan bermain sebagai zombie dan berusaha mengalahkan para karakter utama.

Mode terbaru ini hanya saja baru bisa dimainkan bila Anda sudah menyelesaikan setiap misi yang ada. Jadi bisa dibilang ini adalah bonus mode di game Resident Evil terbaru. Mode ini juga hanya bisa dimainkan secara on-line.

Tentunya berita tadi membuat kita semakin tidak sabar untuk segera memainkan game Resident Evil 6 yang sebentar lagi akan diluncurkan, tetapi bila kita melihat trailer dari game ini Anda akan berpikir untuk lebih memilih menjadi Leon atau Chris dan terlihat keren daripada menjadi zombie-zombie buruk rupa yang berkeliaran tidak jelas. [RR]

Resident Evil 6 reveal trailer

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel